Bimtek Kader Posyandu | Bali Tribune
Diposting : 21 June 2017 19:09
Komang Arta Jingga - Bali Tribune
BIMTEK - Bimtek Kader Posyandu se-Kabupaten Tabanan yang diikuti 385 peserta, Selasa (20/6).

BALI TRIBUNE - Posyandu merupakan salah satu upaya pemberdayaan masyarakat di bidang kesehatan, salah satunya dalam memperoleh pelayanan kesehatan dasar untuk mempercepat angka penurunan angka kematian ibu dan bayi. Sehingga diharapkan penyelenggaraan Bimtek Posyandu di masing-masing Kabupaten, khususnya di Tabanan mampu meningkatkan pengetahuan kader posyandu dan kualitas pelayanan masyarakat.

Hal tersebut diungkapkan Sekda Kabupaten Tabanan I Nyoman Wirna Ariwangsa saat membuka Bimtek Kader Posyandu se-Kabupaten Tabanan yang diikuti 385 peserta, Selasa (20/6), di Gor Dewara Sanggulan, Tabanan.

Kepala DPMD Kabupaten Tabanan Roemi Liestyowati mengatakan saat ini perkembangan jumlah posyandu sangat menggembirakan namun bila ditinjau dari aspek kualitas masih banyak ditemukan masalah pada posyandu tersebut. Sehingga untuk menyikapi kondisi itu, diambil langkah strategis salah satunya melalui penyelenggaraan bimtek ini.

Dirinya melaporkan, Bimtek Kader Posyandu ini diikuti sebanyak 385 orang peserta yang berasal dari kelompok Posyandu di desa Se-Kabupaten Tabanan. Bimtek ini juga turut menghadirkan beberapa narasumber yang berasal dari OPD terkait.