Diresmikan Kapolda Bali, BUPATI GIRI PRASTA SERAHKAN HIBAH GEDUNG SERBAGUNA POLRESTA DENPASAR | Bali Tribune
Diposting : 5 February 2018 23:36
I Made Darna - Bali Tribune
Polresta
PERESMIAN GEDUNG - Bupati Giri Prasta bersama Kapolda Bali Irjen Pol Drs. Petrus R. Golose dan Kapolresta Kombes Pol. Hadi Purnomo saat menghadiri peresmian gedung serbaguna Polresta Denpasar, Selasa (30/1).

BALI TRIBUNE - Bupati Badung I Nyoman Giri Prasta menghadiri peresmian gedung serbaguna sekaligus penyerahan gedung yang ditandai penyerahan kunci secara simbolis di Polresta Denpasar, Selasa (30/1).

Peresmian dilaksanakan oleh Kapolda Bali Irjen Pol Drs. Petrus R. Golose ditandai dengan penandatanganan prasasti, didampingi Bupati Giri Prasta dan Kapolresta Kombes Pol Hadi Purnomo. Turut hadir, jajaran pejabat utama Polda Bali, Kapolres Badung serta jajaran Polresta Denpasar.

Bupati Giri Prasta dalam kesempatan tersebut menyampaikan, terkait dengan peresmian gedung serbaguna di Polresta Denpasar ini sebagai salah satu wujud sinergitas antara Pemkab Badung dengan Polresta dalam melaksanakan salah satu tugas konstitusi bagaimana Negara melindungi segenap masyarakatnya.

"Ini merupakan salah satu konsep yang kita lakukan, karena kita butuh aman dan nyaman. Sebagai alat Negara kita siap fasilitasi berkenaan dengan fasilitas maupun sarana dan prasarana yang dibutuhkan jajaran pengamanan baik TNI maupun Polri. Salah satu contohnya pembangunan gedung serbaguna Polresta ini, kedepan Pemkab Badung akan siap untuk melakukan hal ini, karena masyarakat bali butuh aman dan nyaman,” jelasnya.

Kapolda Bali  Irjen Pol Drs. Petrus R. Golose menyampaikan, pekerjaan kontruksi gedung serbaguna Polresta Denpasar dari bulan Mei 2017 sampai dengan Desember 2017 dengan nilai kontrak Rp 7 miliar lebih dimana gedung ini diberi nama ”Pesat Gatra”.

Kapolda Bali memberikan apresiasi yang setinggi-tinginya kepada Bupati Badung, yang telah memberikan fasilitas pendukung unruk operasional kepada Polri untuk dapat bertugas dengan baik dalam memberikan rasa aman dan nyaman bagi masyarakat.

“Dengan adanya fasilitas gedung serbaguna ini diharapkan polresta beserta jajaran dapat menjaga dan merawat dengan baik serta mampu meningkatkan pelayanan kepada masyarakat,” tambahnya.