Kapolres Badung Ajak GP Ansor Ikut Jaga Kamtibmas | Bali Tribune
Diposting : 1 November 2018 20:51
Redaksi - Bali Tribune
GP Ansor bersama Kapolres Badung (tengah).
 
BALI TRIBUNE - Menyikapi perkembangan situasi nasional pasca pembakaran bendera HTI, Kapolres Badung AKBP Yudith Satriya Hananta,S.I.K menerima kunjungan dari Pengurus GP ANSOR Kabupaten Badung yang dipimpin oleh Imam Bukhori di Mapolres Badung, Rabu (31/10) kemarin.
 
Dalam pertemuan tersebut, Yudith Satriya Hananta mengajak GP ANSOR untuk tidak melakukan upaya sendiri didalam menyikapi gejolak pembakaran bendera tersebut, terutama penyampaian sikap di medsos untuk menekan liarnya pemberitaan yang justru berdampak terhadap kekisruhan situasi di masyarakat. 
 
"Terlebih saat ini merupakan tahun politik dimana situasi dapat dimanfaatkan oleh oknum yang ingin memecah belah persatuan dan kesatuan bangsa," ungkapnya.
 
Dikatakan Yudith Satriya Hananta, GP ANSOR berperan penting sebagai Ormas Islam yang dapat menyejukkan dan meredam polemik di masyarakat agar dapat membantu pihak kepolisian memelihara situasi maupun toleransi tetap terjaga dengan baik. 
 
Setiap kegiatan yang akan dilaksanakan supaya menyampaikan kepada pihak kepolisian Polres Badung maupun Polsek jajaran di Polres Badung. "Kami hari ini kedatangan pengurus GP Anshor Kabupaten Badung dan kami mengajak peran serta GP Anshor untuk bersama sama menjaga situasi Kamtibmas tetap aman dan kondusif serta jalinan komunikasi antara GP Anshor dengan kepolisian tetap terjalin dengan harmonis," ujarnya.
 
Ketua GP Anshor Badung Imam Bukhori menyikapi ajakan orang nomor satu di Polres Badung tersebut. Dikatakannya, GP Anshor Kabupaten Badung saat ini belum melakukan kegiatan dalam bentuk apapun karena menunggu instruksi dari Ketua GP ANSOR pusat. 
 
"Nantinya apabila ada bentuk kegiatan akan disampaikan kepada pihak kepolisian Polres Badung. Dengan adanya kejadian tersebut, GP ANSOR akan membenahi mental dengan melaksanakan pelatihan di Serangan dengan melibatkan kurang lebih 300 orang yang terdiri dari masing-masing GP ANSOR Kabupaten se-Bali, pelatih akan didatangkan dari GP ANSOR Jawa Timur dan pelatih dari Polresta Denpasar," terangnya