Lagi, Pemancing Tewas di Galian C | Bali Tribune
Diposting : 26 July 2017 20:13
Ketut Sugiana - Bali Tribune
evakuasi
EVAKUASI - Petugas BPBD Klungkung di lokasi mencari jasad korban untuk dievakuasi.

BALI TRIBUNE - Untuk kesekian kalinya eks Galian C Gunaksa kembali memakan korban. Kali ini korban seorang pemancing bernama Kadek Sukadana (30) tenggelam, Selasa (25/7) sekitar  pukul 13.40 WITA. Korban Sukadana tinggal di Jalan Tukad Balian Denpasar, asalnya dari Desa Batu Kandik Nusa Penida.  Saat kejadian, korban berusaha menyeberangi kubangan hendak menuju lokasi memancing di kubangan eks galian C tersebut.

Menurut saksi yang juga teman korban, sekitar pukul 13.00 wita korban bersama temannya Komang Suardana(46) Kadek Aditya (26), Kadek Galang (24), Nyoman Kamayana (24) bersama-sama ke Galian C. Kemudian mereka bersama sama hendak menyeberang mau memancing, namun naas korban yang menyeberang sendiri hilang tenggelam di kubangan, sementara teman-temannya tetap memilih lokasi yang aman dekat lokasi memancing yang awal mereka tiba. Sontak mereka panik sehingga  melaporkannya  ke MaPolsek Dawan.

Kapolsek Dawan AKP Kadek Suadnyana SH di lokasi menyebutkan ada seorang warga pemancing yang tenggelam di kubangan eks galian C. Hal yang sama dikemukakan oleh Kepala BPBD Klungkung Putu Widiada, pencarian terhadap korban tenggelam masih diupayakan terus dan kubangan yang memakan korban tersebut diperkirakan memiliki kedalaman sekitar 5 meter.

Setelah dibantu Tim Basarnas yang turun kelokasi tenggelamnya korban akhirnya sekitar pukul 17.00 korban ditemukan dalam kondisi meninggal dunia. Korban kemudfian dibawa ke UGD RSU Klungkung untuk mengetahui penyebab korban meninggal.