Nining "Cik" Inspirasi Fashion Kain Tradisional | Bali Tribune
Diposting : 8 July 2019 18:16
Arief Wibisono - Bali Tribune
Bali Tribune/Kepala KPw BI Bali, Causa Iman Karana bersama istri.

balitribune.co.id | Denpasar  -  Secara rutin Ikatan Wanita Perbankan (Iwaba) dan Persatuan Istri Pegawa Bank Indonesia tiap bulan mengadakan berbagai kegiatan, namun dalam setiap kegiatan mesti ada yang ditonjolkan dan memberikan manfaat. Seperti yang namapal dalam kegiatan kali ini, selain acara halal bihalal juga dihadirkan UMKM binaan Bank Indonesia. "Mereka UMKM harus tampil, bukan hanya digelar saja tapi ditampilkan dalam bentuk jadi," kata Ketua Istri Pegawai Bank Indonesia  BI Bali, Nining Causa Iman Karana di Denpasar, Senin (8/7). 

Misal katanya, kain tradisional itu bisa jadi apa saja, seperti, baju, buat sembahyang juga yang lainnya. Terkadang sebutnya lagi, orang kurang percaya diri ketika menggunakan kain tradisional namun ketika diubah menjadi sebuah produk maka siapa saja bisa menggunakannya, tanpa batasan usia. "Kita mau memberi inspirasi fashion dari kain tradisional," sebutnya. 

Tujuan yang ingin dicapai dengan masuknya kain tradisional Bali, tidak lain agar kain tersebut dikenal kalangan luas. "Kita ingin memberikan inspirasi pada semua orang jika kain itu bisa jadi apa saja, pun dengan asessoris juga seperti itu," ujarnya sembari berujar kegiatan ini outputnya untuk lebih memajukan hasil seni dan karya UMKM binaan BI Bali. 

Dalam kesempatan ini Nining menceritakan, setiap ada acara baik itu di Bali atau diluar Bali, dirinya selalu menggunakan busana yang berbahan kain tradisional Bali beserta asessorisnya. "Banyak dari mereka yang tertarik, langsung saya jelaskan dan kasih kontaknya," katanya lagi. 

Senafas dengan apa yang disampaikan Nining istrinya, Kepala KPw BI Bali, Causa Iman Karana atau kerap disapa CIK pun menyampaikan, ternyata kain tradisional jika dipadukan bisa menginspirasi pemakainya. "Apalagi yang terlibat dalam kegiatan yang dikemas dalam fashion show ini diikuti istri pegawai dan pegawai wanita BI ini tentu sangat menarik," kata pejabat BI Bali yang sebentar lagi akan meninggalkan Bali dan menempati posnya yang baru sebagai Kepala Perwakilan BI di Jepang. 

Ia berharap juga dengan adanya kegiatan semacam ini yang melibatkan ibu-ibu dan pegawai, kerajinan Bali bisa lestari juga meningkatkan perekonomian masyarakat. "Apalagi pimpinan perbankan kan biasanya berpindah-pindah jadi bisa dibawa kemana-mana. Saya sendiri juga mau pindah," tutupnya. /uni