Rayakan HUT, TAC Bali Tanam Pohon | Bali Tribune
Diposting : 7 March 2018 09:45
Hendrik B Kleden - Bali Tribune
Kebun Raya Gianyar
Aksi penanaman pohon oleh anggota TAC Bali di Kebun Raya Gianyar akhir pekan kemarin.
BALI TRIBUNE - Toyota Agya Club Indonesia (TAC) Bali merayakan HUT ke-2  tahun pada, Minggu (4/3) akhir pekan kemarin. HUT ini dimeriahkan dengan, syukuran  serta penanaman pohon di Kebun Raya Gianyar.
 
Ketua TAC Bali Fery Rapayana mengungkapkan, perayaan HUT ke-2 ini molor dan baru bisa terlaksana akhir pekan kemarin lantaran ada kesibukan.
 
 “Berbeda dengan HUT pertama  berupa bersih-bersih pantai dan pelepasan  tukik (anak penyu) kali ini  kami berkolaborasi dengan pengelola kebun raya gianyar untuk dapat melibatkan kita dalam penanaman pohon di area tersebut ” ujar Fery.
 
Rangkain HUT diawali dengan turing bersama diikuti 18 unit mobil Agya menuju Kebun Raya Gianyar. Puncak acara di tandai dengan pemotongan tumpeng oleh ketua TAC Bali.
 
Selain anggota TAC syukuran juga dihadiri perwakilan TAC Jakarta, serta perwakilan komunitas mobil lain.
 
 TAC bali merupakan wadah pemilik mobil Toyota Agya di Bali. Meskipun masih berusia muda, komunitas ini aktif menggelar pelbagia kegiatan. Mulai dari baksos , turing, hingga meramaikan sejumlah event di pulau Dewata.