Swift Club Indonesia Chapter Bali Resmi Dideklarasi | Bali Tribune
Diposting : 27 September 2017 20:31
Hendrik B Kleden - Bali Tribune
Suzuki
Pemberian plakat untuk kommunitas mobil Suzuki owner community yang hadir.

BALI TRIBUNE - Setelah terbentuk 19 juni 2016, Komunitas roda empat, Swift Club Indonesia (SCI) Chapter Bali akhirnya resmi  dideklarasikan. Minggu (25/9) malam.

Meskipun  berlangsung  singkat deklarasi  bertema “Together In Unity”  yang juga disponsori Bali Tribune cukup meriah  dan  dihadiri puluhan komunitas mobil wilayah Bali maupun luar pulau.

Tercatat kurang lebih 100 unit mobil dengan peserta 3000 yang mengikuti acara ini. Mereka merupakan anggota perwakilan SCI Surabaya, Malang, Makasar, Semarang Solo, Gresik dan lainnya.

Hadir juga perwakilan klub mobil Bali seperti, Suzuki Owner Community (SOC), Karimun Club Indonesia (KCI), Baleno Club Indonesia (BCI), Ertiga Club Indonesia (ERCI), Suzuki Katana Jimny Indonesia (SKIn), Ignity Chapter Bali, Aerio Indonesia Club, HRV Indonesia, Jazz Fit Club, SX4 indonesia, Silver Club Indonesia, WCC Bali Paradize serta IBCC Bali.

Rangkain deklarasi diawali dengan tarian penyambutan, tari pendet kemudian diikuti kata sambutan oleh ketua panitia Eko Nur Januari Yanto, Gede Oka  Mandana ketua SCI chapter  Bali serta Melinda L, ketua umum SCI. Sementara puncak acara ditandai dengan pemotongan tumpeng dan pelepasan balon

“ Deklarasi berlangsung sukses dan sesuai rencana terimkasih kepada semua undangan yang telah berpartispasi mengikuti acara kami,’’ kata Eko Januari Yanto

Oka Mandana  menjelaskan SCI merupakan wadah pecinta mobil Suzuki Swift Bali yang  bernaung dibawah bendera SCI pusat serta didukung PT Suzuki Indomobil Sales (SIS).

Tujuan dibentuk  SCI  untuk  membina, meningkatkan, mengembangkan kerjasama para pemilik dan penggemar mobil Suzuki swift serta menanamkan disiplin akan tertib beralu lintas kepada umum dan para anggotanya.

SCI  menyelenggarakan berbagai kegiatan antara lain, olahraga, sosial, rekreasi bagi anggotanya serta  Memberikan informasi kepada anggotanya secara transparan dan informative mengenai hal-hal yang berhubungan dengan kendaraan.

“ Saat ini anggota SCI Bali sudah mencapai 73orang. Jumlah ini tentunya akan bertambah mengingat keanggotaan SCI bersifat open dalam artian siapapun boleh bergabung asalkan memiliki mobil Swift dan siap diajak bekerjasama,” terang Oka Mandana.