Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan.

Kolaborasikan Tabuh Gender dengan Sloka

Kolaborasi - Sekaa Gender Wayang Duta Kota Denpasar.

BALI TRIBUNE - Sekaa Gender Wayang  Duta Kota Denpasar yang dibawakan Sekaa Gender Gita Swara Jaya Br. Teges  Masjati Desa Pemecutan Kelod berhasil tampil memukau pada ajang Pesta Kesenian Bali (PKB) di Kalangan Ratna Kanda Art Center Minggu (1/7). Pada penampilannya, sekaa ini memadukan gender wayang dengan sloka dan berhasil memukau pengunjung  PKB. Koordinator Gender Wayang Kota Denpasar,  Wayan Mujana mengatakan Duta Kota Denpasar dalam lomba Gender Wayang Remaja ini membawakan tiga gending yakni Gending Sekat Gendong, Gending Pamungkah dan Gending Kreasi dengan dikolaborasikan sloka. Masing masing gending Mujana mengatakan mengandung arti yang berbeda. Gending Sekaa Gendong mengukapkan keindahan gerakan bunga termasuk dituangkan ke dalam kompesisi irama, alunan melodi, dinamika dan tempo yang dikemas di dalam kerawitan gender wayang. Sementara Gending Pamungkah merupakan gending yang digunakan untuk mengiringi pementasan wayang kulit. Gending ini biasanya dimainkan hanya sekali pada tiap pementasan, ditabuh pada saat dalang mulai membuka kotak wayang sampai pada pengesah kayonan. Sedangkan Gending Kreasi Iringan Sloka mengambil tema "Srutining Agni" sebagai pengembangan tema pokok PKB yakni Teja Dharmaning Kahuripan. "Gending ini merupakan sebuah garapan kreasi gender wayang dengan mengabungkan teknik pukulan yang terdapat dalam instrumen gender wayang dengan sloka. Tiga gending itu dibawakan 4 penabuh gender dari masing masing kecamatan yakni Agus Andre Antariksa Putu Gede Surya Argya Pradana, I Putu Gede Mertha Sastrawan dan I Made Irvan Widiatmika. Pembaca sloka dibawakan oleh Kadek Dwitya Widi Adnyani dan I Kadek Wahyu Dyatmika," jelasnya. Lebih lanjut ia mengatakan, penampilan Gender Wayang  yang dibawakan Duta Kota Denpasar sudah sangat maksimal dan lebih bagus dari pada saat latihan. Maksimalnya penampilan Duta Kota Denpasar ia berharap bisa mempertahankan juara I yang telah diraih Kita Denpasar tahun lalu.  Mujana juga menambahkan  dengan mengikuti Lomba Gender Wayang Remaja ini ia berharap minat pemain gender di Kota Denpasar semakin banyak lagi. "Semoga Duta Kota Denpasar terus menampilkan yang terbaik," harapnya. Salah satu Juri Dewa Gede Dharmayasa mengatakan, gender wayang itu adalah salah satu elemen penting dalam pelaksanaan upacara agama, adat dan budaya. Seiring dengan kemajuan ilmu pengetahuan dan teknologi kehidupan gender wayang dewasa ini terasa menurun. Untuk menggairahkan kehidupan gender wayang maka diselenggarakan lomba-lomba seperti dalam ajang PKB ke 40 tahun ini. Untuk penilaian lomba gender wayang Dewa Dharmayasa mengaku harus memenuhi kriteria yang telah ditentukan yakni tekni penabuh gender, kekompakan, kreatifitas, penampilan ekspresi dan suara gender. Bagi penabuh gender yang memiliki kriteria itu maka ialah pemenangnya.

wartawan
I Wayan Sudarsana
Category

Wawali Arya Wibawa Buka Bali Barber Expo 2025, Wujud Pengembangan SDM di Sektor Ekonomi Kreatif

balitribune.co.id | Denpasar - Wakil Walikota Denpasar, I Kadek Agus Arya Wibawa membuka secara resmi gelaran internasional bertajuk Bali Barber Expo tahun 2025 yang ditandai dengan pemukulan gong serta peninjauan stand barber yang dipusatkan di Gedung Dharma Negara Alaya Denpasar, Sabtu (5/7).

Baca Selengkapnya icon click

Walikota Jaya Negara Dampingi Wapres Gibran di PKB XLVII, Motivasi UMKM Dorong Penguatan Wisata Dalam Negeri

balitribune.co.id | Denpasar - Walikota Denpasar, I Gusti Ngurah Jaya Negara mendampingi kunjungan Wakil Presiden RI, Gibran Rakabuming Raka, di Pesta Kesenian Bali (PKB) XLVII, di Taman Budaya Art Center, Sumerta Kelod, Jumat (4/7) sore. 

Selain itu, turut pula mendampingi pada kunjungan Wapres Gibran tersebut, Gubernur Bali, I Wayan Koster, serta jajaran Forkompimda Provinsi Bali.

Baca Selengkapnya icon click
Iklan icon ads
Iklan icon ads

Sambut Musim Libur Sekolah, Perbankan Beri Diskon Pemesanan Paket Wisata dan Atraksi Desa Wisata

balitribune.co.id | Denpasar - Menyambut musim liburan sekolah, perbankan menawarkan promo untuk pemesanan paket wisata dan atraksi wisata termasuk desa wisata melalui aplikasi perbankan. Lewat penawaran ini, bank mendukung pengembangan potensi desa wisata di Indonesia, sekaligus memberikan kemudahan bagi nasabah untuk menikmati pengalaman liburan yang berkesan bersama keluarga.

Baca Selengkapnya icon click

Sejalan Target BI 58 Juta UMKM Gunakan QRIS, Bank Hadirkan Inovasi Digital

balitribune.co.id | Denpasar - Guna mendukung percepatan digitalisasi usaha mikro, kecil, dan menengah (UMKM) di Indonesia, bank menghadirkan sebuah platform digital yang memudahkan pelaku usaha menerima pembayaran nontunai secara praktis dan efisien. Pada tahun 2023, data dari Kamar Dagang dan Industri (Kadin) Indonesia mencatat jumlah UMKM di Indonesia mencapai 66 juta.

Baca Selengkapnya icon click
Iklan icon ads
Iklan icon ads

Catut Logo Tanpa Izin, OJK Tegur Keras PT Investindo Public Optima

balitribune.co.id | Jakarta - Otoritas Jasa Keuangan (OJK) menegaskan tidak pernah memberikan persetujuan kegiatan operasional PT Investindo Public Optima termasuk izin penggunaan logo OJK dalam pamflet atau bentuk komunikasi lain yang diterbitkan oleh perusahaan ini terkait penawaran jasa persiapan, konsultasi, atau layanan lainnya kepada perusahaan yang hendak melakukan Penawaran Umum Perdana Saham (Initial Public Offering/IPO).

Baca Selengkapnya icon click
Iklan icon ads
Iklan icon ads
Bagikan Berita
news

Dikeluhkan Pelaku Usaha, Dewan Badung Siap Kaji Ulang Pajak Hiburan

Lorem, ipsum dolor sit amet consectetur adipisicing elit. Aliquid, reprehenderit maiores porro repellat veritatis ipsum.