Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan.

Wakasad Buka Kejurnas Yongmoodo

DEMONSTRASI – Puluhan prajurit Kodam IX/Udayana mempertontonkan demonstrasi bela diri militer pada ajang pembukaan Kejurnas Yongmoodo “Kasad Cup-8” yang dibuka Wakasad Letjen TNI Tatang Sulaiman di GOR Praja Raksaka, Kepaon, Denpasar, Sabtu (24/11.)

BALI TRIBUNE - Kejuaraan bela diri Yongmoodo memperebutkan Piala Kasad ke-8 tahun 2018 dibuka secara resmi Wakil Kepala Staf TNI Angkatan Darat (Wakasad) Letjen TNI Tatang Sulaiman di GOR Praja Raksaka, Kepaon, Denpasar, Sabtu (24/11).Event ini diikuti ratusan atlet dari 45 kontingen (Kotama, Balakpus, dan Pengda Provinsi se-Indonesia) memperebutkan 85 medali. Ketika membacakan amanat Kasad Jenderal TNI Mulyono, Wakasad menyampaikan apresiasi kepada semua pihak yang terlibat dalam penyelenggaraan Kejurnas Yongmoodo kali ini, Juga berharap agar pelaksanaan kejurnas selama sepekan (24-30 November 2018) ini berjalan tertib dan lancar serta dapat melahirkan atlet-atlet Yongmoodo TNI AD yang handal dan berprestasi. Selaku Ketua Federasi Yongmoodo Indonesia (FTI), Kasad menyebutkan, dalam kejuaraan ini dipertandingkan 8 kelas perorangan putra, mulai kelas 60 kg sampai 90 kg lebih. Dan, 4 kelas perorangan putri, mulai (kelas 55 kg sampai 65 kg lebih), serta kelas beregu putra dan kelas beregu Yong Muhyeung. Yongmoodo merupakan gabungan dari beberapa seni bela diri antara lain, judo, taekwondo, aikido, sirum, dan honsinsul asal Korea yang diadopsi oleh TNI AD sebagai bagian dari bela diri militer (BDM) yang wajib dikuasai setiap prajurit TNI AD sejak 2008. Dalam perkembangan, FYI mulai menyosialisasikan kepada masyarakat umum pada tahun 2012 dan sebagai akar dari bela diri Yongmoodo ini adalah bela diri honsinsul. Kejurnas merupakan salah satu upaya meningkatkan profesionalisme prajurit dibidang BDM, menumbuhkan jiwa dan semangat juang sebagai garda terdepan dan sekaligus sebagai benteng terakhir Negara Kesatuan Republik Indonesia (NKRI) dalam menghadapi berbagai ancaman. Pihaknya juga berharap kejurnas dapat melahirkan serta menyiapkan atlet-atlet Yongmoodo TNI AD menjadi atlet yang mampu berprestasi pada kejuaraan berskala nasional maupun internasional. “Jadikan kejurnas ini sebagai arena bagi atlet Yongmoodo TNI AD untuk uji tanding dan unjuk kemampuan serta kemantapan ketangkasan bela diri Yongmoodo,” ujarnya, seraya berharap, selama pertandingan dapat dibangun iklim kompetisi yang sehat dan penuh kekeluargaan, baik antarsesama prajurit dan peserta umum. Hal ini penting, agar dapat memacu motivasi dan semangat untuk terus berprestasi, baik secara perorangan maupun dalam hubungan satuan serta untuk membentuk postur prajurit TNI AD yang memiliki jiwa sportivitas yang tangguh dan pantang menyerah. Kejurnas juga sebagai bentuk komitmen TNI AD kepada pemerintah dalam mendukung pembangunan generasi muda melalui bidang olahraga, sekaligus berperan dalam mengolahragakan masyarakat dan memasyarakatkan olahraga. “Semoga Yongmoodo ini dapat diterima KONI sebagai salah satu olahraga dan seni bela diri nasional yang dipertandingkan di PON, SEA Games, Asian Games bahkan Olimpiade,” harapnya.

wartawan
Djoko Moeljono
Category

Awali 2026, BNN Bali Ungkap Jaringan Ganja Lintas Provinsi Sumatera – Bali

balitribune.co.id | Denpasar - Mengawali tahun 2026, Badan Narkotika Nasional (BNN) Provinsi Bali berhasil mengungkap dua jaringan narkotika lintas provinsi Palembang-Bali. Dalam operasi ini, petugas mengamankan tiga orang tersangka beserta barang bukti ganja dalam jumlah besar.

Baca Selengkapnya icon click

Transformasi LPD Butuh SDM Unggul

balitribune.co.id | Denpasar - Pemerintah Provinsi Bali menegaskan komitmennya untuk memperkuat Lembaga Perkreditan Desa (LPD) sebagai pilar utama ekonomi desa adat. Hal tersebut disampaikan Kepala Dinas Pemajuan Masyarakat Adat (PMA) Provinsi Bali, I Gusti Agung Kartika Jaya Seputra, saat membuka kegiatan Pra-Asesmen LPD di Denpasar, Senin (26/1).

Baca Selengkapnya icon click
Iklan icon ads
Iklan icon ads

Belasan Ribu Pohon Perindang Kota Denpasar Diansurasikan

balitribune.co.id | Denpasar - Dinas Lingkungan Hidup dan Kebersihan (DLHK) Kota Denpasar mengalokasikan anggaran sebesar Rp100 juta pada tahun 2026 untuk asuransi pohon perindang. Program ini mencakup 15.863 batang pohon yang tersebar di sepanjang jalan protokol di bawah pengelolaan DLHK Denpasar.

Baca Selengkapnya icon click

Pancasila sebagai Kompas Aksi, Bukan Sekadar Teks Suci

balitribune.co.id | Pendidikan Pancasila di sekolah masih sering dipandang sebagai pelajaran pelengkap dan kurang memiliki daya tarik dibandingkan mata pelajaran MIPA. Pembelajaran lebih sering menekankan pada hafalan, bersifat dogmatis dan miskin praktik reflektif. Akibatnya, murid hanya mengenal Pancasila sebagai rangkaian kalimat yang harus dihafal, bukan sebagai panduan moral dan dasar pengambilan keputusan dalam kehidupan nyata.

Baca Selengkapnya icon click
Iklan icon ads
Iklan icon ads

Dukung Peluncuran All New Honda Vario 125, Honda Community Bali Gelar Vario Night Ride

balitribune.co.id | Denpasar – Dalam rangka mendukung kesuksesan peluncuran All New Honda Vario 125, Honda Community Bali (HCB) menggelar kegiatan bertajuk Vario Night Ride yang melibatkan sekitar 80 anggota komunitas Vario series di Bali pasa Selasa (27/1). Kegiatan ini diawali dengan city rolling menuju lokasi acara launching.

Baca Selengkapnya icon click

Lantik Direksi Perumda Pasar dan Pangan MGS Periode 2026–2031, Bupati Badung: Perumda MGS Harus Jadi Penopang Produksi dan Kesejahteraan Petani

balitribune.co.id | Mangupura - Bupati Badung I Wayan Adi Arnawa selaku Kuasa Pemilik Modal (KPM) mengambil sumpah jabatan dan melantik Direksi Perusahaan Umum Daerah (Perumda) Pasar dan Pangan Mangu Giri Sedana (MGS) Kabupaten Badung periode 2026-2031, bertempat di Ruang Kriya Gosana, Puspem Badung, Selasa (27/1).

Baca Selengkapnya icon click
Iklan icon ads
Iklan icon ads
Bagikan Berita
news

Dikeluhkan Pelaku Usaha, Dewan Badung Siap Kaji Ulang Pajak Hiburan

Lorem, ipsum dolor sit amet consectetur adipisicing elit. Aliquid, reprehenderit maiores porro repellat veritatis ipsum.