Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan.

Vaksinasi Massal Menyasar Ibu Hamil dan Menyusui

Bali Tribune/ Wali Kota Denpasar, Jaya Negara didampingi Ketua TP. PKK Kota Denpasar, Ny. Sagung Antari Jaya Negara saat meninjau pelaksanaan vaksinasi massal dengan menyasar Ibu Hamil, Ibu Menyusui, Lansia, Anak Usia 12-17 Tahun dan Disabilitas di Dharma Negara Alaya, Rabu (8/9).


balitribune.co.id | Denpasar  - Pemkot Denpasar terus mengencarkan vaksinasi massal guna mendukung percepatan cakupan vaksinasi Covid-19. Kali ini, bersama Komunitas Pertiwi Indonesia Bali dan Brimob Polda Bali kembali menggelar vaksinasi massal dengan menyasar Ibu Hamil, Ibu Menyusui, Lansia, Anak Usia 12-17 Tahun dan Disabilitas di Gedung Dharma Negara Alaya, Rabu (8/9). 
 
Wali Kota Denpasar, Ngurah Jaya Negara yang didampingi Kabag Protokol dan Komunikasi Pimpinan Dewa Gede Rai saat meninjau pelaksanaan vaksinasi mengucapkan terimakasih atas sinergi semua pihak dalam mendukung percepatan cakupan vaksinasi di Kota Denpasar. 
Jaya Negara mengatakan, vaksinasi merupakan upaya penting dalam membentuk herd imunity, mencegah gejala berat dan mempercepat pemulihan  pasca terkena Covid-19. 
 
"Ibu Hamil, Ibu Menyusui, Disabilitas dan Anak merupakan kelompok rentan tertular, jadi kami mengajak untuk bersama menerapkan disiplin protokol kesehatan, selain juga mengikuti vaksinasi," jelasnya.
 
Ketua Panitia, Ni Putu Darmayanti didampingi Kordinator Bidang Pendidikan Pertiwi Indonesia Bali, AA Mirah mengatakan, vaksinasi massal ini merupakan salah satu bentuk kepedulian Pertiwi Indonesia Bali dalam mendukung percepatan vaksinasi di Kota Denpasar. Dalam pelaksanaan vaksinasi kali ini turut menyasar  Ibu Hamil, Ibu Menyusui, Lansia, Anak Usia 12-17 Tahun dan Disabilitas dengan jumlah sasaran mencapai 300 orang. Selain itu, di hari yang sama juga dilaksanakan vaksinasi dengan menyasar masyarakat umum yang berlokasi di SMPN 10 Denpasar dengan sasaran mencapai 1.200 orang. 
 
"Harapan kami tentu saja herd imunity segera tercapai dan Bali khudusnya dapat segera dibuka untuk wisatawan, mari kita tunjukan, bahwa kita siap" ujarnya. 
 
Untuk diketahui, berdasarkan data resmi Dinas Kesehatan Kota Denpasar, Pelaksanaan Vaksinasi Covid-19 di Kota Denpasar sampai dengan tanggal 7 September 2021 secara umum, jumlah komulatif cakupan vaksinasi Covid-19 di Kota Denpasar mencapai 731.132 orang untuk dosis I, sebanyak 485.835 orang telah menerima suntikan dosis II dan sebanyak 8.397 telah menerima suntikan dosis III. 
 
Angka tersebut terdiri atas Komulatif Petugas Medis dan Non Medis untuk dosis 1 sebanyak 17.168 orang atau (142,69%) dan dosis 2 sebanyak 16.069 orang atau (133,55%). Sedangkan untuk dosis 3  sebanyak 8.397 orang atau (68,79%). 
 
Selanjutnya, Komulatif Lansia untuk dosis 1 sebanyak 40.975 orang atau (76,65%) sedangkan dosis 2 sebanyak 33.982 orang atau (63,57%). Untuk Komulatif Pelayanan Publik
 
dosis 1 sebanyak 402.583 orang atau (549,73%) dan dosis 2 sebanyak 267.099 orang atau (364,72%)
 
Sementara itu, Kumulatif Masyarakat Umum & Rentan untuk dosis 1 sebanyak 196.154 orang atau (53,76%) dan dosis 2 sebanyak 102.727 orang atau (28,15%). Sedangkan Kumulatif Remaja untuk dosis 1 sebanyak 74.252 orang atau (108,92%) dan dosis 2 sebanyak 65.958 orang atau (95,76%).
wartawan
YAN
Category

Wujudkan Bangli Kota Pendidikan, UHN Sugriwa Siap Buka Prodi Kedokteran Berbasis Kearifan Lokal

balitribune.co.id | Bangli - Ambisi Kabupaten Bangli untuk bertransformasi menjadi Kota Pendidikan kian mendekati kenyataan. Universitas Hindu Negeri (UHN) I Gusti Bagus Sugriwa secara resmi memulai tahapan pembukaan Program Studi (Prodi) Kedokteran Program Sarjana dan Pendidikan Profesi Dokter melalui proses visitasi oleh Kementerian Kesehatan (Kemenkes) RI, Jumat (23/1).

Baca Selengkapnya icon click
Iklan icon ads
Iklan icon ads

Tragedi Banjar Kuwum, Jasad Balita Ditemukan di Pantai Batubelig, Sang Ibu di Tukad Ege

balitribune.co.id | Tabanan – Keberadaan ibu dan balita yang hanyut dalam tragedi longsor dan banjir di Banjar Kuwum Ancak, Desa Kuwum, Kecamatan Marga akhirnya ditemukan. Keduanya sudah dalam keadaan meninggal dunia. Bahkan, keberadaan jasad mereka ditemukan dengan jarak yang terpaut jauh.

Baca Selengkapnya icon click

63 Tahun Menanti Janji, Ahli Waris Ancam Segel SDN 3 Banjar Buleleng

balitribune.co.id | Singaraja - Siswa SDN No 3 Banjar, Desa Banjar, Kecamatan Banjar, Buleleng, terancam kehilangan tempat belajar. Ahli waris pemilik lahan mengancam akan menutup operasional sekolah karena Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Buleleng dianggap abai dalam menyelesaikan status kepemilikan lahan seluas 16 are tersebut.

Baca Selengkapnya icon click
Iklan icon ads
Iklan icon ads

Astra Motor Bali Gelar Edukasi Safety Riding di Panti Asuhan

balitribune.co.id | Denpasar  – Komitmen Astra Motor Bali dalam menanamkan budaya keselamatan berkendara terus digencarkan melalui berbagai lini masyarakat. Kali ini, Team Safety Riding Astra Motor Bali memberikan edukasi keselamatan berkendara kepada penghuni panti asuhan, sebagai bagian dari upaya membangun kesadaran #Cari_Aman sejak dini.

Baca Selengkapnya icon click

All New Honda Vario 125, Debut Perdana di Bali Besok!

balitribune.co.id | Denpasar – Astra Motor Bali mengajak seluruh masyarakat Pulau Dewata untuk menyaksikan secara langsung peluncuran generasi terbaru skutik andalannya, All New Honda Vario 125, yang akan digelar besok, 24–25 Januari 2026, dalam rangkaian acara Regional Public Launching (RPL) di MBG.

Baca Selengkapnya icon click
Iklan icon ads
Iklan icon ads
Bagikan Berita
news

Dikeluhkan Pelaku Usaha, Dewan Badung Siap Kaji Ulang Pajak Hiburan

Lorem, ipsum dolor sit amet consectetur adipisicing elit. Aliquid, reprehenderit maiores porro repellat veritatis ipsum.