Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan.

Pariwisata Pulih, Pengelola Diminta Perkuat Keamanan Hotel

Bali Tribune / WISATAWAN - PHRI Bali minta pengelola hotel meningkatkan keamanan dan kenyamanan wisatawan

balitribune.co.id | Mangupura - Akomodasi wisata menjadi salah satu penunjang industri pariwisata di Bali. Pengelola akomodasi baik hotel, vila, resor di Bali diminta untuk memberikan kenyamanan dan keamanan ketika wisatawan menginap. Terkait keamanan hotel, Perhimpunan Hotel dan Restoran Indonesia (PHRI) Bali telah bekerjasama dengan Kepolisian Daerah Bali melakukan penilaian sistem manajemen pengamanan akomodasi pariwisata termasuk untuk hotel bintang 5. 

Saat perhelatan KTT G20 pada tahun 2022 lalu, terdapat 13 hotel bintang 5 yang tersertifikasi keamanannya untuk mendukung kegiatan internasional tersebut di Nusa Dua Kabupaten Badung. Hingga Juni 2023, sebanyak 14 hotel di Bali bersertifikat standar sistem manajemen pengamanan akomodasi pariwisata untuk kebutuhan penyelenggaraan kegiatan internasional di pulau ini. 

Ketua PHRI Bali, Tjokorda Oka Artha Ardana Sukawati (Cok Ace) mengatakan, PHRI mendorong optimalisasi penerapan standar keamanan akomodasi perhotelan untuk memberikan rasa aman dan nyaman bagi wisatawan maupun tenaga kerja pariwisata. Pasalnya saat ini pariwisata Bali sudah mulai menuju ke titik normal seperti sebelum pandemi Covid-19. "PHRI Bali tengah memperkuat kerjasama dengan Kepolisian Daerah Bali menyangkut sertifikasi keamanan hotel," katanya di Badung beberapa waktu lalu. 

Pascainsiden lift jatuh di salah satu resor di Ubud, Gianyar beberapa waktu lalu hingga menyebabkan korban jiwa, PHRI Bali akan mengoptimalisasikan standar keamanan hotel. Cok Ace mengimbau semua hotel, khususnya anggota PHRI Bali dapat memberikan perhatian lebih terhadap standar keamanan propertinya. 

Pihaknya menyinggung terkait pengajuan sertifikasi keamanan dan keselamatan hotel di Bali, untuk hotel bintang 3, 4 dan 5 prosesnya dilakukan di Polda Bali. "Untuk hotel dibawah bintang 3, melati hingga vila proses sertifikasinya akan dikerjasamakan PHRI cabang kabupaten/kota dengan pihak kepolisian resor dan sektor setempat," jelasnya.

wartawan
YUE

Bupati Satria Serahkan Sembako untuk Korban Angin Puting Beliung di Desa Bunga Mekar

balitribune.co.id | Semarapura - Angin puting beliung menerjang Banjar Behu, Desa Bunga Mekar, Kecamatan Nusa Penida, Klungkung, Minggu (2/11/2025) sore sekitar pukul 15.00 Wita. Mendengar hal tersebut Bupati Klungkung I Made Satria bersama Kalak BPBD Klungkung Putu Widiada menyerahkan bantuan sembako kepada warga yang terdampat angin puting beliung di Banjar Behu, Desa Bunga Mekar, Kecamatan Nusa Penida, Klungkung, Senin (3/11).

Baca Selengkapnya icon click
Iklan icon ads
Iklan icon ads

Bikers Honda Dapat Sosialisasi dan Pembekalan Jelang ke HBD

balitribune.co.id | Denpasar - Menjelang gelaran akbar Honda Bikers Day (HBD) 2025 yang diadakan di  Jawa Barat, 15 November 2025 mendatang . Astra Motor Bali menggelar kegiatan sosialisasi dan pembekalan bagi bikers Honda Bali pada Sabtu (1/11), diikuti oleh 65 peserta dari berbagai komunitas Honda se-Bali.

Baca Selengkapnya icon click

Asuransi Astra Adakan "Beauty Class for Disabilities"

balitribune.co.id | Jakarta - Asuransi Astra menggelar Beauty Class for Disabilities di Head Office Asuransi Astra dan  diikuti komunitas penyandang disabilitas binaan Asuransi Astra.

Beauty Class for Disabilities merupakan program pelatihan tata rias dan pemasaran digital yang dirancang secara khusus untuk membuka peluang sekaligus menjawab tantangan yang dihadapi oleh para penyandang disabilitas.

Baca Selengkapnya icon click
Iklan icon ads
Iklan icon ads

Antisipasi Lonjakan Harga Jelang Galungan, Bupati Gus Par Gelar Pasar Murah dari Desa hingga Kota

balitribune.co.id | Amlpura - Pemerintah Kabupaten Karangasem bergerak cepat menstabilkan harga kebutuhan pokok menjelang Hari Raya Galungan dan Kuningan. Melalui Dinas Koperasi, UKM, Perindustrian dan Perdagangan (Diskopperindag), Pemkab kembali menggelar Pasar Murah secara rutin di sejumlah titik wilayah.

Baca Selengkapnya icon click

Bupati Karangasem, I Gusti Putu Parwata Menerima Sertifikat GIAHS Salak Sibetan

balitribune.co.id | ​Amlapura - Kabar baik bagi petani Karangasem dibawa langsung dari markas FAO di Roma, Italia. Salak Sibetan, melalui sistem Agroforestry-nya, resmi ditetapkan sebagai situs Warisan Sistem Pertanian Global (Global Important Agricultural Heritage System - GIAHS).

Baca Selengkapnya icon click
Iklan icon ads
Iklan icon ads
Bagikan Berita
news

Dikeluhkan Pelaku Usaha, Dewan Badung Siap Kaji Ulang Pajak Hiburan

Lorem, ipsum dolor sit amet consectetur adipisicing elit. Aliquid, reprehenderit maiores porro repellat veritatis ipsum.