Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan.

Astra Motor Bali Bagikan "Jurus Cari Aman" Berkendara

jurus aman berkendara
Bali Tribune / ILUSTRASI (ist)

balitribune.co.id | Denpasar – Keselamatan di jalan raya menjadi prioritas utama bagi setiap pengendara. Menyadari hal tersebut, Astra Motor Bali selaku Main Dealer sepeda motor Honda di wilayah Bali, melalui tim Safety Riding, kembali menggaungkan pentingnya persiapan dan kesadaran penuh saat berkendara melalui kampanye #Cari_Aman. Kampanye ini bertujuan untuk memberikan tips dan trik praktis agar konsumen dapat menikmati pengalaman berkendara yang happy dan aman.

Safety Riding Instructor Astra Motor Bali, Yosepth Klaudius, menjelaskan bahwa fokus dan persiapan yang matang adalah kunci utama dalam menekan risiko dan potensi fatal kecelakaan di jalan.

"Filosofi #Cari_Aman adalah tentang mengubah pola pikir kita sebagai pengendara. Keselamatan bukan hanya tentang mematuhi aturan, tetapi juga tentang menjadi pengendara yang proaktif, mempersiapkan diri dengan baik, dan selalu menjaga fokus. Kami percaya, fokus berkendara dapat secara signifikan menurunkan fatalitas kecelakaan," ujar Yosepth.

Sebagai pelopor keselamatan berkendara, Astra Motor Bali secara konsisten memberikan edukasi kepada masyarakat. Berikut adalah "Jurus Cari Aman" yang dibagikan untuk para pengendara:

Jurus #Cari_Aman SEBELUM Berkendara
Persiapan yang baik adalah langkah pertama untuk perjalanan yang aman dan menyenangkan.
1.    Pastikan Istirahat Cukup: Kondisi tubuh yang prima adalah modal utama. Jangan pernah berkendara dalam keadaan lelah atau mengantuk karena dapat menurunkan refleks dan konsentrasi.
2.    Lakukan Pemanasan Tubuh: Peregangan ringan sebelum berkendara dapat membantu melemaskan otot-otot yang kaku, membuat tubuh lebih siap dan nyaman selama perjalanan.
3.    Gunakan Perlengkapan Berkendara: Selalu gunakan perlengkapan standar keselamatan seperti helm SNI yang terpasang dengan benar, jaket, sarung tangan, celana panjang, dan sepatu.

Jurus #Cari_Aman SAAT Berkendara
Setelah persiapan matang, sikap saat berada di jalan raya menjadi penentu keselamatan.
1.    Patuhi Rambu & Peraturan Lalu Lintas: Peraturan dibuat untuk keselamatan bersama. Mematuhi rambu, marka jalan, dan batas kecepatan adalah wujud tanggung jawab sebagai pengendara.
2.    Istirahat Sejenak Setiap 2 Jam: Untuk perjalanan jarak jauh, beristirahatlah secara berkala setiap dua jam. Ini penting untuk mengembalikan konsentrasi dan kebugaran fisik.
3.    Kontrol Emosi dan Selalu Fokus: Jaga pikiran agar tetap positif dan kendalikan emosi. Hindari gangguan yang dapat memecah konsentrasi, sepertimenggunakan ponsel. Fokus penuh pada jalan adalah kunci utama keselamatan.

Astra Motor Bali berharap, dengan menerapkan "Jurus Cari Aman" ini, para pengendara sepeda motor Honda khususnya dan masyarakat Bali pada umumnya dapat menciptakan budaya berlalu lintas yang lebih aman dan bertanggung jawab.

wartawan
HEN

HMC 2025, Stylo Gaya Veitnam Juara Media Pick Supra Chopper FFA

balitribune.co.id | Mangupura - Modifikasi Honda Stylo 160 milik Brian Minandi bergaya Vietnam, terpilih sebagai pemenang Honda Modif Contest (HMC) 2025 kategori Best Media Pick.

“Konsepnya mengikuti trend modifikasi negeri   Vietnam. Pemakain spare part bolt on proper dan simple dengan jadi motor ini layak juara,”ungkap Nadi Sastrawan salah satu juri media.  

Baca Selengkapnya icon click

TEI 2025, UMKM Binaan Astra Catatkan Nilai Transaksi Rp70,79 Miliar

balitribune.co.id | Tangerang - UMKM binaan Astra mencatatkan nilai transaksi sebesar Rp70,79 miliar (setara USD 4,29 juta) dan menandatangani delapan Memorandum of Understanding (MoU) dalam ajang Trade Expo Indonesia (TEI) 2025 yang berlangsung di ICE BSD, Tangerang, pada 15 hingga 19 Oktober 2025.

Baca Selengkapnya icon click
Iklan icon ads
Iklan icon ads

Asuransi Astra Raih Dua Penghargaan

balitribune.co.id | Jakarta - Membuktikan konsistensinya dalam membangun dan menjaga reputasi melalui produk asuransi mobil, Garda Oto, Asuransi Astra meraih beragam penghargaan diantaranya Juara 1 Indonesia Most Reputable Companies Kategori Asuransi Kerugian Mobil dengan peringkat Very Good pada Indonesia Most Reputable Companies Award 2025 oleh SWA dan Business Digest.

Baca Selengkapnya icon click

Festival Bahari di Bondalem sebagai Pengingat Visual Laut Adalah Fondasi Kehidupan

balitribune.co.id | Denpasar - Didukung Pemerintah Provinsi Bali dalam hal ini Gubernur Bali, Festival Bahari yang mengusung tema Jaladhi Vistara akan digelar di Desa Bondalem, Tejakula Kabupaten Buleleng pada 25-27 Oktober 2025. Festival ini digelar sebagai upaya konservasi terumbu karang.

Baca Selengkapnya icon click
Iklan icon ads
Iklan icon ads

Bupati Adi Arnawa Terima Entry Meeting BPK Perwakilan Bali, Harapkan Mampu Tingkatkan SDM Dalam Optimalisasi Pajak Daerah

balitribune.co.id | Mangupura - Bupati Badung I Wayan Adi Arnawa didampingi Sekda Badung IB Surya Suamba menerima entry meeting Tim Pemeriksa dari Badan Pemeriksa Keuangan (BPK) RI Perwakilan Provinsi Bali di Ruang Kriya Gosana, Puspem Badung, Selasa (21/10).

Baca Selengkapnya icon click

Ratusan Guru Kontrak di Badung Belum Gajian 2 Bulan, Ini Kata Kadisdikpora

balitribune.co.id | Mangupura - Ratusan guru kontrak atau honorer SD dan SMP di Kabupaten Badung mulai resah. Pasalnya, Surat Keputusan (SK) perpanjangan kontrak mereka sampai saat ini belum terbit. Ironisnya lagi, guru-guru ini juga sudah dua bulan tak menerima gaji. Pun begitu, mereka masih tetap mengajar seperti biasa. Para guru ini adalah tenaga pengajar yang tidak memenuhi syarat untuk diangkat menjadi guru PPPK.

Baca Selengkapnya icon click
Iklan icon ads
Iklan icon ads
Bagikan Berita
news

Dikeluhkan Pelaku Usaha, Dewan Badung Siap Kaji Ulang Pajak Hiburan

Lorem, ipsum dolor sit amet consectetur adipisicing elit. Aliquid, reprehenderit maiores porro repellat veritatis ipsum.