BALI TRIBUNE - PULUHAN pecinta kucing di Bali menghadiri National Cat Show (NCS) 2017 yang berlangsung di Harris Sunset Road Kuta, Minggu (20/8). Sekitar 80-an kucing piaraan diikutkan dalam perlombaan yang terbagi dalam dua kategori yaitu show dan fun yang diselenggarakan oleh Indonesian Cat Association (ICA) Cabang Bali.
Dijelaskan Ketua ICA Bali, Amsul Nababan, dalam kategori show, kucing dinilai berdasarkan beberapa kriteria khusus sesuai rasnya masing-masing. “Jadi, untuk kucing Persia akan berlomba dengan kucing Persia. Begitu juga dengan ras lainnya,” kata dia. Beberapa subkategori lomba antara lain Extreme Face, House Cat Longhair, dan House Cat Shorthair.
Sementara untuk kategori fun, lebih bersifat untuk senang-senang. Semisal, lomba foto kucing dan pemiliknya, lomba kostum kucing, lomba kucing terberat, dsb. Pihak panitia menghadirkan juri bersertifikat internasional yaitu Ratih S Umiyati. Selain lomba, pada kesempatan itu juga diberikan edukasi mengenai perawatan kucing oleh ahlinya.
Amsul mengatakan, NCS adalah kegiatan rutin yang diselenggarakan ICA Bali. Dan, penyelenggaraan pada tahun 2017 yang dibuka oleh Ketua DPRD Badung tersebut adalah penyelenggaraan kelima. Dia berharap, dengan rutinnya kegiatan NCS ini, suatu saat dapat menjadi ajang internasional dengan menghadirkan peserta dari luar negeri.
ICA adalah organisasi pecinta kucing yang cabangnya ada di berbagai kota di Indonesia dengan anggota mencapai ribuan orang. Banyak kegiatan yang diselenggarakan oleh organisasi ini. Misalnya di bidang edukasi, secara berkala diselengarakan workshop mengenai perawatan kucing. Selain itu, kata Amsul, di luar urusan mengenai kucing, ICA juga kerap mengadakan kegiatan sosial.