Apresiasi Juragan Mitsubishi, Sun Star Motor Gelar LCV Party | Bali Tribune
Diposting : 2 August 2018 00:36
Hendrik B Kleden - Bali Tribune
APRESIASI - Heru Siswanto (tengah) diapit Nur Eksan (kiri) serta Reza, PR PT Mitsubishi Motor Krama Yudha Sales Indonesia (kanan).
BALI TRIBUNE - PT Mitsubishi Motor Krama Yudha Sales Indonesia melalui PT Sun Star Motor main dealer Mitsubishi Bali cabang Badung menggelar party bagi konsumen Light Commercial Vehicle (LCV).
 
Kurang  lebih 200 undangan hadir dalam acara bertemakan Gebyar Wirausaha Mitsubishi. Mereka adalah konsumen pemilik kendaraan jenis pick up Colt L300, Strada Triton, dan Colt T120 SS yang disebut "Juragan Mitsubishi" termasuk calon konsumen.
Hadir  juga  dalam acara ini Section Head East java Bali NTB Section Sales Marketing  PT PT Mitsubishi Motor Krama Yudha Sales Indonesia, Heru Siswanto, serta Manager Bali Regional PT Sun Star Motor, Nur Eksan.
 
Heru  mengungkapkan, acara  ini merupakan agenda rutin  Mitsubishi (periode Juli-September)  dan dealer untuk mempererat hubungan dengan konusmen. Acara ini juga sebagai apresiasi dan ungkapan terima kasih kepada pembeli LCV Mitsubishi.
 
Karena itu, lanjut dia, sembari dinner, undangan yang datang juga dimanjakan dengan penampilan bintang tamu artis ibukota Nabila Gomes  dipandu  MC Bintang. Heru  menegaskan, respons konsumen di Bali pada produk LCV Mitsubishi cukup tinggi.
 
Buktinya produk ini mengusai pangsa pasar hingga 16 persen atau naik 1 persen dibandingkan tahun sebelumnya. Nur Eksan, pada kesempatan ini pihaknya  menghadirkan promo-promo menarik baik untuk sales, service maupun spare parts.
 
"Bagi konsumen yang melakukan transaksi malam ini akan mendapatkan hadiah dan doorprize menarik, sementara pembelian spare parts mendapatkan diskon 15 persen," kata dia. Pihaknya juga menyediakan sejumlah paket spesial untuk pelanggan.
 
"Bekerja sama dengan leasing, kami menghadirkan  paket pembiayaan spesial berupa  anggsuran per hari Rp99 ribu dengan konsep bunga  menurun. Keunggulannya, apabila  konsumen belum mampu membayar angsuran, bisa membayar bunga  saja," terang Nur Eksan.