Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan.

Bangun Enam Patung, DKP Badung Kucurkan Rp 2,1 Miliar

DKP
Matur Piuning - Masyarakat dan DKP Badung saat menggelar upacara matur piuning di tempat pembangunan patung Rahwana Mandung Sita di Desa Pelaga, Petang.

Mangupura, Bali Tribune

Enam patung baru kembali dibuat untuk ditempatkan di empat titik wilayah Kabupaten Badung. Hebohnya, setelah sejumlah pot dan patung yang di sempat dijajar di wilayah selatan mubazir, kini kembali pihak Dinas Kebersihan dan Pertamanan (DKP) Badung harus ‘merogoh’ kocek miliaran rupiah untuk mewujudkan patung ini.

Ke empat patung tersebut antara lain berlokasi di Simpang Basangkasa Seminyak berupa patung Ratu Gede Butha Ijo. Selanjutnya di simpang Desa Dauh Yeh Cani Abinsemal dengan patung Rama. Desa Plaga di bangun 2 patung, yaitu patung Rahwana Mandung Sita dan patung Hanoman, dan terakhir di tapal batas Badung dan Bangli di Desa Belok Sidang berupa 2 patung pepatih penjaga.
Perlu diketahui bahwa untuk pengadaan patung ini, mengunakan anggaran yang bersumber dari Dana Insentif Daerah (DID). Total anggarannya adalah Rp 2,1 miliar, dimana proyek enam patung ini ditarget rampung pada akhir tahun ini.
Kepala DKP Badung I Putu Eka Merthawan, Kamis (6/10) menjelaskan,  patung saat ini sudah mulai digarap. Sebelum dilakukan pembongkaran untuk pondasi atau patung  yang sudah ada sebelumnya, pihaknya mengaku sudah melakukan upacara "atur piuning" (pemberitahuan).
"Iya, ada enam patung akan dibangun di empat titik," ujarnya.
Dikatakan, patung terbesar dibuat di simpang Desa Pelaga yaitu patung Rahwana Mandung Sita. Patung ini menggambarkan bagian dari epos Ramayana, menceritakan Rahwana identik dengan tokoh kejahatan sedangkan Sita sebagai tokoh wanita cantik dan bersahaja.

Bila dikaitkan dengan kecamatan Petang, Eka Merthawan menyatakan bahwa pada era kekinian Kecamatan Petang, khususnya Desa Pelaga ibaratnya gadis cantik yang menawan, karena merupakan desa yang subur dan indah. Dikelilingi pegunungan Mangu dan Pura Sad Khayangan Puncak Mangu.
"Patung terbesar dibangun di Pelaga, patung Rahwana Mandung Sita dan kini (kemarin)dalam upacara matur piuning," tegasnya.

wartawan
I Made Darna
Category

Perkuat Hubungan Kuno Bali-Kalinga, Tokoh Gandhian Indonesia Kunjungi Gubernur Odisha

balitribune.co.id | Jakarta – Tokoh Gandhian terkemuka dan penerima penghargaan Padma Shri, Ida Rsi Putra Manuaba (Agus Indra Udayana) dari Bali, Indonesia, melakukan kunjungan kehormatan kepada Yang Mulia Gubernur Odisha di Raj Bhavan, Bhubaneswar pada Kamis (6/11).

Baca Selengkapnya icon click
Iklan icon ads
Iklan icon ads

Pelajar Tabanan Torehkan Prestasi Nasional di FLS2N 2025, Bupati Sanjaya Sampaikan Apresiasi dan Kebanggaan

balitribunhe.co.id | Tabanan - Penuh rasa bangga, Bupati Tabanan, Dr. I Komang Gede Sanjaya, S.E., M.M., menyampaikan apresiasi setinggi-tingginya atas prestasi luar biasa yang kembali diraih oleh generasi emas Tabanan.

Baca Selengkapnya icon click

Nusa Penida Festival ke-8 Resmi Dibuka, Kibarkan "The Soul for Tommorrow" di Tengah Pengakuan Nasional

balitribune.co.id | Nusa Penida - Nusa Penida Festival (NPF) ke-8 Tahun 2025 secara resmi dibuka oleh Asisten Deputi Event Internasional Pariwisata RI, Hafiz Agung Rifai, pada Jumat (7/11) di Pesisir Pantai Tanjung Kerambitan, Desa Batununggul, Kecamatan Nusa Penida, Kabupaten Klungkung.

Baca Selengkapnya icon click
Iklan icon ads
Iklan icon ads

Terobosan Dunia Balap Indonesia: Dua Jebolan Astra Honda Racing School Cetak Sejarah di MotoGP 2026

balitribune.co.id | Jakarta – Konsistensi PT Astra Honda Motor (AHM) membina pebalap muda melahirkan prestasi baru bagi Bangsa. Sejarah baru dipersembahkan untuk dunia balap Indonesia menyusul terpilihnya dua pebalap lulusan Astra Honda Racing School (AHRS) untuk berlaga di gelaran MotoGP 2026.

Baca Selengkapnya icon click

HAI Badung GASS Menuju Jamnas Honda ADV Indonesia IV dan Honda Bikers Day 2025

Balitribune.co.id | Denpasar – Sebagai bentuk nyata semangat brotherhood dan solidaritas antar anggota komunitas, Honda ADV Indonesia (HAI) Badung Chapter melepas 15 member-nya untuk melakukan touring menuju Jambore Nasional (Jamnas) ke-IV Honda ADV Indonesia yang digelar di Kuningan, Jawa Barat pada 8 November 2025.

Baca Selengkapnya icon click
Iklan icon ads
Iklan icon ads
Bagikan Berita
news

Dikeluhkan Pelaku Usaha, Dewan Badung Siap Kaji Ulang Pajak Hiburan

Lorem, ipsum dolor sit amet consectetur adipisicing elit. Aliquid, reprehenderit maiores porro repellat veritatis ipsum.