Pemkab Badung Fokus Ngurus TPS, Gertak Januari Ditiadakan | Bali Tribune
Diposting : 18 January 2020 00:43
I Made Darna - Bali Tribune
Bali TribuneGERTAK - Bupati Giri Prasta saat memimpin Gertak di Desa Munggu, Mengwi beberapa bulan lalu. Orang nomor satu di Badung ini bahkan terjun langsung membersihkan sungai.
balitribune.co.id | Mangupura - Program Gerakan Serentak (Gertak) Badung Bersih yang digelar dari tingkat kabupaten, kecamatan sampai desa/kelurahan di Kabupaten Badung ditiadakan di bulan Januari ini. Pemkab Badung beralasan tidak melakukan Gertak pada Jumat minggu pertama di awal tahun ini lantaran masih fokus ngurus tempat pengolahan sampah (TPS).
 
Program Bupati Badung ini menurut rencana akan mulai diaktifkan lagi di bulan kedua atau Februari mendatang.
 
Kepala Dinas Lingkungan Hidup dan Kebersihan (DLHK) Badung I Wayan Puja yang dikonfirmasi, Jumat (17/1/2020) membenarkan Gertak Badung Bersih yang rutin dilaksanakan setiap bulan ini  khusus untuk bulan Januari ini ditiadakan. “Iya, (Gertak) ditunda dulu sementara,” ujarnya.
 
Mantan Kabag Perwat Setda Badung ini beralasan meniadakan Gertak lantaran masih fokus mengurus TPS. 
 
“Kita fokus mengurus TPS nya dulu. Karena jangan sampai kita mengorek-ngorek sampah untuk ditimbun. Harus ada TPS nya dulu untuk membuang sampah hasil Gertak,” kata Puja.
 
Saat ini, Pemkab Badung juga tengah gencar membangun TPS baik di tingkat kabupaten maupun di masing-masing desa/kelurahan. Bahkan, Bupati Badung I Nyoman Giri Prasta menargetkan seluruh desa/kelurahan di Gumi Keris harus memprioritaskan pembangunan TPS di wilayahnya.
 
“Kita saat ini sedang menyiapkan pengolahannya yang terdistribusi di semua desa, termasuk yang dilakukan di tingkat kabupaten. Kalau itu sudah fix (TPS) jadi sampai tuntas,” tegasnya.
 
Puja yang mantan Camat Kuta Selatan ini pun memastikan program Gertak ini pasti berlanjut. “Kita lihat situasi. Kalau Februari sudah ready (TPS-nya -red), maka Februari kita akan mulai. Kita lihat situasi,” terangnya.
 
Seperti diketahui, Gertak Badung Bersih rutin dilaksanakan setiap Jumat minggu pertama. Pelaksanaannya dilakukan serentak, baik ditingkat kabupaten, kecamatan dan masing-masing desa/kelurahan. Bahkan, di tingkat kabupaten, masing-masing OPD melaksanakan Gertak mandiri dengan mengambil sejumlah wilayah binaan. Tak jarang Gertak ini dipimpin langsung oleh Bupati Badung I Nyoman Giri Prasta dan Wakil Bupati Ketut Suiasa.