Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan.

Pemkot Monitoring Ormas Baladika

ORMAS
Pemkot Denpasar melalui Badan Kesatuan Bangsa dan Politik (Kesbangpol) Kota Denpasar melakukan pendataan atau monitoring keberadaan Organisasi Masyarakat (Ormas) Baladika Bali, Senin (12/6).

BALI TRIBUNE - Pemkot Denpasar melalui Badan Kesatuan Bangsa dan Politik (Kesbangpol) Kota Denpasar kembali melakukan pendataan atau monitoring keberadaan Organisasi Masyarakat (Ormas) di Kota Denpasar, Senin (12/6). Kali ini Kesbangpol bersama Tim Monitoring menyambangi Sekretariat Keluarga Suka Duka Baladika Bali DPC Kota Denpasar dan Ikatan Manunggal Panca Ningrat Kota Denpasar.

Kabid Ketahanan Ekososbud dan Ormas, Kesbangpol Denpasar, I Made Sumarsana didampingi Kasubid Ormas, IB Andika, mengatakan, kegiatan ini untuk mendapatkan informasi yang lengkap tentang keberadaan ormas yang ada di Kota Denpasar.

“Dari monitoring ini kami berharap ormas yang ada di Denpasar dapat turut serta berpartisipasi dalam pembangunan maupun turut menciptakan serta menjaga kondusifitas keamanan khususnya di Kota Denpasar dan Bali pada umumnya,”kata Sumarsana.

Lebih lanjut Sumarsama mengharapkan keberadaan ormas dapat membantu program-program Pemerintah Kota Denpasar, melakukan pelaporan secara berkala, yang tujuannya agar pihaknya lebih mudah sewaktu-waktu melakukan komunikasi.

“Selain itu, wajib hukumnya Pemerintah Daerah ikut mendidik, mengayomi, dan membina para ormas tersebut, dimana strategi awal yakni dengan melakukan pendekatan-pedekatan ataupun silaturahmi langsung, sehingga secara bersama-sama menciptakan keamanan, kenyamanan, di lingkungan masyarakat itu sendiri,”pungkasnya.

Ketua Keluarga Suka Duka Baladika Bali DPC Kota Denpasar, I Komang Ariawan didampingi Wakil Ketua, Nyoman Suanta dan Sekretaris, Kadek Arta, sangat mengapresiasi langkah-langkah yang dilakukan Pemerintah Kota Denpasar.

“Ke depan kami berharap bisa bersinergi dengan masyarakat maupun unsur TNI/POLRI dalam upaya menciptakan keamanan dan kondusifitas di Kota Denpasar. Selain itu kami di DPC Kota Denpasar juga menekankan kepada anggota kami agar selalu bersinergi untuk menjaga keamanan serta melarang anggota beserta korlapnya mengambil pungutan liar,” katanya.

Kemudian ketika disinggung jika anggota maupun korlapnya melanggar hal tersebut, menurut Ariawan pihaknya tidak akan mengambil toleransi serta tidak segan-segan untuk mengeluarkannya. Jika dari aparat Kepolisian untuk menindaklanjutinya, pihaknya akan sangat berterima kasih dan mempersilakannya.

Seperti diketahui saat ini jumlah korlap Keluarga Suka Duka Baladika Bali di Kota Denpasar sebanyak 32 korlap dengan anggota sebanyak 4.500 orang. “Dalam menciptakan keamanan dan kondusivitas kami siap membantu dan mendukung program pemerintah dalam hal keamanan,” kata pria yang kerap dipanggil Komang Kunci ini.

wartawan
I Wayan Sudarsana
Category

Bupati Satria Tetap Berkomitmen Perkuat Pelestarian Adat Budaya

balitribune.co.id | Semarapura - Bupati Klungkung I Made Satria bersama Ketua DPRD Anak Agung Anom memimpin kegiatan sosialisasi proses pencairan hibah tahun 2025, bertempat di Balai Budaya Ida I Dewa Agung Istri Kanya, Rabu (7/5). Kegiatan ini digelar dalam rangka memperlancar proses pencairan belanja hibah serta meningkatkan pemahaman penerima hibah dalam tata cara penganggaran, pelaksanaan, pelaporan dan pertanggung jawaban.

Baca Selengkapnya icon click
Iklan icon ads
Iklan icon ads

Serangkian HUT Bangli, Dishub Sediakan Beberapa Kantong Parkir Kendaraan

balitribune.co.id | Bangli - Serangkaian HUT Bangli, areal parkir di seputaran alun-alun Bangli beralih fungsi untuk  tenda pedagang. Sedangkan untuk parkir kendaraan selama berlangsungnya hiburan yang dipusatkan di alun-alun Bangli, Dinas Perhubungan Bangli telah menyediakan beberapa kantong parkir alternatif.

Baca Selengkapnya icon click

Warga Ingin Adopsi Bayi yang Ditemukan di Seribatu

balitribune.co.id | Bangli - Pascamenjalani perawatan intensif di RSUD Bangli, kondisi bayi yang  ditemukan di lapak pedagang durian di wilayah Banjar Seribatu, Desa Penglumbaran, Kecamatan Susut, Kabupaten Bangli kondisinya membaik. Disisi lain banyak warga yang berkeinginan mengadopsi bayi laki-laki tersebut. Sementara pihak kepolisian masih terus melakukan penyelidikan mencari pembuang bayi malang tersebut.

Baca Selengkapnya icon click
Iklan icon ads
Iklan icon ads

Pemkab Tabanan Hendak Tambah Luas Tanam Padi, Target di 2025 Seluas 5 Ribu Hektare

balitribune.co.id | Tabanan -  Pemerintah Kabupaten atau Pemkab Tabanan hendak menambah luas tanam padi sepanjang 2025 ini. Target penambahan luas tanam itu mencapai lima ribu hektare. Dengan adanya rencana penambahan itu, luas tanam padi di Tabanan pada nantinya diharapkan bisa berkembang dari 38 ribu hektare menjadi 43,168 hektare.

Baca Selengkapnya icon click

Ketua DPRD Tabanan Sepakat Tolak Kemunculan Ormas Baru

balitribune.co.id | Tabanan - Ketua DPRD Tabanan I Nyoman Arnawa turut menyampaikan sikap dan pandangannya terkait kemunculan organisasi masyarakat (ormas) baru. Khususnya di wilayah Kabupaten Tabanan. Terlebih, kemunculan ormas baru tersebut dikhawatirkan berpotensi mengganggu stabilitas keamanan wilayah.

Baca Selengkapnya icon click
Iklan icon ads
Iklan icon ads
Bagikan Berita
news

Dikeluhkan Pelaku Usaha, Dewan Badung Siap Kaji Ulang Pajak Hiburan

Lorem, ipsum dolor sit amet consectetur adipisicing elit. Aliquid, reprehenderit maiores porro repellat veritatis ipsum.