Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan.

Ironi, Warga Tak Punya Akses Listrik, PT Pelindo (Persero) Berikan Bantuan

Bali Tribune / BANTUAN - Deputy Manager Tanggung Jawab Sosial dan Lingkungan PT Pelindo (Persero) Sub Regional Bali Nusra, Sulistyaningsih disaksikan Asisten Bidang Pemerintahan dan Kesejahteraan Pemkab Buleleng, Ida Bagus Suadnyana, GM Pelindo Celukan Bawang Zanuar Eka Wijaya, menyerahkan bantuan program TJSL berupa Elektrifikasi Listrik untuk 59 KK masyarakat Buleleng.
balitribune.co.id | SingarajaSejumlah warga yang tinggal di Dusun Brongbong, Desa Celukan Bawang, Kecamatan Gerokgak sedikit bisa bernafas lega. Pasalnya, warga yang tinggal hanya beberapa meter dari lokasi PLTU Celukan Bawang selama ini tak memiliki akses listrik yang memadai. Bahkan terpaksa harus mengeluarkan dana lebih untuk sekadar membayar iuran listrik yang didapat dari ‘nyantol’ listrik milik tetangga.
 
Puluhan warga yang tinggal dipesisir dan dekat dengan lokasi penurunan batubara untuk kebutuhan PLTU Celukan Bawang mengaku terharu setelah menerima bantuan program Tanggung jawab Sosial dan Lingkungan (TJSL) berupa Elektrifikasi Listrik  untuk masyarakat Buleleng. Total sebanyak 59 KK terbantu pemasangan listrik gratis dengan daya 450 dan 900 watt senilai Rp 100 juta lebih.
 
Salah satu warga bernama Masturah (70) sangat terharu mendapat bantuan tersebut. Ia dengan terbata-bata bertutur kepada Deputy Manager Tanggung Jawab Sosial dan Lingkungan PT Pelindo (Persero) Sub Regional Bali Nusra, Sulistyaningsih disaksikan Asisten Bidang Pemerintahan dan Kesejahteraan Pemkab Buleleng Ida Bagus Suadnyana, GM Pelindo Celukan Bawang Zanuar Eka Wijaya, selama ini mengeluarkan uang lebih untuk membayar iuran listrik.
 
Menurutnya, sebelum memperoleh bantuan elektrifikasi listrik dari PT.Pelindo, ia membayar iuran listrik Rp4.000/hari atau Rp 120 ribu perbulan. Dengan adanya bantuan listrik dari Pelindo itu, Masturah mengaku hanya membayar Rp 20 ribu/perbulan.
 
“Kami (pemerintah daerah) merasa terbantu dengan bantuan listrik untuk warga, karena situasi dan kondisi untuk kesiagaan saat ini memang sangat menurun akibat adanya pandemi. Terbuki warga kami mampu menekan biaya beban listrik hanya Rp 20 ribu perbulan dari sebelumnya Rp 120 ribu. Atas nama Pemkab Buleleng kami berterima kasih kepada Pelindo,” ucap Ida Bagus Suadnyana didampingi Camat Gerokgak Made Juawartawan, Kamis (23/12).
  
Sementara Deputi Manager Kemitraan dan Bina Lingkungan PT Pelindo (Persero) Sub Regional Bali Nusra Sulistyaningsih mengatakan, program (TJSL) berupa Elektrifikasi Listrik  kepada sebanyak 59 KK ini merupakan lanjutan bantuan sepanjang tahun 2021 senilai Rp 450 juta kepada masyarakat yang berada di kawasan ring satu Pelabuhan Celukan Bawang. Kenapa bantuan berupa pemberian sambungan listrik, menurut Sulistyaningsih lsitrik merupakan kebutuhan dasar manusia dan hajat hidup orang banyak.
 
“Nah kebetulan di tahun ini masih banyak masyarakat yang belum memiliki listrik sendiri atas dasar itu bantuan berupa listrik kami berikan. Tahun ini yang diberikan bantuan tersebut sebanyak 259 KK dan semoga tahun depan masih bisa kami berikan kepada masyarakat,” ujarnya.
 
Sedangkan GM Pelindo Celukan Bawang Zanuar Eka Wijaya mengatakan, setelah dilakukan pengamatan ternyata masih banyak warga masyarakat yang berada di zona ring satu Pelabuhan Celukan Bawang belum memiliki sambungan listrik. Karena itu, katanya, untuk  tahun 2022 masih akan dilanjutkan program tersebut.
 
“Setahap demi setahap kami akan berikan bantuan elektrifikasi listrik untuk masyarakat di ring satu Pelabuhan Celukan Bawang sehingga harapan semua pihak termasuk pemerintah daerah serta Pelindo dapat terlaksana,” tandas Zanuar. 
wartawan
CHA
Category

Bupati Karangasem Terima Kunjungan Wakil Menteri Kependudukan dan Pembangunan Keluarga

balitribune.co.id | Amlapura - Bupati Karangasem, I Gusti Putu Parwata menerima kunjungan Wakil Menteri Kependudukan dan Pembangunan Keluarga/BKKBN RI (Wamendukbangga) Ratu Ayu Isyana Bagoes Oka di Kantor Bupati Karangasem, Rabu (5/11).

Baca Selengkapnya icon click

Sosialisasi Penguatan Integritas, Budaya Antikorupsi, dan Pengendalian Gratifikasi

balitribune.co.id | Mangupura - Komitmen Pemerintah Kabupaten Badung dalam membangun tata kelola pemerintahan yang bersih dan berintegritas, Bupati I Wayan Adi Arnawa membuka kegiatan Sosialisasi Penguatan Integritas, Budaya Antikorupsi, dan Pengendalian Gratifikasi Bagi Pemerintah Daerah yang diselenggarakan oleh Komisi Pemberantasan Korupsi Republik Indonesia (KPK RI).

Baca Selengkapnya icon click
Iklan icon ads
Iklan icon ads

Komisi IV DPRD Badung Raker Bersama Disdikpora dan Diskes Bahas Program Tahun 2026

balitribune.co.id | Mangupura - Komisi IV DPRD Badung telah menggelar tapat kerja membahas program kerja tahun 2026, pada Selasa (4/11). Dalam rapat yang mengundang Dinas Pendidikan, Kepemudaan, dan Olahraga (Disdikpora) serta Dinas Kesehatan Badung ini membahas sejumlah program. Meliputi ratusan guru kontrak yang belum menjadi PPPK, dan kurangnya fasilitas kesehatan di Kecamatan Kuta Selatan.

Baca Selengkapnya icon click

Wali Kota Jaya Negara Resmikan Gedung Tiga Lantai SDN 1 Sesetan

balitribune.co.id | Denpasar - Wali Kota Denpasar, I Gusti Ngurah Jaya Negara meresmikan gedung kelas baru SDN 1 Sesetan yang ditandai dengan pemotongan pita dan penandatanganan prasasti, Rabu (5/11). Peresmian ini menjadi wujud komitmen Pemerintah Kota Denpasar dalam meningkatkan kualitas dan layanan pendidikan secara berkelanjutan.

Baca Selengkapnya icon click
Iklan icon ads
Iklan icon ads

Tingkatkan Kompetensi Direksi BPR/S di Bali, Kantor Perwakilan LPS II dan DPD Perbarindo Bali Berikan Pelatihan Mengenai Penanganan Aset Bermasalah

balitribune.co.id | Mangupura - Bank Perekonomian Rakyat/Syariah (BPR/S) di seluruh Bali diharapkan mampu meningkatkan kompetensi untuk meningkatkan kepercayaan masyarakat terhadap institusi perbankan khususnya di Pulau Bali. Bahkan, secara khusus BPR/S harus memiliki kemampuan yang memadai dalam menghadapi berbagai tantangan internal dan eksternal sekaligus menghadapi berbagai peluang khususnya terkait dengan penyelesaian aset bermasalah.

Baca Selengkapnya icon click
Iklan icon ads
Iklan icon ads
Bagikan Berita
news

Dikeluhkan Pelaku Usaha, Dewan Badung Siap Kaji Ulang Pajak Hiburan

Lorem, ipsum dolor sit amet consectetur adipisicing elit. Aliquid, reprehenderit maiores porro repellat veritatis ipsum.