Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan.

Pj Bupati Lihadnyana Ajak Masyarakat Dorong Ekonomi Kerakyatan

Bali Tribune / MENYEMATKAN - Pj Bupati Buleleng Ketut Lihadnyana menyematkan pin Satya Lencana dan menyerahkan piagam serta hadiah lomba serangkaian HUT ke-419 Kota Singaraja, Kamis (30/3).

 

balitribune.co.id | Singaraja - Penjabat (Pj) Bupati Buleleng Ketut Lihadnyana mengajak masyarakat untuk mendorong ekonomi kerakyatan. Peringatan Hari Ulang Tahun (HUT) ke-419 Kota Singaraja menjadi momentum bangkitnya sektor sosial dan ekonomi masyarakat. Setelah hampir tiga tahun terkena dampak pandemi covid-19. Potensi pertanian dan UMKM digenjot untuk mewujudkan Buleleng yang Kuat, Unggul, Adaptif, dan Tangguh.

Pj Bupati Buleleng Ketut Lihadnyana mengajak seluruh masyarakat Buleleng untuk tidak melihat perbedaan apapun. Diawali dengan momentum ini, masyarakat diajak bersatu-padu membangun Buleleng. ”Mudah-mudahan kedepan Buleleng relatif lebih maju. Kami hanya meyiapkan landasan, jalan yang licin. Siapapun pemimpinnya landingnya semoga lebih cepat,” ungkapnya.

Lebih lanjut Lihadnyana mengatakan momen kebangkitan Buleleng dibuktikan dengan fasilitasi pelaku UMKM yang sudah terkurasi untuk tampil pada Malam Semarak Buleleng Bangkit. Sebanyak 40 UMKM diberikan tempat tanpa dipungut biaya untuk mempromosikan produknya kepada masyarakat. “Per kemarin (Rabu 29 Maret 2023) data yang kami dapatkan, UMKM yang berjualan di Bhuana Patra sudah dapat hampir 250 juta,” terangnya.

Lihadnyana menambahkan akan membuat kebijakan untuk lebih mengedepankan ekonomi kerakyatan dengan mendorong UMKM dan Pertanian lebih berdaya saing dan mengikuti digitalisasi. Pemerintah Kabupaten Buleleng akan terus mewadahi pelaku UMKM dan petani sehingga ekonomi kerakyatan Buleleng bisa senantiasa tumbuh dan berkembang. “Masyarakat harus tetap optimis dan bangga menjadi warga Buleleng, kalau sudah bangga mari kita bersama-sama membangun Buleleng. Sedikit saja kita ajak maka mereka akan selalu bergerak, bergerak,dan bergerak ,” ungkapnya.

Puncak peringatan HUT ke-419 Kota Singaraja juga diperingati dengan Upacara di Lapangan Ngurah Rai, Kamis (30/3). Dihadiri Pimpinan SKPD, TNI/Polri, Ketua dan Anggota DPRD Buleleng, Pramuka serta pegawai lingkup Pemkab Buleleng. Bertindak sebagai inspektur upacara Pj Bupati Buleleng Ketut Lihadnyana membacakan sambutan dari Gubernur Bali. Dalam sambutannya, Gubernur Koster berpesan agar masyarakat bisa menghargai keberagaman dan kebersamaan membangkitkan perekonomian mewujudkan Bali Era Baru.

Diakhir upacara Pj Bupati berkesempatan menyematkan pin Satya Lencana dan menyerahkan piagam serta hadiah lomba serangkaian HUT ke-419 Kota Singaraja.

 
 
 
 
wartawan
CHA
Category

Tegakkan Aturan, DPRD Bali Apresiasi Langkah Tegas Tim Terpadu

balitribune.co.id | Denpasar - DPRD Provinsi Bali memberikan apresiasi atas langkah tegas Pemerintah Provinsi Bali dan Pemerintah Kabupaten Badung melalui Tim Terpadu dalam menindak pelanggaran bangunan akomodasi di kawasan Pantai Bingin dan hotel Step Up yang melebihi batas ketinggian.

Baca Selengkapnya icon click

Puluhan Ular Piton Muncul di Danau Buyan

balitribune.co.id | Singaraja - Fenomena kemunculan ular jenis piton di Desa Pancasari  Kecamatan Sukasada, Kabupaten Buleleng, meresahkan warga setempat. Dalam dua minggu belakangan ular-ular berukuran besar itu muncul tidak biasa dan sering terlihat melata di sekitar Danau Buyan. Warga melaporkan ular tersebut merayap di sekitar ladang, warung, bahkan jaring ikan di danau.

Baca Selengkapnya icon click
Iklan icon ads
Iklan icon ads

Wawali Arya Wibawa Buka Bali Barber Expo 2025, Wujud Pengembangan SDM di Sektor Ekonomi Kreatif

balitribune.co.id | Denpasar - Wakil Walikota Denpasar, I Kadek Agus Arya Wibawa membuka secara resmi gelaran internasional bertajuk Bali Barber Expo tahun 2025 yang ditandai dengan pemukulan gong serta peninjauan stand barber yang dipusatkan di Gedung Dharma Negara Alaya Denpasar, Sabtu (5/7).

Baca Selengkapnya icon click

Walikota Jaya Negara Dampingi Wapres Gibran di PKB XLVII, Motivasi UMKM Dorong Penguatan Wisata Dalam Negeri

balitribune.co.id | Denpasar - Walikota Denpasar, I Gusti Ngurah Jaya Negara mendampingi kunjungan Wakil Presiden RI, Gibran Rakabuming Raka, di Pesta Kesenian Bali (PKB) XLVII, di Taman Budaya Art Center, Sumerta Kelod, Jumat (4/7) sore. 

Selain itu, turut pula mendampingi pada kunjungan Wapres Gibran tersebut, Gubernur Bali, I Wayan Koster, serta jajaran Forkompimda Provinsi Bali.

Baca Selengkapnya icon click
Iklan icon ads
Iklan icon ads

Sambut Musim Libur Sekolah, Perbankan Beri Diskon Pemesanan Paket Wisata dan Atraksi Desa Wisata

balitribune.co.id | Denpasar - Menyambut musim liburan sekolah, perbankan menawarkan promo untuk pemesanan paket wisata dan atraksi wisata termasuk desa wisata melalui aplikasi perbankan. Lewat penawaran ini, bank mendukung pengembangan potensi desa wisata di Indonesia, sekaligus memberikan kemudahan bagi nasabah untuk menikmati pengalaman liburan yang berkesan bersama keluarga.

Baca Selengkapnya icon click

Sejalan Target BI 58 Juta UMKM Gunakan QRIS, Bank Hadirkan Inovasi Digital

balitribune.co.id | Denpasar - Guna mendukung percepatan digitalisasi usaha mikro, kecil, dan menengah (UMKM) di Indonesia, bank menghadirkan sebuah platform digital yang memudahkan pelaku usaha menerima pembayaran nontunai secara praktis dan efisien. Pada tahun 2023, data dari Kamar Dagang dan Industri (Kadin) Indonesia mencatat jumlah UMKM di Indonesia mencapai 66 juta.

Baca Selengkapnya icon click
Iklan icon ads
Iklan icon ads
Bagikan Berita
news

Dikeluhkan Pelaku Usaha, Dewan Badung Siap Kaji Ulang Pajak Hiburan

Lorem, ipsum dolor sit amet consectetur adipisicing elit. Aliquid, reprehenderit maiores porro repellat veritatis ipsum.