Jelang Peringatan Hari Puputan Klungkung, Pemkab Ziarah di Tugu Pahlawan Semaraloka | Bali Tribune
Diposting : 28 April 2018 13:58
Ketut Sugiana - Bali Tribune
APEL - Pemkab Klungkung gelar apel ziarah ke Tugu Pahlawan Semaraloka di Gelgel, Klungkung.

BALI TRIBUNE - Menjelang peringatan hari Puputan Klungkung ke-110 dan HUT ke-26 Kota Semarapura, Sabtu (28/4), Pemerintah Kabupaten Klungkung menggelar ziarah rombongan di Tugu Pahlawan Semara Loka. Ziarah rombongan dipimpin Komandan Kodim 1610/Klungkung, Letkol Kav Jacob Janes Patty, Jumat (27/4).

Ziarah rombongan ditandai dengan peletakan karangan bunga dan tabur bunga. Kegiatan diawali dengan melaksanakan apel, dihalaman tugu pahlawan yang terletak diselatan jalan By Pas Ida Bagus Mantra wilayah Desa Gelgel, Kecamatan Klungkung. Apel dihadiri anggota DPRD Klungkung, Sang Nyoman Putrayasa, Forum Komunikasi Pimpinan Daerah Kabupaten Klungkung, Kepala Perangkat Daerah Kabupaten Klungkung, anggota Legiun Veteran Republik Indonesia (LVRI) Kabupaten Klungkung serta undangan terkait.

Kepala Dinas Sosial Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak Kabupaten Klungkung Ida Bagus Anom Adnyana menyampaikan, ziarah rombongan rutin digelar dalam rangka memperingati hari Puputan Klungkung dan HUT Kota Semarapura. Menurutnya, ziarah ini sebagai bentuk penghormatan kepada para pahlawan dan pejuang pendahulu. “Ini sebagai bentuk penghormatan kepada para pahlawan dan pejuang pendahulu kita,” ujar Anom Adnyana.

Ia berharap, melalui ziarah ini senantiasa diberkahi kesehatan dan kekuatan untuk melanjutkan perjuangan para pendahulu, dalam mengisi pembangunan, khususnya di Kabupaten Klungkung dan Bali pada umumnya. “Melalui ziarah ini kita berdoa agar diberikan kesehatan dan kekuatan dalam melanjutkan pembangunan,” harapnya.