Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan.

Kapal Roro NJA Hanya Beroperasi Sekali, Harga Kebutuhan Pokok Dikhawatirkan Melambung

evaluasi
SANDAR - Kapal Roro NJA dari Nusa Penida saat sandar di Pelabuhan Padang Bai.

BALI TRIBUNE - Dengan dikuranginya jadwal trip Kapal Roro NJA yang biasa melayari jalur Padang Bai menuju Sampalan, Nusa Penida sejak Maret 2018 lalu dengan alasan adanya perbaikan dermaga, membawa dampak ekonomi yang sangat pincang, karena harga harga kebutuhan pokok, terutama harga sembako di Nusa Penida dikhawatirkan bakal naik.

Kabid Pelayaran Dishub Klungkung Gusti Ngurah Suarba dihubungi, Rabu (11/4), menyebutkan, kondisi penyeberangan dari Padang Bai menuju Nusa Penida sangat terganggu dengan diberlakukannya 1 trip saat ini. Disamping itu penyesuaian tarif  untuk Kapal Roro Nusa Jaya Abadi ini sudah dalam rencana dan baru sebatas dibuat kajiannya. Menurutnya, penyesuaian tarif Kapal Roro ini perlu diubah karena dibuat tahun 2014, dan itu sudah berlangsung lama sekitar  3 tahun belum pernah dievaluasi.

“Pertimbangan penyesuaian harga ini mengikuti inflasi setiap tahun, perlu kita evaluasi. Indikatornya  evaluasi 3 tahun belum dilakukan dan dipertimbangkan juga besaran inflasi tahun ini. Idealnya berapa sih kenaikan tarif? Ini belum dibahas detailnya. Ini masih kajian. Kita bahas dengan stakeholder terkait. Namun saat ini kita belum sampai di sana,” beber Gusti Suarba.

Seperti diketahui masyarakat luas, saat ini tarif Kapal Roro NJA dari Padang Bai menuju Sampalan, Nusa Penida sebesar Rp  31.000  (penumpang per orang). Sementara itu dari Sampalan, Nusa Penida dikenai tarif sebesar  Rp 27.300. Dasar tarif Pergub No 10 tahun 2014. Tarif dasar penumpang Rp 35 ribu, untuk anak-anak Rp 20 ribu. Namun realitanya komponen tiket sudah termasuk ada jasa ke pelabuhan dan tanggungan  asuransi.

”Kalau di Nusa Penida kita yang mengelola di Nusa Penida berdasakan perda Kabupaten Klungkung. Sementara di Pelabuhan Padangbai tarif  ditetapkan oleh ASDP berdasarkan hasil keputusan Direksi. Ke depannya, kita berharap tidak ada perbedaan tarif lagi. Sebelumnya kita nanti kita rapatkan stakeholder terkait untuk membahas solusi ini,” sebut Suarba.
Menurutnya, penyesuaian tarif kedua diabaikan karena tarif biar sama dan menyetarakan  dengan kenaikan inflasi. “Nanti kita koordinasikan dengan ASDP. Karena kewenangan pelintasan  dan tarif itu adalah kewenangan pihak provinsi. Kami hanya mengusulkan berdasarkan kajian,” imbuhnya.

Rencana ini baru internal saja dan belum dilakukan. Untuk sementara tarif masih disubsidi. Dari layanan dan pendapatan operasional Kapal Roro NJA, pendapatannya  Rp 1, 5 sampai 2 miliar  pertahun subsidinya. “Kita upayakan  optimalkan  pelayaran kapal Roro NJA  yang sekarang 1 trip kita akan kordinasikan dengan ASDP,” kata Suarba.

Menurutnya, ancang-ancang kenaikan tarif tergantung kajian. ”Jika diperhitungkan ketemu kenaikan sekitar  17 persenlah, agar operaisonal Kapal Roro NJA bisa optimal, jika sudah optimal bisa layani 2 trip perhari. Jika itu terlaksana, yang jelas pertama berikan peningkatan pelayanan prima. Syukur nantinya bisa meningkatkan PAD Kabupaten Klungkung,” harapnya.

wartawan
Ketut Sugiana
Category

Agung Concern Jadi Distributor Motor Listrik United E-Motor, Ini Alasannya

balitribune.co.id | Jakarta - Teka-teki alasan Agung Concern melalui anak usahanya Agung Meta Green sebagai distributor motor listrik buatan anak bangsa, United E-Motor terjawab sudah.

COO Agung Toyota, Himawan W Wardhana disela-sela kegiatan Regional Media GIIAS mengatakan, dalam menjalankan usaha, Agung Concern tidak berorentasi pada keuntungan semata tetapi juga peduli lingkungan, salah satunya dengan menjadi distributor motor listrik.

Baca Selengkapnya icon click

Jelang Paritrana Award 2025, BPJAMSOSTEK Gianyar Memastikan Kepatuhan Perusahaan di Gianyar Terhadap Perlindungan Tenaga Kerja

balitribune.co.id | Gianyar - Kandidat penerima penghargaan Paritrana Award dari Badan Penyelenggara Jaminan Sosial (BPJS) Ketenagakerjaan Wilayah Bali, Nusa Tenggara dan Papua (Banuspa) akan menyasar berbagai sektor, termasuk perusahaan besar, UMKM, desa, dan pemerintah daerah yang memiliki komitmen kuat untuk meningkatkan literasi dan cakupan BPJS Ketenagakerjaan. Kandidat yang terpilih akan mewakili Provinsi Bali di tingkat nasional.

Baca Selengkapnya icon click
Iklan icon ads
Iklan icon ads

"Astra Motor for Gen-Z" Sinergi Pendidikan dan Industri untuk Masa Depan yang Cerah

balitribune.co.id | Gianyar – Dalam rangka memperingati Hari Ulang Tahun (HUT) ke-55, Astra Motor kembali menegaskan komitmennya untuk tumbuh bersama masyarakat, khususnya generasi muda, melalui program Corporate Social Responsibility (CSR) bertajuk “Astra Motor for Gen-Z”. Kegiatan ini dilaksanakan di SMA Negeri 1 Gianyar sebagai bagian dari rangkaian perayaan HUT ke-55 yang mengusung tema “Melangkah Pasti Meraih Masa Depan”.

Baca Selengkapnya icon click

Langgar Zona Pertanian, Villa Milik Warga Rusia di Ubud Disegel

balitribune.co.id | Gianyar - Tidak hanya Pemprov Bali, Pemkab Gianyar juga menindak tegas para pelanggar usaha. Kini, Giliran Villa Greenflow yang berada di kawasan Desa Sayan, Ubud disegel oleh Dinas Satpol PP Gianyar. Villa milik warga Rusia tersebut sejak 23 Juni 2025 tidak ada lagi aktivitas karena adanya pelanggaran zona Lahan Pertanian Pangan Berkelanjutan (LP2B).

Baca Selengkapnya icon click
Iklan icon ads
Iklan icon ads

Lepas Cincin, Warga Pilih ke Petugas Damkar

balitribune.co.id | Gianyar - Slogan "Patang Pulang Sebelum Api Padam" rupanya kini tak lagi jadi satu-satu motto petugas Damkar.  Karena seiring dinamika pelayanan, penanganan non Kebakaran semakin beragam.  Di Gianyar, untuk urusan lepas cincin "sesak" kini warga memilih datang ke Posko Damkar.  Pihak rumah sakit juga sering meminta ataupun merekomandasi Petugas Damkar urusan lepas cincin ini.

Baca Selengkapnya icon click

SMAN 1 Singaraja Bantah Adanya Siswa Titipan dan Penambahan Rombel

balitribune.co.id | Singaraja - Untuk memastikan proses Penerimaan Peserta Didik Baru (PPDB) tahun 2025/2026 berjalan sesuai mekanisme, Komisi 1 DPRD Provinsi Bali melakukan kunjungan ke SMAN 1 Singaraja, Kamis (24/7). Dalam kunjungan tersebut selain Ketua Komisi 1 I Nyoman Budi Utama, ikut serta anggota Komisi 1 lainnya Gede Harja Astawa dan I Ketut Rochineng. 

Baca Selengkapnya icon click
Iklan icon ads
Iklan icon ads
Bagikan Berita
news

Dikeluhkan Pelaku Usaha, Dewan Badung Siap Kaji Ulang Pajak Hiburan

Lorem, ipsum dolor sit amet consectetur adipisicing elit. Aliquid, reprehenderit maiores porro repellat veritatis ipsum.