Untuk Nataru, Polda Bali Pertebal Jumlah Pengamanan | Bali Tribune
Bali Tribune, Jumat 27 Desember 2024
Diposting : 26 December 2017 18:44
Release - Bali Tribune
Gereja
Satuan anggota Polda Bali dipertebal pengamanannya.

BALI TRIBUNE - Dari jumlah sebelumnya yang hanya 2000 lebih pasukan disiapkan untuk perayaan Natal dan Tahun Baru. Polda Bali kembali melakukan penebalan pengamanan untuk mengawal perayaan malam Natal 2017.

Sebanyak 1110 personel Polda Bali yang disiapkan dalam penebalan seluruhnya. Kekuatan ini langsung di apelkan di halaman Mapolda Bali, Minggu (24/12) lalu di Denpasar.

Apel penebalan anggota dipimpin langsung Waka Polda Bali Brigjen Pol. Drs. I Gede Alit Widana, S.H., M.Si. pada arahannya, Ia menyampaikan kegiatan ini dilaksanakan untuk mem back up anggota Polda Bali yang terlibat Ops Lilin Agung 2017.

Penebalan dikhususkan dalam melaksanakan pengamanan kegiatan kebaktian Gereja dan malam pergantian tahun.

“Harapan seluruh rangkaian kegiatan pengamanan Natal 2017 dan Tahun Baru 2018 dapat berjalan dengan aman dan kondusif.,” ujar Brigjen Pol. Alit Widana.