Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan.

Apresiasi Capaian Kontingen Denpasar Pada Porprov Bali XVI, Walikota Jaya Negara Serahkan Tali Kasih Kepada Atlet dan Pelatih Peraih Medali

Atlet
Bali Tribune / ATLET - Walikota Denpasar, I Gusti Ngurah Jaya Negara didampingi Wakil Walikota Denpasar, I Kadek Agus Arya Wibawa dan Ketua DPRD Kota Denpasar, I Gusti Ngurah Gede saat menyerahkan Dana Tali Kasih kepada atlet dan pelatih peraih medali pada Pekan Olahraga Provinsi (Porprov) Bali XVI/2025 pada acara Pembubaran Kontingen dan Penyerahan Tali Kasih/Penghargaan di Dharma Negara Alaya Kota Denpasar, Selasa (4/11

balitribune.co.id | Denpasar - Pemerintah Kota Denpasar memberikan Tali Kasih/Penghargaan kepada atlet dan pelatih peraih medali pada Pekan Olahraga Provinsi (Porprov) Bali XVI/2025. Penyerahan dilaksanakan secara simbolis oleh Walikota Denpasar, I Gusti Ngurah Jaya Negara didampingi Wakil Walikota Denpasar, I Kadek Agus Arya Wibawa dan Ketua DPRD Kota Denpasar, I Gusti Ngurah Gede pada acara Pembubaran Kontingen dan Penyerahan Tali Kasih/Penghargaan di Dharma Negara Alaya Kota Denpasar, Selasa (4/11). 

Dimana, untuk atlet berprestasi diberikan tali kasih sebagai berikut. Yakni untuk perorangan peraih medali emas diberikan tali kasih sebesar Rp. 70 Juta, medali perak sebesar Rp. 15 Juta dan perunggu sebesar Rp. 7 Juta. Untuk ganda peraih emas diberikan tali kasih sebesar Rp. 70 Juta, medali perak sebesar Rp. 20 Juta dan perunggu sebesar Rp. 8 Juta. 

Selanjutnya, untuk beregu 6 kebawah, peraih medali emas diberikan tali kasih sebesar Rp. 85 Juta, medali perak sebesar Rp. 30 Juta dan medali perunggu sebesar Rp. 12 Juta. Untuk beregu 7 keatas, peraih medali emas diberikan tali kasih sebesar Rp. 100 Juta, medali perak sebesar Rp. 45 Juta dan medali perunggu sebesar Rp. 20 Juta. 

Sementara itu, juara umum cabang olahraga diberikan tali kasih sebesar Rp. 25 Juta dan pelatih juara umum diberikan tali kasih sebesar Rp. 32 Juta. Selain itu, untuk pelatih yang meraih Juara II peraih medali emas diberikan tali kasih sebesar Rp. 12 Juta, Juara III peraih medali emas sebesar Rp. 6 Juta serta Juara IV dan V sebesar Rp. 4 Juta. 

Hadir dalam kesempatan tersebut Wakil Walikota Denpasar, I Kadek Agus Arya Wibawa, Ketua DPRD Kota Denpasar, I Gusti Ngurah Gede, Wakil Ketua DPRD Kota Denpasar, Ida Bagus Yoga Adi Putra dan Made Oka Cahyadi Wiguna, Sekda Kota Denpasar, Ida Bagus Alit Wiradana, Forkopimda Kota Denpasar, serta undangan lainya. 

Walikota Denpasar, I Gusti Ngurah Jaya Negara, memberikan apresiasi tinggi kepada atlet, pelatih, dan official Kontingen Denpasar yang berlaga pada Porprov Bali XVI/2025. Dimana, pihaknya mengaku bangga atas prestasi yang telah diraih oleh para atlet Denpasar, meski belum meraih juara umum. 

"Saya sangat bangga dengan prestasi yang telah diraih oleh para atlet Denpasar pada Porprov Bali XVI/2025. Ini merupakan hasil dari kerja keras dan dedikasi yang tinggi dari para atlet, pelatih, dan official," ujarnya.

Lebih lanjut dijelaskan, dana tali kasih kepada para atlet dan pelatih ini sebagai bentuk apresiasi dan penghargaan atas prestasi yang telah diraih. Ia berharap, dana tali kasih ini dapat menjadi motivasi bagi para atlet untuk terus berprestasi dan mengharumkan nama Denpasar.

"Dana tali kasih ini merupakan bentuk apresiasi dan penghargaan kami kepada para atlet, pelatih, dan official yang telah berjuang keras untuk Denpasar," katanya. 

Dalam kesempatan tersebut, Jaya Negara juga menekankan pentingnya fokus dalam pembibitan dan peremajaan atlet ke depan. Sehingga, dengan pembibitan dan peremajaan atlet yang baik, Denpasar dapat terus mendulang prestasi di berbagai ajang olahraga. 

"Kami akan terus mendukung dan memfasilitasi para atlet muda Denpasar untuk mengembangkan bakat dan kemampuan mereka. Kami yakin, dengan kerja keras dan dedikasi yang tinggi, Denpasar dapat menjadi salah satu kota yang berprestasi di bidang olahraga," ujarnya.

Walikota Jaya Negara juga mengajak semua pihak untuk terus mendukung dan memotivasi para atlet Denpasar. Ia berharap, dengan kerja sama dan dukungan dari semua pihak, Denpasar dapat menjadi kota yang berprestasi dan membanggakan di bidang olahraga. 

"Mari kita terus mendukung dan memotivasi para atlet Denpasar untuk terus berprestasi dan mengharumkan nama Denpasar," ujarnya.

Ketua KONI Kota Denpasar, I Putu Yudi Atmika pada event olahraga dua tahunan ini, kontingen Kota Denpasar mengikuti 48 cabang olahraga dan 4 cabang olahraga eksebisi dengan menerjunkan 838 atlet, dan 200 pelatih, sehinga total keseluruhan Tim Kontingan Kota Denpasar sebanyak 1.038 orang.

Lebih lanjut dikatakan, dalam persiapan hingga pelaksanaan Porprov Bali  XVI yang berlangsung dari 28 Agustus sampai 16 September 2025 ini, seluruh atlet telah mengikuti pemusatan latihan atau TC Desentralisasi. Yudi Atmika mengatakan, pada gelaran Porprov Bali XVI/2025, Kontingen Kota Denpasar keluar sebagai Juara Umum II dengan raihan medali total sebanyak 176 emas, 153 perak dan 162 perunggu.

"Pencapaian kita jauh lebih baik dari Porprov sebelumnya, semoga capaian ini bisa konsisten dan meningkat pada event selanjutnya, pembinaan dan pelatihan akan menjadi fokus KONI Denpasar untuk mewujudkan atlet yang berkualitas dan berprestasi secara berkelanjutan," ujarnya.

wartawan
HEN
Category

Berakhirnya Era Tempat Pembuangan Akhir (TPA) Sampah Suwung

balitribune.co.id | Gubernur Bali, Wayan Koster (Pak Koster) mewanti-wanti secara publik bahwa tempat pembuangan akhir (TPA) yang berlokasi di Suwung akan ditutup permanen pada akhir tahun 2025, bagi Pak Koster, penutupan TPA Suwung ini merupakan pelaksanaan dari perintah Undang-undang Nomor 18 Tahun 2008 tentang Pengelolaan Sampah, yang mengamanatkan bahwa tempat pembuangan sampah terbuka harus ditutup dan digantikan dengan sistem yang lebih aman dan b

Baca Selengkapnya icon click
Iklan icon ads
Iklan icon ads

Tangani Bersama Demi Masa Depan Bali

balitribune.co.id |“Peringatan BMKG yang terlupakan. Bali tenggelam perlahan. Aku adalah hujan yang turun membasahi Bali bukan air biasa, tapi air mata langit yang menangisi kelalaianmu. BMKG sudah berteriak tentang datangnya musim hujan ekstrem, tapi Pemerintah masih sibuk berdebat tentang proyek megah dan masyarakyat wilayah Jatiluwih penuh luka. Kapan kalian akan mendengar jeritanku”?

Baca Selengkapnya icon click

Astra Motor Bali Perkuat Edukasi Cari_Aman Bagi Pengguna Motor Kopling Secara Berkala

balitribune.co.id | Denpasar – Astra Motor Bali, sebagai Main Dealer sepeda motor Honda di wilayah Bali, secara konsisten melanjutkan komitmennya dalam mengampanyekan keselamatan berkendara (Cari_Aman) dengan membagikan panduan teknis dan tips penting bagi para pengguna sepeda motor transmisi manual atau motor kopling.

Baca Selengkapnya icon click
Iklan icon ads
Iklan icon ads

AHM Bekali Ribuan Pelajar SMK dengan Teknologi Honda Terbaru

balitribune.co.id | Jakarta - PT Astra Honda Motor (AHM) membagikan wawasan teknologi sepeda motor Honda terbaru kepada 1.462 pelajar Sekolah Menengah Kejuruan (SMK) Mitra Binaan Astra Honda melalui gelaran Astra Honda Berbagi Ilmu (AHBI) 2025. Gelaran ini menjadi salah satu wujud komitmen AHM dalam menghadirkan Sumber Daya Manusia (SDM) unggul dan sesuai kebutuhan industri sepeda motor di Indonesia.

Baca Selengkapnya icon click

Bupati Adi Arnawa Terima Penghargaan Pembentukan Posbankum

balitribune.co.id | Mangupura - Menteri Hukum RI, Supratman Andi Agtas meresmikan pembentukan Pos Bantuan Hukum (Posbankum) sekaligus membuka Pelatihan Paralegal se-Provinsi Bali di Balai Budaya Giri Nata Mandala, Puspem Badung, Jumat (12/12). Dalam acara tersebut Bupati Badung I Wayan Adi Arnawa menjadi salah satu penerima penghargaan pembentukan Posbankum dari Menkum RI.

Baca Selengkapnya icon click
Iklan icon ads
Iklan icon ads
Bagikan Berita
news

Dikeluhkan Pelaku Usaha, Dewan Badung Siap Kaji Ulang Pajak Hiburan

Lorem, ipsum dolor sit amet consectetur adipisicing elit. Aliquid, reprehenderit maiores porro repellat veritatis ipsum.