Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan.

Bangun Jaringan Akademik, Astra Motor Bali Gelar “Astra Goes to Campus”

Astra Goes to Campus
Bali Tribune / NETWORK - Astra Motor Bali mengunjungi Universitas Mahasaraswati (Unmas) Denpasar pada Selasa (4/11) dalam gelaran Astra Goes to Campus dengan konsep Astra Motor Campus Network

balitribune.co.id | Denpasar - Masih dalam rangka memperingati HUT Astra ke-55, Astra Motor Bali kembali menunjukkan komitmennya dalam pengembangan generasi muda melalui kegiatan Astra Goes to Campus dengan konsep Astra Motor Campus Network. Kali ini, Astra Motor Bali mengunjungi Universitas Mahasaraswati (Unmas) Denpasar pada Selasa (4/11) dan memberikan wawasan dunia kerja serta peluang pengembangan diri kepada 80 mahasiswa dan mahasiswi peserta kegiatan.

Acara diawali dengan pemaparan Company Profile Astra Motor Bali oleh Cokorda Bagus Purnawan, Admin & Finance Manager Astra Motor Bali, yang menjelaskan visi, misi, dan core value Astra Motor sebagai perusahaan yang terus tumbuh dan berinovasi. Dalam pemaparannya, ia menyampaikan bahwa kegiatan ini merupakan bentuk kontribusi nyata Astra Motor dalam mempersiapkan talenta muda yang siap bersaing di dunia kerja.

“Terima kasih kepada pihak Unmas Denpasar yang telah memberikan ruang dan waktu sehingga kegiatan ini bisa berjalan sesuai konsep Astra Goes to Campus. Kami berharap program ini dapat menjadi pintu terbuka bagi mahasiswa untuk meningkatkan kesiapan memasuki dunia profesional,” ujar Cokroda Bagus Purnawan.

Sambutan hangat juga disampaikan oleh Daniel Manek, Kepala UPT Inkubator Bisnis dan Alumni Unmas Denpasar, yang mengapresiasi langkah Astra Motor Bali dalam berbagi ilmu dan pengalaman.

“Kami sangat berterima kasih atas kehadiran Astra Motor Bali. Kegiatan ini memberikan wawasan penting bagi mahasiswa mengenai kesiapan dunia kerja dan peluang masa depan,” ungkapnya.

Hadir pula Ni Nyoman Sri Utari, S.Sos., M.Si, Kepala Dinas Perindustrian dan Perdagangan Kota Denpasar, yang memberikan materi terkait teknik, proses pendampingan, hingga perizinan dalam berwirausaha. Menurutnya, mahasiswa memiliki peluang besar dalam pengembangan UMKM, sehingga perlu dipersiapkan dengan pengetahuan yang tepat mengenai regulasi dan legalitas usaha.

Sebagai bentuk komitmen terhadap keselamatan berkendara, sesi edukasi safety riding dengan konsep #Cari_Aman turut dihadirkan dalam kegiatan ini. Mahasiswa diajak memahami cara memprediksi potensi bahaya di jalan raya melalui edukasi yang interaktif, lengkap dengan games dan kuis berhadiah jaket serta helm.

Melalui kegiatan ini, Astra Motor Bali berharap dapat memberikan inspirasi dan membangun koneksi kuat dengan dunia akademik sebagai bagian dari pengembangan ekosistem talenta muda di Bali dan Indonesia.

wartawan
HEN
Category

Denpasar Masuk Deretan Pemerintah Daerah Berkinerja Terbaik Kemendagri

balitribune.co.id | Jakarta - Pemerintah Kota Denpasar kembali menorehkan prestasi nasional. Pada Senin (1/12), Pemkot Denpasar menerima Penganugerahan Apresiasi Kinerja Pemerintahan Daerah Tahun 2025 yang berlangsung di Ballroom Flores, Hotel Borobudur Jakarta.

Baca Selengkapnya icon click

Tingkatkan Mutu Pendidikan, Astra Motor Bali Gelar Festival Vokasi Satu Hati

balitribune.co.id | Denpasar – Astra Motor Bali kembali menjadi ajang kalibrasi dan unjuk prestasi bagi para guru dan pelajar Sekolah Menengah Kejuruan (SMK) Mitra Binaan Astra Honda di Bali melalui penyelenggaraan Festival Vokasi Satu Hati (FeVoSH) 2026. Acara tahunan ini digelar pada Selasa (2/12) di Ruang Ubung, Lantai 4 Gedung Astra Motor Bali, sekaligus berfungsi sebagai seleksi tingkat regional.

Baca Selengkapnya icon click
Iklan icon ads
Iklan icon ads

Step Up dengan Generasi Terbaru, All New Honda Vario 125 Semakin Keren dan Sporti

balitribune.co.id | Jakarta - PT Astra Honda Motor (AHM) meluncurkan generasi terbaru dari skutik andalannya, All New Honda Vario 125, dengan pembaruan menyeluruh, dilengkapi kehadiran tipe terbaru berkonsep Street style. Pilihan terbaru salah satu skutik terlaris Honda ini siap meningkatkan penampilan pengendaranya sesuai dengan tren gaya hidup masa kini.

Baca Selengkapnya icon click
Iklan icon ads
Iklan icon ads

Koster Ajukan Raperda Alih Fungsi Lahan Buat Kendalikan Pembangunan

balitribune.co.id | Denpasar - Gubernur Bali, Wayan Koster, mulai mengajukan Rancangan Peraturan Daerah berjudul Pengendalian Alih Fungsi dan Alih Kepemilikan Lahan Produktif dan Sawah serta Praktik Nominee ke DPRD Bali.

Koster di Denpasar, Senin (1/12) , mengatakan, raperda ini untuk mengendalikan pembangunan masif yang semakin hari semakin memakan lahan produktif.

Baca Selengkapnya icon click

Gubernur Koster Bahas Raperda Pengendalian Toko Modern Lindungi Warung

balitribune.co.id | Denpasar - Gubernur Bali Wayan Koster mulai membahas Rancangan Peraturan Daerah (Raperda) berjudul Pengendalian Toko Modern Berjejaring demi melindungi perekonomian warga di warung-warung mikro (UMKM).

Gubernur Koster di Denpasar, Senin (1/12), menyampaikan ke DPRD Bali bahwa mengendalikan waralaba-waralaba yang semakin hari terus bertambah di Bali itu penting.

Baca Selengkapnya icon click
Iklan icon ads
Iklan icon ads
Bagikan Berita
news

Dikeluhkan Pelaku Usaha, Dewan Badung Siap Kaji Ulang Pajak Hiburan

Lorem, ipsum dolor sit amet consectetur adipisicing elit. Aliquid, reprehenderit maiores porro repellat veritatis ipsum.