Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan.

Dorong Peningkatan Kunjungan Wisatawan dari Kawasan Asia Timur, Garuda Indonesia Layani Seoul-Bali

Bali Tribune / MENDARAT - wisatawan dari Korea Selatan yang mendarat di Bandara Internasional I Gusti Ngurah Rai
balitribune.co.id | KutaGubernur Bali, Wayan Koster mengapresiasi Garuda Indonesia yang telah melakukan upaya membuka penerbangan dari Seoul (Korea Selatan) ke Bali yang dimulai Minggu, 4 Desember 2022. Mengaktifkan kembali penerbangan langsung dari Negeri Ginseng ke Pulau Dewata pasca-pandemi Covid-19 ini akan mempercepat upaya bersama pemulihan pariwisata Bali. Mengingat setelah lebih dari 2 tahun mengalami pandemi yang berdampak terhadap sektor ekonomi di pulau ini.
 
"Bali sebagai destinasi yang aman, nyaman dan kondusif untuk dikunjungi, tentunya merupakan bentuk kerja keras bersama termasuk dukungan dari Garuda Indonesia. Ini menjadi momentum bersama yang patut kita syukuri ditengah momentum pertumbuhan wisatawan yang terus menunjukan tren positif yang harus terus dioptimalkan, dengan turut memastikan konsistensi penerapan protokol kesehatan dan penanganan pandemi dapat terjaga dengan baik," ujar Koster disela-sela menyambut kedatangan wisatawan Korea Selatan di Terminal Kedatangan Bandara Internasional I Gusti Ngurah Rai, Minggu (4/12).
 
Sebagai upaya untuk memberikan nilai tambah bagi para pengguna jasa pada penerbangan perdana ini, Garuda Indonesia juga bekerja sama dengan berbagai mitra pada pengoperasian rute tersebut. Direktur Utama Garuda Indonesia, Irfan Setiaputra mengatakan, pembukaan kembali rute penerbangan tersebut sebagai dukungan Garuda Indonesia terhadap pemulihan industri pariwisata nasional, khususnya Bali yang merupakan salah satu hub pariwisata strategis Indonesia.
 
“Selama lebih dari tiga dekade Garuda Indonesia telah menjembatani dan mendukung hubungan bilateral antar Korea dan Indonesia yang terus menunjukan peningkatan di segala aspek, baik ekonomi, budaya maupun pariwisata. Dibukanya penerbangan Seoul menuju Bali ini kami harapkan dapat memaksimalkan trafik kunjungan wisatawan mancanegara dari kawasan Asia Timur, khususnya Korea Selatan sebagai salah satu negara dengan potensi kunjungan wisatawan yang menjanjikan untuk Indonesia," ungkap Irfan.
 
Menurutnya, adanya penerbangan ini nantinya para wisatawan asal Korea Selatan dapat mengakses berbagai destinasi wisata di wilayah tengah dan timur Indonesia dari salah satu hub penerbangan yang dilayani Garuda Indonesia. Adapun penerbangan Seoul (Incheon) – Bali pergi pulang tersebut selanjutnya akan dioperasikan dua kali setiap minggunya yaitu pada hari Minggu dan Senin yang akan dilayani dari Bandara Interansional Incheon, Seoul dengan GA 871 dan akan diberangkatkan dari Bandara Internasional Incheon pada pukul 11.35 LT dan dijadwalkan akan tiba di Bandara Internasional I Gusti Ngurah Rai pada pukul 17.50 WIB. Sementara itu, penerbangan dari Bali menuju Incheon, Seoul akan dilayani dengan GA870 yang akan diberangkatkan dari Bandara Internasional I Gusti Ngurah Rai pada pukul 01.25 WITA dan tiba di Incheon pada pukul 09.15 LT. 
 
“Beroperasinya layanan penerbangan internasional dari Seoul menuju Bali ini juga turut menjadi momentum penting dari upaya berkelanjutan perusahaan, untuk mengoptimalkan pasar penerbangan internasional dalam mendorong peningkatan kunjungan wisatawan mancanegara ke berbagai destinasi wisata unggulan Indonesia. Seperti yang telah kami lakukan melalui pembukaan rute Narita - Denpasar, Melbourne - Jakarta, hingga dalam waktu dekat melalui pembukaan rute Melbourne - Bali,” tutup Irfan.
wartawan
YUE

Wali Kota Jaya Negara Jajaki Kerjasama Strategis Bidang Pendidikan dengan Universitas Warmadewa

balitribune.co.id | Denpasar - Wali Kota Denpasar, I Gusti Ngurah Jaya Negara didampingi Plt. Asisten Administrasi Umum Setda Denpasar, Wayan Sudiana menerima jajaran Universitas Warmadewa yang dipimpin Wakil Rektor Bidang SDM, Keuangan dan Operasional, Dr. Putu Ngurah Suyatna Yasa, SE., M.Si di Kantor Wali Kota Denpasar, Selasa (6/5) pagi.

Baca Selengkapnya icon click
Iklan icon ads
Iklan icon ads

Bupati Karangasem Gus Par Hadiri Bhakti Penganyar dan Simakrama di Pura Agung Blambangan

balitribune.co.id | Amlapura - Bupati Karangasem, I Gusti Putu Parwata yang akrab disapa Gus Par, menghadiri rangkaian Bhakti Penganyar sekaligus simakrama di Pura Agung Blambangan, Kecamatan Muncar, Kabupaten Banyuwangi, Senin (5/5). Kehadiran Bupati Gus Par menjadi wujud nyata sradha bhakti Pemerintah Kabupaten Karangasem dalam mendukung pelestarian adat dan tradisi umat Hindu di Nusantara.

Baca Selengkapnya icon click

Bupati dan Wabup Karangasem Tinjau PLTS Terbesar, Komitmen Nyata Menuju Energi Hijau dan Kemandirian Daerah

balitribune.co.id | Amlapura - Kabupaten Karangasem melangkah pasti menuju era energi bersih dan mandiri. Bupati Karangasem, I Gusti Putu Parwata, bersama Wakil Bupati Pandu Prapanca Lagosa, turun langsung meninjau proyek Pembangkit Listrik Tenaga Surya (PLTS) berskala industri terbesar di Indonesia, yang tengah dibangun di Dusun Winangun, Desa Tianyar Timur, Kecamatan Kubu, Minggu (4/5).

Baca Selengkapnya icon click
Iklan icon ads
Iklan icon ads

Cegah Truk Parkir Sembarangan, Dishub Badung Pasang 30 Water Barrier di Jalan Terminal Mengwi

balitribune.co.id | Mangupura - Dinas Perhubungan (Dishub) Kabupaten Badung mengambil langkah tegas menertibkan parkir liar, khususnya truk, di sepanjang Jalan Terminal Mengwi, Jalan Jaksa Agung R Soeprapto, Badung, Selasa (6/5).

Dishub memasang 30 unit water barrier sebagai penanda larangan parkir guna mengurangi kemacetan yang sering terjadi akibat kendaraan, terutama truk yang parkir sembarangan.

Baca Selengkapnya icon click

Melihat Visi Pak Koster Dalam Hal Lingkungan

balitribune.co.id | Persoalan lingkungan di Bali mendapatkan perhatian yang serius dari Pak Koster dan keseriusan itu tergambar jelas dalam dokumen resmi yang dirilisnya, baik dokumen Nangun Sat Kerthi Loka Bali maupun dokumen Haluan Pembangunan Bali Masa Depan, 100 Tahun Bali Era Baru 2025-2125, bahkan keseriusan itu kerap ia kemukakan dalam sambutannya di berbagai forum yang ia hadiri.

Baca Selengkapnya icon click
Iklan icon ads
Iklan icon ads
Bagikan Berita
news

Dikeluhkan Pelaku Usaha, Dewan Badung Siap Kaji Ulang Pajak Hiburan

Lorem, ipsum dolor sit amet consectetur adipisicing elit. Aliquid, reprehenderit maiores porro repellat veritatis ipsum.