Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan.

Jelang Hari Suci Nyepi, Arus Pemudik Ke Jawa Melonjak Signifikan

penyeberangan gilimanuk
Bali Tribune / MUDIK - Situasi arus mudik dari Bali ke Jawa melalui Pelabuhan Penyeberangan Gilimanuk meningkat signifikan mendekati Nyepi.

balitribune.co.id | Negara - Mendekati Hari Suci Nyepi, pergerakan penumpang dan kendaraan di lintasan Bali-Jawa melalui Pelabuhan Penyeberangan Gilimanuk mengalami lonjakan signifikan. Pemudik diminta agar menghindari jam-jam sibuk untuk menghindari antrian di Pelabuhan.

Situasi arus pemudik di Pelabuhan Gilimanuk kini semakin padat. Berdasarkan data Posko Gilimanuk yang diperoleh pada Kamis (27/3), jumlah penumpang mencapai 74.113 orang, meningkat 44 persen dibandingkan periode yang sama tahun lalu sebanyak 51.339 orang. Jumlah kendaraan yang menyeberang dari Bali ke Jawa juga meningkat, mencapai 24.188 unit atau naik 48 persen dibandingkan tahun sebelumnya yang sebanyak 16.309 unit.

Sebanyak 32 unit kapal dioperasikan untuk melayani penyeberangan dari Bali ke Jawa. Total kendaraan roda dua yang menyeberang 15.396 unit, naik 66 persen dari tahun lalu sebanyak 9.272 unit. Kendaraan roda empat 6.615 unit, naik 45 persen dari tahun lalu sebanyak 4.561 unit. Secara keseluruhan, total kendaraan yang menyeberang dari Bali ke Jawa selama 24 jam mencapai 24.188 unit atau naik 48 persen dibandingkan tahun lalu.

Akumulasi pemudik yang menyeberang ke Jawa melalui Pelabuhan Gilimanuk pada mudik tahun ini juga mengalami lonjakan dibanding tahun lalu. Sejak H-10 total penumpang yang telah menyeberang dari Bali ke Jawa mencapai 308.218 orang atau naik 64 persen dibandingkan tahun lalu sebanyak 188.171 orang. Total kendaraan yang telah menyeberang mencapai 95.555 unit atau naik 62 persen dibanding tahun lalu sebanyak 59.154 unit.

Sebaliknya berdasarkan data Posko Ketapang yang diperoleh Kamis kemarin, penumpang dari Jawa ke Bali tercatat 19.438 orang, turun 18 persen dibanding tahun lalu. Kendaraan roda dua ke Bali 416 unit, turun 10 persen dibanding tahun lalu. Roda empat 1.560 unit, turun 18 persen dibanding tahun lalu sebanyak 1.899 unit. Selama 24 jam tercatat 3.660 unit kendaraan ke Bali atau turun 21 persen dibandingkan tahun lalu sebanyak 4.637 unit.

Namun, secara akumulatif selama masa angkutan Lebaran tahun ini juga terjadi peningkatan arus ke Bali. Sejak H-10 total penumpang yang telah menyeberang dari Jawa ke Bali mencapai 141.910 orang atau naik 24 persen dibandingkan periode tahun lalu sebanyak 114.079 orang. Sementara itu, total kendaraan yang telah menyeberang tercatat 28.037 unit atau naik 5 persen dari realisasi tahun lalu sebanyak 26.680 unit.

General Manager ASDP Cabang Ketapang Yani Andriyanto menyatakan peningkatan arus pemudik ini terjadi mendekati pelaksanaan Nyepi di Bali. Pemudik menghindari penutupan penyeberangan saat Nyepi. Pelabuhan Ketapang akan ditutup mulai Jumat (28/3) pukul 17.00 WIB hingga 30 Maret pukul 06.00 WIB. Sementara itu, Pelabuhan Gilimanuk akan ditutup mulai Sabtu (29/3) pukul 05.00 WITA hingga Minggu (30/3) pukul 06.00 WITA.

Pihaknya mengimbau masyarakat agar menghindari jam-jam sibuk, terutama setelah waktu berbuka puasa hingga dini hari, guna mencegah terkena antrian di pelabuhan. “Kami sudah imbau pengguna jasa agar merencanakan perjalanan lebih awal untuk menghindari kepadatan, serta memanfaatkan sistem e-ticketing untuk perjalanan yang lebih nyaman dan lancar selama periode Nyepi yang bertepatan dengan arus mudik Lebaran 2025,” tandasnya. 

wartawan
PAM
Category

Setujui APBD 2026, F-Gerindra DPRD Badung Sebut PAD Masih Berpotensi Naik

balitribune.co.id | Mangupura - Fraksi Partai Gerindra DPRD Badung menyetujui Rancangan Peraturan Daerah  (Raperda) tentang Anggaran Pendapatan dan Belanja Daerah Tahun Anggaran 2026 dan Raperda tentang Pemberian Insentif dan/atau Kemudahan Penanaman Modal untuk dijadikan Peraturan Daerah (Perda).

Baca Selengkapnya icon click

Apresiasi Capaian Kontingen Denpasar Pada Porprov Bali XVI, Walikota Jaya Negara Serahkan Tali Kasih Kepada Atlet dan Pelatih Peraih Medali

balitribune.co.id | Denpasar - Pemerintah Kota Denpasar memberikan Tali Kasih/Penghargaan kepada atlet dan pelatih peraih medali pada Pekan Olahraga Provinsi (Porprov) Bali XVI/2025.

Baca Selengkapnya icon click
Iklan icon ads
Iklan icon ads

Dorong Ide Kreatif dan Lawan Hoaks, Polda Bali Perkuat Kapasitas Humas Lewat Pelatihan Multimedia

balitribune.co.id | Denpasar - Buka pelatihan peningkatan kemampuan multimedia Kabid Humas Polda Bali berharap kedepan tumbuh ide-ide kreatif, kolaborasi dan positif, bertempat di hotel Quest Jl. Mahendradata Denpasar (3/11). Pada pembukaan yang dihadiri sekitar 65 orang diantaranya, Narasumber, Kasi Humas beserta anggota Polres/Ta jajaran dan pegemban fungsi kehumasan Satker Polda Bali, termasuk peserta Katpuan.

Baca Selengkapnya icon click
Iklan icon ads
Iklan icon ads

Antara Terik dan Terang: Melindungi Mata dari Sinar Matahari Tropis Bali

balitribune.co.id | Bali dikenal dengan sinar mentarinya yang hangat, langit biru yang cerah, dan pantai yang menggoda siapa pun untuk berlama-lama di luar ruangan. Namun, di balik keindahan itu, tersembunyi ancaman yang sering tak disadari: paparan sinar ultraviolet (UV) yang berlebihan terhadap mata.

Baca Selengkapnya icon click

Jepang Anugerahi Prof. Wirawan The Order of the Rising Sun atas Kontribusi Diplomasi Akademik

balitribune.co.id | Denpasar - Pada tanggal 3 November 2025 Pemerintah Jepang mengumumkan Prof. I Gede Putu Wirawan yang merupakan Guru Besar Universitas Udayana sebagai salah satu penerima Anugerah Bintang Jasa untuk Musim Gugur Tahun 2025 termasuk kepada 104 warga negara asing. Tokoh dari Bali ini  menjabat sebagai Kepala Unit Pelaksana Tugas (UPT) Laboratorium Sumber Daya Genetika dan Biologi Molekuler, Universitas Udayana.

Baca Selengkapnya icon click
Iklan icon ads
Iklan icon ads
Bagikan Berita
news

Dikeluhkan Pelaku Usaha, Dewan Badung Siap Kaji Ulang Pajak Hiburan

Lorem, ipsum dolor sit amet consectetur adipisicing elit. Aliquid, reprehenderit maiores porro repellat veritatis ipsum.