Lomba Drum Band Perkokoh Sendi-sendi Budaya | Bali Tribune
Diposting : 8 May 2017 17:49
Agung Samudra - Bali Tribune
DRUMBAND
DRUM BAND - Lomba Drum Band serangkian HUT Bangli, Minggu (6/5).

BALI TRIBUNE - HUT ke-813 Kota Bangli dimeriahkan beraneka hiburan. Minggu (6/5) digelar  lomba drum band dari semua kabupaten/kota-seBali. Lomba dilangsungkan di sebelah utara Kantor Bupati Bangli, dibuka Wabup Bangli Sang Nyoman Sedana Arta. Lomba tingkat  TK, SD, SMP, SMA se-Bali  yang baru pertama kali digelar di Bangli ini disambut antusias ribuan warga yang memadati lokasi  lomba.

Bupati Bangli diwakili Wabup Sang Nyoman Sedana Arta memberikan apreasiasi yang tinggi atas diselenggarakannya lomba drum band yang menyertakan semua kabupaten/Kota se-Bali. Dia mengatakan kegiatan itu sangat relevan  untuk memperkokoh sendi-sendi budaya bangsa dalam membangun Indonesia yang kuat, bersatu, dalam bingkai NKRI, sekaligus sesuai dengan tema peringatan HUT Bangli 813 yakni Melalui Gerakan Persatuan Nusantara Dalam Kebhinekaan Budaya Kita Mantapkan Pembangunan Menuju Bangli yang Gita Santi.

Sebelumnya panitia lomba drum band Komang Sumajaya melaporkan bahwasannya untuk pertama kalinya di Bangli sebagai tuan rumah penyelenggaraan lomba drum band se-Bali. Dikatakan Bangli sudah sering mengikuti lomba di kabupaten lain sejak 13 tahun lalu. Lomba ini diikuti 36 unit, terdiri dari Taman Kanak-kanak, SD, SMP dan SMA. Dia mengatakan lomba drum ban dapat diterima oleh berbagai masyarakat yang berbeda suku, agama, Ras dan antar golongan (Sara).