Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan.

Menebar Manfaat, Astra Motor Bali Bekali Siswa SLB Negeri 3 Denpasar Keterampilan Kerja

vokasi
Bali Tribune / EDUKASI - Astra Motor Bali berkolaborasi dengan SLB Negeri 3 Denpasar menggelar Edukasi Vokasi Cuci Motor & Praktik Langsung,Senin (19/1) di Aula SLB Negeri 3 Denpasar

balitribune.co.id | Denpasar – Astra Motor Bali berkolaborasi dengan SLB Negeri 3 Denpasar menggelar Edukasi Vokasi Cuci Motor & Praktik Langsung sebagai bentuk dukungan terhadap peningkatan kompetensi lulusan pendidikan khusus. Kegiatan yang dilaksanakan pada Senin (19/1) di Aula SLB Negeri 3 Denpasar ini diikuti oleh sekitar 30 siswa.

Edukasi vokasi ini bertujuan membekali siswa dengan keterampilan praktis melalui pemaparan tips dan teknik mencuci sepeda motor yang benar sesuai standar Astra Motor, yang dilanjutkan dengan praktik langsung. Program ini diharapkan dapat menjadi bekal keterampilan kerja bagi siswa dalam menyiapkan masa depan yang lebih mandiri.

Admin & Finance Manager Astra Motor Bali, Cokorda Bagus Purnawan, menyampaikan bahwa kegiatan ini merupakan langkah awal Astra Motor Bali dalam membuka ruang pembelajaran sekaligus pengalaman kerja bagi siswa SLB.

“Kegiatan ini menjadi langkah awal kami untuk memberikan ruang bagi anak-anak SLB Negeri 3 Denpasar dalam mengasah kemampuan melalui pendampingan serta edukasi. Ke depannya, siswa juga akan mendapatkan kesempatan Praktik Kerja Lapangan (PKL) di bengkel Astra Motor sebagai bentuk aplikasi dari teori yang mereka peroleh di sekolah,” jelasnya.

Selama kegiatan berlangsung, para peserta terlihat antusias mengikuti setiap sesi, baik saat pemaparan materi maupun praktik mencuci sepeda motor. Antusiasme ini mencerminkan besarnya minat siswa untuk belajar langsung dari dunia industri.
Kepala Sekolah SLB Negeri 3 Denpasar, Ade Maya Amyana, mengungkapkan bahwa pelatihan vokasi dan fasilitas praktik kerja lapangan sangat dibutuhkan oleh peserta didiknya.

“Anak-anak didik kami sangat membutuhkan pelatihan keterampilan vokasi serta dukungan fasilitas praktik kerja lapangan. Kami mengucapkan terima kasih kepada Astra Motor Bali atas dukungan, kesempatan, dan peluang yang diberikan kepada siswa kami untuk belajar dan mengembangkan potensi mereka,” ujarnya.

Kegiatan ini sejalan dengan misi Sustainability Development Goals (SDGs), dengan menjunjung semangat keberlanjutan serta komitmen untuk memberikan dampak positif bagi generasi kini dan generasi yang akan datang. Melalui berbagai program edukatif, Astra Motor Bali terus menyebarkan semangat keberlanjutan sebagai bagian dari kontribusi sosial perusahaan.

Selain itu, program ini juga merupakan bagian dari AM Smart, di mana Astra Motor berkomitmen untuk mendukung lahirnya generasi penerus bangsa yang cerdas. Astra Motor meyakini bahwa pendidikan merupakan bekal utama bagi generasi muda untuk menciptakan masa depan yang lebih baik.
Melalui sinergi antara dunia pendidikan dan industri ini, Astra Motor Bali berharap dapat terus berkontribusi dalam menciptakan sumber daya manusia yang terampil, mandiri, dan siap menghadapi tantangan dunia kerja.

wartawan
RED
Category

Berlangsung Meriah, Telkomsel Ikut Semarakan Denpasar Festival ke-18

balitribune.co.id | Denpasar - Telkomsel turut berpartisipasi pada event Denpasar Festival ke-18 sebagai bentuk komitmen dalam mendukung kegiatan budaya sekaligus menghadirkan pengalaman layanan terbaik bagi masyarakat. Kehadiran Telkomsel pada perhelatan tahunan ini diwujudkan melalui booth pelayanan pelanggan yang siap melayani berbagai kebutuhan pengunjung selama acara berlangsung.

Baca Selengkapnya icon click

Tiga Langkah Kecil Pastikan Liburan Tahun Baru Masih Masuk ke Rencana Keuangan

balitribune.co.id | Denpasar - Berdasarkan data OCBC Financial Fitness Index 2025, hanya 12% menggunakan uang sesuai dengan anggaran yang sudah ditetapkan di awal tahun. 82 persennya menganggap anggaran hanyalah angan-angan. 76 persen anak muda masih habiskan uang demi ikut gaya hidup satu sama lain. Meskipun turun dari 80 persen, angka ini masih tergolong tinggi.

Baca Selengkapnya icon click
Iklan icon ads
Iklan icon ads

Desa Wisata di Bali Berhasil Raih Sertifikasi Desa Wisata Berkelanjutan Tahun 2025

balitribune.co.id | Denpasar - Kementerian Pariwisata Republik Indonesia (Kemenpar RI) mengumumkan pelaksanaan kegiatan Sertifikasi Desa Wisata Berkelanjutan. Pada tahun 2025 ini, Kemenpar RI berkolaborasi dengan salah satu bank swasta mensertifikasi 10 desa wisata di Indonesia.

Baca Selengkapnya icon click
Iklan icon ads
Iklan icon ads

Astra Motor Bali Hadirkan Servis Gratis Honda di Pos Pelayanan Terpadu Terminal Ubung Jelang Nataru

balitribune.co.id | Denpasar – Menyambut perayaan Natal 2025 dan Tahun Baru 2026 (Nataru), Astra Motor Bali kembali menunjukkan komitmennya dalam memberikan layanan prima kepada konsumen setia Honda melalui program Servis Gratis Honda. Layanan ini berlangsung mulai 22 Desember 2025 hingga 4 Januari 2026 di Pos Pelayanan Terpadu Terminal Ubung, Denpasar.

Baca Selengkapnya icon click

PascaBanjir di Bali, Zurich Menerima Pengajuan Klaim Rp 30 Miliar Lebih

balitribune.co.id | Denpasar - PT Zurich Asuransi Indonesia Tbk (ZAI) telah menerima laporan klaim atas lebih dari 140 polis dengan estimasi total kerugian mencapai lebih dari Rp 30 miliar terkait bencana di Bali tersebut. Sebagian besar klaim berasal dari lini asuransi properti, disusul oleh lini kendaraan bermotor.

Baca Selengkapnya icon click
Iklan icon ads
Iklan icon ads
Bagikan Berita
news

Dikeluhkan Pelaku Usaha, Dewan Badung Siap Kaji Ulang Pajak Hiburan

Lorem, ipsum dolor sit amet consectetur adipisicing elit. Aliquid, reprehenderit maiores porro repellat veritatis ipsum.