Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan.

Musrenbang RKPD Denpasar Membahas 212 Program

Bali Tribune/yan
Wakil Walikota Denpasar, IGN Jaya Negara membuka Musrenbang RKPD Kota Denpasar tahun 2020

balitribune.co.id | Denpasar - Pemerintah Kota Denpasar menggelar Musyawarah Perencanaan Pembangunan (Musrenbang) RKPD Kota Denpasar tahun 2020 di Ruang Sewaka Mahotama, Graha Sewaka Dharma, Lumintang, Selasa (26/3). Kegiatan yang bertujuan untuk menciptakan keterpaduan dan sinergitas perencanaan di berbagai bidang pembangunan ini dibuka Wakil Walikota Denpasar, IGN Jaya Negara.

Hadir dalam kesempatan tersebut, Ketua DPRD Kota Denpasar, I Gusti Ngurah Gede, Wakil Ketua DPRD Kota Denpasar, I Wayan Mariyana Wandhira, bersama seluruh undangan yang terdiri atas Forkompinda Kota Denpasar, Kelompok Ahli Pembangunan, Akademisi, serta unsur lainya yang berjumlah sedikitnya 150 peserta.

Kegiatan tersebut juga turut menghadirkan narasumber yakni Kepala Bidang Litbang Bappeda Litbang Provinsi Bali, I Nyoman Ngurah Subagia Negara, dan Kepala BPS Kota Denpasar, I Gede Suarta. Dalam laporannya, Plt Kepala Bappeda Kota Denpasar, I Putu Wisnu Wijaya Kusuma menjelaskan bahwa Musrenbang RKPD merupakan kegiatan rutin yang dilaksnakan setiap tahun guna membahasa serta memusyawarahkan program pembangunan.

Rangkaian kegiatan Musrenbang ini telah dilaksanakan mulai dari Musrenbang Desa/Kelurahan, Musrenbang Kecamatan, Forum Konsultasi Publik, Dorum Perangkat Daerah dan dilanjutkan dengan Musrenbang RKPD Tahun 2020. Tema yang diangkat tahun ini yakni ‘Meningkatkan Kapasitas SDM untuk Mendukung Pertumbuhan ekonomi dalam Mewujudkan Kesejahteraan Masyarakat’.

“Adapun Musrenbang RKPD Tahun 2020 ini dilaksanakan guna menyelaraskan program dan kegiatan pembangunan daerah dengan sasaran dan prioritas yang sejalan dengan perencanaan pembangunan di tingkar provinsi,” jelasnya. Lanjut dikatakan, Musrenbang membahas sedikitnya 212 program yang dituangkan dalam 709 kegiatan dengan total nilai usulan sebesar Rp2,658 triliun lebih.

Hal ini meliputi Bidang Pemerintahan dan Pembangunan Manusia sebanyak 114 program yang dituangkan dalam 380 kegiatan dengan plaffon usulan sebesar Rp627 miliar rupiah lebih. Bidang Perekonomian dan SDA sebanyak 55 program yang dituangkan ke dalam 180 kegiatan dengan plafon Rp196 miliar rupiah lebih, dan Bidang Infrastruktur dan Pengembangan Wilayah sebanyak 43 program yang dituangkan ke dalam 149 kegiatan dengan plafon Rp1,8 triliun lebih.

Wakil Walikota Denpasar, IGN Jaya Negara, mengatakan bahwa Musrenbang RKPD ini merupakan ajang utuk mengiventarisasi program prioritas pembangunan di Kota Denpasar. Sehingga kedepanya dapat tersusun program prioritas yang sesuai dengan Visi Denpasar Kreatif berwawasan budaya dalam keseimbangan menuju keharmonisan. Hal ini juga merupakan tahun keempat dari lima etape tahunan pelaksanaan RPJMD Kota Denpasar.

“Tahun 2020 merupakan break down dari RPJM Kota Denpasar tahun 2016-2021 dengan tetap memberikan perhatian terhadap reformasi birokrasi yng salah satunya adalah peningkatan akuntabilitas kinerja,” ujar Jaya Negara. Dia menambahkan bahwa pembentukan ekosistem kerja sangatlah penting dalam meningkatkan produktifitas. Sehingga apa yang menjadi skala prioritas pembangunan dapat diwujudkan serta memberi kemanfaatan bagi masyarakat.

“Dari Musrenbang ini tentunya wajib menghasilkan program serta inovasi yang memberikan kemanfaatan bagi masyarakat, dan yang terpenting juga adalah pemahaman tentang SAKIP sebagai parameter produktifitas pelayanan instansi pemrintahan, dan tahun ini kita targetkan mampu masuk dalam kategori A,” jelas Jaya Negara. yan

wartawan
habit

Semarak Galungan dan Kuningan, BPR Lestari Beri Diskon untuk Nasabah Setia

balitribune.co.id | Denpasar - Momen Hari Raya Galungan dan Kuningan tak hanya jadi waktu untuk merayakan kemenangan Dharma melawan Adharma, tapi juga saat yang tepat untuk berbagi kebahagiaan. Dalam semangat itu, BPR Lestari Bali menghadirkan promo spesial hingga 40% bagi para nasabah setia melalui aplikasi "LestariDiskon".

Baca Selengkapnya icon click

Pastikan Harga Kebutuhan Pokok Aman, Sekda Karangasem I Ketut Sedana Merta Pimpin Rapat Inflasi

balitribune.co.id | Amlapura - ​Pemerintah Kabupaten Karangasem serius menjaga harga kebutuhan pokok agar tetap stabil. Sekretaris Daerah (Sekda) Karangasem, I Ketut Sedana Merta,  memimpin langsung High Level Meeting (HLM) Tim Pengendali Inflasi Daerah (TPID) Karangasem Tahun 2025.

Baca Selengkapnya icon click
Iklan icon ads
Iklan icon ads

Bupati Karangasem I Gusti Putu Parwata Meninjau Baksos Kesehatan di Desa Antiga

balitribune.co.id | Amlapura - Pemerintah Kabupaten Karangasem memperkuat komitmennya dalam peningkatan derajat kesehatan masyarakat melalui pelaksanaan Bakti Sosial (Baksos) Kesehatan secara menyeluruh. Kegiatan yang dilaksanakan dalam rangka peringatan Hari Kesehatan Nasional (HKN) ke-61 ini dipusatkan di Banjar Dinas Kelod, Desa Antiga, Kecamatan Manggis, pada Selasa (11/11/2025).

Baca Selengkapnya icon click

Ketua WHDI Karangasem Ny. Anggreni Pandu Lagosa Hadiri Sosialisasi Peran Strategis di Bidang Publik

balitribune.co.id | Amlapuira - Ketua Wanita Hindu Dharma Indonesia (WHDI) Kabupaten Karangasem, Ny. Anggreni Pandu Lagosa, mengajak ibu-ibu di Karangasem untuk meningkatkan perannya. Hal tersebut disampaikannya saat menghadiri kegiatan sosialisasi yang digelar di Gedung MPP Karangasem pada Senin (10/11/2025) lalu.

Baca Selengkapnya icon click
Iklan icon ads
Iklan icon ads

Hingga Oktober 2025 Bank BPD Bali Catat Kinerja Cemerlang

balitribune.co.id | Denpasar - Bank BPD Bali hingga Bulan Oktober 2025 kembali mencatatkan kinerja cemerlang di seluruh indikator utama, sebuah bukti efektivitas strategi bisnis yang diterapkan dengan pencapaian asset  Rp42,4 triliun, melampaui target yang dipatok sebesar Rp41,10 triliun  atau mencapai 103,13% dan mencatatkan pertumbuhan tahunan (YoY) sebesar 6,60% dibandingkan Oktober 2024 sebesar Rp39,76 triliun.

Baca Selengkapnya icon click
Iklan icon ads
Iklan icon ads
Bagikan Berita
news

Dikeluhkan Pelaku Usaha, Dewan Badung Siap Kaji Ulang Pajak Hiburan

Lorem, ipsum dolor sit amet consectetur adipisicing elit. Aliquid, reprehenderit maiores porro repellat veritatis ipsum.