Ngeruak Pembuatan Patung Ida Dewa Agung Istri Kanya | Bali Tribune
Diposting : 26 May 2017 17:36
Ketut Sugiana - Bali Tribune
peletakan
BATU PERTAMA - Bupati Suwirta didampingi Ida Dalem Semaraputra saat melakukan peletakan batu pertama pembuatan Patung Ida Dewa Agung Istri Kanya di perempatan Desa Tihingadi Gunaksa Klungkung, Kamis (25/5).

BALI TRIBUNE - Bertepatan dengan rahinan Whrespati Kliwon ,Kamis (25/5) kemarin dilaksanakan upacara ngeruak,mendem pedagingan dan peletakan batu pertama pembangunan patung Pahlawan Ida Dewa Agung Istri Kanya di perempatan agung Tiingadi,Gunaksa,Klungkung. Peletakan batu pertama yang dilakukan Bupati Klungkung Nyoman Suwirta didampingi Ida Dalem Semaraputra sekaligus menandai awal pembangunan peletakan batu pertama pembangunan patung pahlawan monumental tersebut.

Peletakan batu pertama ini juga bertepatan dengan tonggak perang Puputan Kusamba ke-168 tahun atau tepatnya terjadi pada tanggal 25 Mei 1849 silam.

BupatiSuwirta pada kesempatan itu menyatakan rasa syukurnya atas telah terwujudnya pembangunan patung pahlawan yang dimiliki Klungkung ini. “ Peristiwa heroik 168 tahun yang lalu menandai terjadinya Perang Kusamba ini sekaligus hari ini kita wujudkan dalam pembangunan patung beliau ditempat yang strategis ini,”ujar Bupati asal Ceningan ini.

Lebih jauh dirinya menyatakan jika masyarakat Klungkung ingin mengetahui kejadian perang Kusamba dipersilahkan untuk menyaksikan pragmentari Drama Kolosal Perang Kusamba yang akan digelar di Kusamba beberapa hari kedepan.

Dengan terwujudnya monument bersejarah ini, Bupati Suwirta berharap warga Klungkung senantias mengenang keheroikan perjuangan pahlawan Ida Dewagung Istri Kanya.