Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan.

Ratusan Modifikator Honda Siap Unjuk Kreativitas di HMC Bali 2025

modifikator
Bali Tribune / MODIFIKATOR - Ratusan modifikator berbakat siap menampilkan karya terbaiknya di ajang Honda Modif Contest (HMC) 2025 yang digelar hari ini, Sabtu (18/10) di area parkir Mall Bali Galeria (MBG)

balitribune.co.id | Denpasar – Ratusan modifikator berbakat siap menampilkan karya terbaiknya di ajang Honda Modif Contest (HMC) 2025 yang digelar hari ini, Sabtu (18/10) di area parkir Mall Bali Galeria (MBG). Sebagai ajang kompetisi modifikasi sepeda motor Honda terbesar di Indonesia, HMC menjadi wadah ekspresi bagi para pecinta otomotif Tanah Air untuk menunjukkan ide dan kreativitas tanpa batas.

Hingga malam 17 Oktober, tercatat sebanyak 175 peserta telah mendaftar dan melakukan proses loading unit di lokasi acara. Antusiasme tinggi para peserta ini mencerminkan besarnya minat modifikator di Pulau Dewata terhadap dunia modifikasi sepeda motor Honda.
Menurut Gangga Nanda Adi Surya, Marketing Manager Astra Motor Bali, ajang HMC tahun ini mengusung tema #RideCreation, sebagai bentuk apresiasi terhadap kreativitas dan inovasi para modifikator.

“HMC merupakan bukti keseriusan AHM dan Astra Motor Bali dalam memberikan wadah serta mengembangkan kreativitas para modifikator dan pecinta sepeda motor Honda, khususnya di Bali. Tahun ini, kami ingin menghadirkan pengalaman baru dan inspiratif bagi para pengunjung,” ungkapnya.

HMC 2025 menghadirkan 9 kelas lomba dengan beragam kategori, di antaranya:
•    All Stock & Advance (sepeda motor produksi di bawah tahun 2006)
•    Matic & Cub Stock/Bolt On
•    Matic & Cub Advance
•    Matic & Cub Community Touring
•    Sport Community Touring
•    All Sport (Naked & Fairing)
•    Show Off (motor produksi di atas tahun 2006)
•    Racing Style (untuk semua tahun produksi)
•    Free For All (kategori skutik, cub, dan sport Honda)

Para jawara terbaik dari tiap kelas akan bersaing di putaran final HMC 2025 untuk memperebutkan gelar National Champion Matic & Cub, National Champion Sport, dan National Champion Free For All.

Tiga modifikator terbaik di tingkat nasional nantinya berkesempatan mengikuti Honda Dream Ride Project, sebuah program eksklusif bersama Honda untuk mengembangkan ide modifikasi mereka lebih jauh.

Selain kompetisi utama, tahun ini HMC juga menghadirkan Showcase Arena, wadah khusus bagi modifikator yang ingin menampilkan hasil karyanya dalam satu hari. Tak hanya itu, terdapat juga kategori Special Achievement yang berfokus pada lini motor matic Honda seperti Honda Scoopy, Honda Stylo160, Honda PCX160, Honda ADV160, dan Honda Vario160.

Melengkapi kemeriahan acara, akan hadir penghargaan tambahan seperti Best Fun Community, Best Media Pick, dan Best Regional Class.
“Selain kompetisi modifikasi, pengunjung juga akan disuguhkan beragam aktivitas seru, hiburan menarik, hingga special performance Jangar yang khas Bali dan energik untuk anak muda dan semeton Bali. Kami mengundang seluruh masyarakat untuk datang langsung dan menikmati kreativitas para modifikator yang akan menjadi inspirasi modifikasi motor yang baik, aman, dan nyaman,” tutup Gangga.

wartawan
HEN
Category

IGDX Conference 2025 Ajang Memperlihatkan Kreativitas Indonesia Mampu Bersaing di Panggung Internasional

balitribune.co.id | Mangupura - Menteri Komunikasi dan Digital RI, Meutya Hafid, menegaskan peran strategis Indonesia memiliki lebih dari 154 juta gamer dan 2.100 developer aktif. Dengan kontribusi hingga Rp71 triliun per tahun terhadap PDB, industri gim adalah energi baru ekonomi digital bangsa.

Baca Selengkapnya icon click

Bupati Badung dan Gubernur Bali Panggil Pihak GWK Pastikan Akses Jalan Warga Tetap Dapat Digunakan

balitribune.co.id | Mangupura - Menindaklanjuti aspirasi masyarakat Desa Ungasan terkait penutupan akses jalan di kawasan Garuda Wisnu Kencana (GWK), Bupati Badung I Wayan Adi Arnawa bersama Gubernur Bali Wayan Koster secara langsung memanggil pihak manajemen GWK untuk melakukan dialog dan mencari penyelesaian yang konstruktif. Pertemuan tersebut berlangsung di rumah jabatan Gubernur Bali di Denpasar, Selasa (14/10).

Baca Selengkapnya icon click
Iklan icon ads
Iklan icon ads

Ketut Sumedana, Kiprah, dan Warisan Intelektualnya di Bali

balitribune.co.id | Kepala Kejaksaan Tinggi Bali, Ketut Sumedana (Pak Ketut), segera mengakhiri masa tugasnya di Bali, beliau akan mendapatkan tugas baru sebagai Kepala Kejaksaan Tinggi Sumatera Selatan, pos baru untuk Pak Ketut tertuang dalam Keputusan Jaksa Agung RI Nomor 854 Tahun 2025 Tanggal 13 Oktober 2025 tentang Pemberhentian dan Pengangkatan Dari dan Dalam Jabatan Struktural Pegawai Negeri Sipil Kejaksaan RI, dan diumumkan oleh Kepala Pusat Pen

Baca Selengkapnya icon click

Sidak Dua Puskesmas, Bupati Karangasem I Gusti Putu Parwata Tegur Tenaga Kesehatan Tak Disiplin

balitribune.co.id | Amlapura - Bupati Karangasem I Gusti Putu Parwata kembali melakukan inspeksi mendadak (sidak) ke fasilitas pelayanan kesehatan. Kali ini, Bupati turun langsung ke Puskesmas Seraya dan Puskesmas Perasi, Selasa (14/10), untuk memastikan pelayanan kepada masyarakat berjalan optimal.

Baca Selengkapnya icon click
Iklan icon ads
Iklan icon ads

Ketua DPRD Hadiri Pembukaan Badung Education Fair Tahun 2025

balitribune.co.id | Mangupura - Ketua DPRD Badung I Gusti Anom Gumanti mendampingi Bupati Badung I Wayan Adi Arnawa membuka Badung Education Fair Tahun 2025 yang diselenggarakan oleh Dinas Pendidikan, Kepemudaan dan Olahraga (Disdikpora) Kabupaten Badung berkolaborasi dengan Komunitas Guru Penggerak Kabupaten Badung di Balai Budaya Giri Nata Mandala, Puspem Badung, Selasa (14/10).

Baca Selengkapnya icon click

4 Warisan Budaya Badung Lolos Menjadi WBTB, Kadisbud: Proteksi Budaya Lokal

balitribune.co.id | Mangupura - Empat warisan budaya yang diusulkan oleh Dinas Kebudayaan Badung tahun ini resmi ditetapkan menjadi Warisan Budaya Tak Benda (WBTB) dalam Sidang Penetapan WBTB Indonesia Tahun 2025 di Jakarta, pada Jumat (10/10) lalu. Penetapan WBTB dinilai sebagai langkah strategis dalam proteksi budaya lokal.

Baca Selengkapnya icon click
Iklan icon ads
Iklan icon ads
Bagikan Berita
news

Dikeluhkan Pelaku Usaha, Dewan Badung Siap Kaji Ulang Pajak Hiburan

Lorem, ipsum dolor sit amet consectetur adipisicing elit. Aliquid, reprehenderit maiores porro repellat veritatis ipsum.