Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan.

Sekda Alit Wiradana Hadiri Festival Gerbang Nusantara Puskor Hindunesia 2025

Festival Gerbang Nusantara
Bali Tribune / FESTIVAL - Sekda Denpasar, Ida Bagus Alit Wiradana pada Sabtu (10/5) petang menghadiri Festival Gerbang Nusantara 2025 yang diselenggarakan oleh Pusat Koordinasi Hindu Indonesia (Puskor Hindunesia) di Parkir Timur Taman Kota Lumintang, Denpasar.

balitribune.co.id | Denpasar - Sekretaris Daerah Kota Denpasar, Ida Bagus Alit Wiradana pada Sabtu (10/5) petang menghadiri Festival Gerbang Nusantara 2025 yang diselenggarakan oleh Pusat Koordinasi Hindu Indonesia (Puskor Hindunesia) di Parkir Timur Taman Kota Lumintang, Denpasar. 

Dalam kesempatan tersebut hadir pula Ketua Umum Dekornas Puskor Hindunesia, Ida Bagus Ketut Susena, Kabid Urusan Agama Hindu Kantor Wilayah Kementerian Agama Provinsi Bali, I Wayan Diadnyana serta undangan lainnya. 

Sekda Alit Wiradana dalam sambutannya sangat mengapresiasi acara ini sebagai bagian untuk mempersatukan berbagai elemen umat hindu dengan semangat kebersamaan dan kekeluargaan. "Untuk itu, sekali lagi saya menyampaikan ucapan selamat pada Puskor Hindunesia yang secara antusias dan berperan aktif dalam mencerdaskan dan menyadarkan umat Hindu tentang pentingnya agama, pendidikan, sosial, ekonomi dan pariwisata" ujar Alit Wiradana. 

Ditambahkannya, Kebudayaan sebagaimana kita pahami merupakan bagian mendasar dari kehidupan setiap orang dan setiap kelompok masyarakat untuk mendamaikan dan mensejahterakan. "Artinya aksi nyata yang dilakukan ini akan berdampak secara nyata terhadap eksistensi Hindu Nusantara sebagai bagian dari NKRI, tetap setia dengan Pancasila dan UUD 1945," ujarnya. 

Selebihnya, Sekda Alit Wiradana juga menyatakan rasa Bangga, Bangkit, Bangun ini slogan dari Puskor Hindunesia yang mesti dikuatkan untuk membangun umat Hindu yang agamais. Festival ini sungguh menawarkan untuk eksistensi seni dan budaya yang dijiwai agama Hindu dengan identitas cinta damai dalam keragaman. "Festival ini saya yakin dapat membangun karakter SDM Hindu yang kuat" tegas Alit Wiradana. 

Sementara Ketua Umum Dekornas Puskor Hindunesia, Ida Bagus Ketut Susena menjelaskan Festival Gerbang Nusantara 2025 mengambil tema "Menebar Benih Pelayanan dan Pengabdian Dharma Nusantara Menuju Indonesia Emas 2025" dilaksanakan dari tanggal 10 hingga 11 Mei 2025.

Dijelaskan pula, bahwa konsep Gerbang Nusantara adalah gerakan bangkit kami di dalam Agama Hindu. Konsep ini agar sumber daya Hindu yang kita warisi dapat kita kuatkan sebagai dasar dalam membangun kebanggaan kita akan Agama Hindu dan dapat kita ikuti melalui tindakan. 

Seluruh kekayaaan Agama Hindu ini perlu menjadi spirit yang ada di dalamnya serta nilai itu tidak hanya simbol tapi kita harus lakukan tindakan nyata mengembangkan dan melestarikannya serta menerima segala kebaikannya. 

"Kegaiatan ini merupakan yang pertama kali kami laksanakan sebagai Perayaan 22 Tahun Puskor Hindunesia. Diisi sejumlah kegiatan Talkshow Waisya Dharma, Donor Darah, Lomba Seni Budaya, Pentas Seni Budaya dan dimeriahkan Pameran UMKM Bali, " ujarnya.

wartawan
HEN
Category

Natal Nasional 2025 Astra Serahkan 35 Unit Ambulans

balitribune.co.id | Jakarta - Dalam rangkaian kegiatan Natal Nasional 2025, yang salah satunya adalah bantuan pelayanan medis dan respons darurat, PT Astra International Tbk turut berpartisipasi dengan menyerahkan 35 unit ambulans yang diharapkan dapat memperkuat layanan kesehatan di daerah, khususnya dalam menjangkau masyarakat di wilayah dengan keterbatasan akses. 

Baca Selengkapnya icon click

Lomba Ogoh-ogoh Nyepi 2026, Disbud Larang Undagi Luar Badung

balitribune.co.id | Mangupura - Sekaa teruna (ST) dan yowana di Kabupaten Badung mulai menggeber pembuatan ogoh-ogoh untuk menyambut Hari Raya Nyepi tahun 2026. Untuk menambah semangat anak muda dalam berkreativitas, karya ogoh-ogoh ini akan dilombakan oleh Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Badung.

Baca Selengkapnya icon click
Iklan icon ads
Iklan icon ads

Wacana Penertiban KJA Danau Batur Bikin Petani Ketar-ketir

balitribune.co.id | Bangli - Petani Kuramba Jaring Apung (KJA) di Danau Batur, Kintamani belakangan ini ketar-ketar terkait wacana penertiban KJA yang dilontarkan Gubernur Bali belum lama ini. Tindak lanjut dari itu, mereka pun sempat mempertanyakan hal tersebut ke Dinas Pertanian, Ketahanan Pangan dan Perikanan (PKP) Bangli .

Baca Selengkapnya icon click

DPRD Bangli Setujui Pembahasan Dua Ranperda Baru dengan Sejumlah Catatan Ideologis

balitribune.co.id | Bangli - Fraksi di DPRD Bangli memberikan sejumlah apresiasi dan catatan menyikapi dua Ranperda yang diajukan oleh eksekutif.  Adapun Ranperda dimaksud yakni, Ranperda tentang Penataan dan Pembinaan Pasar Rakyat, Pasar Perbelanjaan, dan Toko Swalayan serta Ranperda tentang Perubahan Atas Peraturan Daerah Nomor 6 Tahun 2021 tentang Perusahaan Umum Daerah Air Minum Tirta Danu Arta.

Baca Selengkapnya icon click
Iklan icon ads
Iklan icon ads

Luh De Mediastuti Hijrah ke PDI Perjuangan, Sebut untuk Lanjutkan Pengabdian

balitribune.co.id | Mangupura - Ni Luh Gede Mediastuti, politisi asal Banjar Segara, Kuta, resmi meninggalkan Partai Golkar dan bergabung dengan PDI Perjuangan. Keputusan ini diambil sebagai langkah melanjutkan pengabdian yang sejalan dengan idealisme dan kebutuhan masyarakat saat ini.

Baca Selengkapnya icon click

Badung Tetap Berharap Bisa Buang Sampah ke Bangli, Bupati: Wajar Minta Kompensasi

balitribune.co.id | Mangupura - Rencana Kabupaten Badung dan Kota Denpasar membuang sampahnya ke Bangli masih terus digodok bersama Pemprov Bali.

Bupati Badung I Wayan Adi Arnawa bahkan memberi signal kalau Pemkab Badung siap memberikan kompensasi ke Pemerintah Kabupaten Bangli asal sudah ada kesepakatan bersama baik antara gubernur Bali, Walikota Denpasar dan Badung sendiri.

Baca Selengkapnya icon click
Iklan icon ads
Iklan icon ads
Bagikan Berita
news

Dikeluhkan Pelaku Usaha, Dewan Badung Siap Kaji Ulang Pajak Hiburan

Lorem, ipsum dolor sit amet consectetur adipisicing elit. Aliquid, reprehenderit maiores porro repellat veritatis ipsum.