Kepala SMPN 3 Bangli Alami Kecelakaan
balitribune.co.id | Bangli - Kepala SMPN 3 Bangli I Nengah Suardana (54) mengalami kecelakanaan di jalan jurusan Bangli-Gianyar, kawasan permukiman, di Banjar/Desa Bunutin, Kecamatan Bangli, Rabu (1/5). Nengah Suardana yang mengalami sejumlah luka di bagian tubuh harus dirujuk ke RSUP Sanglah.