2.500 Siswa Ikuti Pawai Obor di Lumintang
BALI TRIBUNE - Sebanyak 2.500 siswa SD, SMP dan SMA di kawasan Denpasar Utara mengikuti pawai obor menyambut HUT RI ke 73, di Kawasan Taman Kota Lumintang, Kamis (16/8) malam. Adapun rute yang ditempuh dalan kegiatan Kirab Obor yakni dimulai dari Jalan Mulawarman tepatnya di Parkir Timur Taman Kota Lumintang, menuju jalan A. Yani, dilanjutkan ke Jalan Gatsu dan kembali ke parkir utara Taman Kota Lumintang.