Tiga Kali Berturut-turut, Pemkab Karangasem Kembali Raih Penghargaan WTP
BALI TRIBUNE - Untuk ketiga kalinya, Pemkab Karangasem kembali berhasil meraih predikat Wajar Tanpa Pengecualian (WTP) dari hasil pemeriksaan BPK terkait pengelolaan anggaran dan aset daerah. Ini menunjukan jika visi-misi Pemkab Karangasem dalam mewujudkan tata kelola pemerintahan yang bersih, transparan akuntabel dan bermartabat sudah terwujud sesuai harapan.