Keliling Bali | Page 1447 | Bali Tribune

Kena Ledakan Kembang Api, Jari Telunjuk Putus

Tabanan, Bali Tribune

Kembang api memakan korban di Tabanan. Jari telunjuk Ida Bagus Sulaksana (10) putus dua ruas setelah terkena ledakan kembang api jenis Roman Candle 0,8 yang berisi lima kali ledakan. Selain itu, bocah kelas IV SDN 1 Tuakilang, Desa Denbantas, Kecamatan Tabanan, ini juga mengalami patah tulang pada telapak tangan kanannya.

Keliling Bali | Submitted by contributor on Sat, 12/24/2016 - 13:26

Dilarang Bunyikan Mercon dan Buat Posko di Jalan

Bangli, Bali Tribune

Guna meminimalisir terjadinya gangguan saatperayaan Natal dan Tahun Baru (Nataru) 2017, Pemkab Bangli akan mengeluarkan Surat Edaran (SE) Bupati Bangli berisi delapan poin. Di antaranya pelarangan menggunakan mercon serta kembang api dengan daya ledak besar dan sejenisnya yang dapat mengganggu ketertiban umum.

Keliling Bali | Submitted by contributor on Tue, 12/20/2016 - 10:55

Banjir dan Tanah Longsor Kepung Bangli

Bangli, Bali Tribune

Hujan deras yang mengguyur Bangli, Rabu (14/12/2016) siang, mengakibatkan terjadinya banjir dan tanah longsor. Air yang meluap gara-gara jaringan drainase tersumbat sampah mengakibatkan ruas Jalan Ngurah Rai berubah menjadi sungai dadakan. Luapan air setinggi satu meter lebih juga merendam Kantor Ketahanan Pangan Kabupaten Bangli.

Keliling Bali | Submitted by contributor on Thu, 12/15/2016 - 10:11

Teroris Diobok-obok di Jawa, Gilimanuk Dipeketat

Negara, Bali Tribune

Pascapenangkapan sejumlah terduga teroris oleh Dansus 88 Mabes Polri beberapa waktu lalu, Polres Jembrana mengatensi pengamanan di Pelabuhan Penyeberangan Gilimanuk yang merupakan pintu masuk Bali di bagian barat.

Keliling Bali | Submitted by contributor on Thu, 12/15/2016 - 09:01

Padi Dirabas Pengembang, Krama Subak Protes

Negara, Bali Tribune

Aktivitas perabasan tanaman padi di lahan perawahan yang masih produktif diprotes Krama Subak Jelinjing, Budeng. Pihak pengembang melakukan penimbunanlahan sawah sekitar 60 are yang masih ditumbuhi padi. Tanaman padi yang dirabas ditumpuk di pinggir jalan. Di sekeliling lahan tersebut, terlihat hamparan padi menghijau setelah proses penanaman.

Keliling Bali | Submitted by contributor on Wed, 12/07/2016 - 11:57

Tak Berizin, Indomaret di Sidemen Disegel

Amlapura, Bali Tribune

Setelah Indomaret di Jalan Jendral Sudirman, Amlapura, Tim Yustisi menyasar Indomaret di Kecamatan Sidemen, Kamis (01/12/2016). Tim Yustisi Pemkab Karangasem mengambil tindakan tegas setelah dilayangkan tiga kali surat peringatan karena toko tersebut beroperasi tanpa izin.

Keliling Bali | Submitted by contributor on Fri, 12/02/2016 - 10:41

Waspada Perubahan Cuaca di Selat Bali

Negara, Bali Tribune

Lalu lintas laut di Selat Bali kini tengah dalam ancaman cuaca buruk, beberapa pekan belakangan ini. Syahbandar Pelabuhan Penyeberangan Gilimanuk mengimbau para nakhoda berhati-hati di jalur pelayaran Jawa - Bali, dengan mewaspadai awan Cumulonimbus (CB) yang sering muncul secara tiba-tiba di sekitar perairan tersebut.

Keliling Bali | Submitted by contributor on Sat, 11/19/2016 - 08:43

Personel Kodim Gianyar Dites Urine

Gianyar, Bali Tribune

Kodim 1616/Gianyar didatangi petugas Badan Narkotika Nasional (BNN) Kabupaten Gianyar, Kamis (17/11/2016) untuk melakukan tes urine. Hal ini dimaksudkan untuk memastikan jajaran TNI bersih dari penyalahgunaan narkoba.

Keliling Bali | Submitted by contributor on Fri, 11/18/2016 - 12:35

Benih Padi Terserang Blast, Petani Kelimpungan

Bangli, Bali Tribune

Petani di Subak Tanggahan Peken, Sulahan, Susut, Bangli cemas. Dampak cuaca buruk sejak sebulan terakhir tidak hanya menyebabkan petani mengalami gagal panen, tapi juga benih padi terserang hama blast. Dampaknya, benih padi menjadi menguning dan merangas. Para petani harus mengeluarkan biaya ekstra untuk pengobatan dan penanggulangan.

Keliling Bali | Submitted by contributor on Thu, 11/03/2016 - 08:27

Megaproyek Telagawaja Ancam Keselamatan Warga

Amlapura, Bali Tribune

Kualitas pipa megaproyek pipanisasi Telagawaja dipertanyakan masyarakat. Pasalnya,  belum lagi air disalurkan lewat pipa tersebut ke wilayah sulit air di Karangasem, pipa tersebut sudah meledak. Dan, hal itu sudah terjadi berkali-kali.

Keliling Bali | Submitted by contributor on Thu, 11/03/2016 - 07:55