Bupati Sanjaya Rencanakan Integrasi Sektor Perkebunan Pariwisata di Tabanan Barat
balitribune.co.id | Tabanan - Bupati Tabanan I Komang Gede Sanjaya berencana mengintegrasikan sektor perkebunan dan pariwisata di kawasan Tabanan barat. Integrasi tersebut dimungkinkan karena potensi perkebunan di kawasan Tabanan barat cukup besar.