Gemakan Dammapuja Berbasis Prokes | Bali Tribune
Diposting : 25 May 2021 00:15
Chairil Anwar - Bali Tribune
Bali Tribune/ Wiharta Harijana
balitribune.co.id | Singaraja - Peringatan Hari Tri Suci Waisak 2565 yang jatuh pada tanggal 26 Mei 2021 tetap dilaksanakan Umat Budha di Indonesia, termasuk di Kabupaten Buleleng. 
 
Ketua Walubi Kabupaten Buleleng Wiharta Harijana mengatakan, sesuai kebijakan pemerintah dan imbauan dari Perwakilan Umat Buddha Indonesia (Walubi), peringatan Puncak Parinibbana (bulan purnama tertinggi) hari Rabu, 26 Mei 2021 Pukul 19.13.30 Wita, dilaksanakan secara terbatas, berbasis Protokol Kesehatan (Prokes). "Peringatan Hari Tri Suci Waisak 2465 dilaksanakan seperti tahun lalu, karena masih dalam situasi Pandemi Covid-19. Kegiatan Damma Puja dilaksanakan dengan penerapan protokol kesehatan ketat, baik pada Wihara maupun dirumah ibadah masing-masing," kata Wiharta Harijana, Senin (24/5/21).
 
Tema Waisak 2656 tahun ini  Cinta Kasih Membangun Keluhuran Bangsa, seluruh Umat Budha diharapkan dapat menjaga toleransi, persatuan, kesatuan dan cinta kasih ditengah Pandemi Covid-19. "Dengan semangat toleransi beragama kita wajib menjaga persatuan dan kesatuan serta cinta kasih, kita lakukan kebijakan pemerintah terkait ketentuan ibadah, Dammapuja Tri Suci Waisak 2465 berbasis protokol kesehatan," tegasnya. 
 
Persatuan, kesatuan serta toleransi yang dilandasi cinta kasih, dalam pelaksanaan ibadah berbasis prokes, merupakan sumbangsih kepada negara dalam menghadapi Pandemi Covid-19. "Selaku Ketua Walubi, kami mengajak dan mengimbau Umat Budha agar memperingati Hari Tri Suci Waisak 2465, dengan rasa syukur, suka cita dan cinta kasih, berdoa agar pandemi segera berlalu," tandas Wiharta.