Kepala BKKBN Ajak Mahasiswa Satukan Misi Hadapi Masalah Kependudukan | Bali Tribune
Diposting : 13 December 2017 18:48
Bernard MB - Bali Tribune
HIV/AIDS
Para mahasiswa STIKI usai dapat kuliah umum tentang masalah kependudukan.

BALI TRIBUNE - Kepala Perwakilan BKKBN provinsi Bali, Ida Bagus Wirama, SH., M.Kes memberikan kuliah umum kepada mahasiswa STIMIK STIKOM Indonesia (STIKI) dengan tema “Bonus Demografi Peluang Menuju Generasi Cemerlang guna Stop Stigma dan Diskriminasi terhadap ODHA” di Kampus STIKI Denpasar, Minggu (10/12).

Sedikitnya tercatat ada 300 mahasiswa STKI dannpara dosen ikuti Kuliah Umum ini.

Kepala Perwakilan BKKBN Provinsi Bali, Ida Bagus Wirama, S.H., M.Kes menjelaskan, bahwa ia ingin mengajak generasi muda Indonesia memiliki visi dan misi yang sama dalam menghadapi tantangan masalah kependudukan. Perlu merubah cara pandangan masyarakat soal banyak anak banyak pula rejeki. “Kita harus sabar, dan terus menjalankan tugas sebagai komunikator KB menyampaikan bahwa dua anak sudah cukup, karena dengan dua anak yang berkualitas akan membuat banyak rejeki yang datang," ungkapnya.

Pada kesempatan itu pula Wirama menyampaikan mengenai apa itu Bonus Demografi dan permasalahan yang dihadapi oleh kaum remaja pada saat ini. Bonus Demografi merupakan suatu kondisi, di mana jumlah usia produktif jumlahnya lebih banyak dibandingkan dengan usia non produktif, sehingga beban ketergantungan menjadi kecil. "Bonus demografi ini akan menjadi anugrah bila SDM berkualitas, tetapi di lain pihak bisa menjadi bencana kalo kulitasnya rendah. Oleh karena itu, kami harapkan supaya para remaja dapat meningkatkan kualitas dirinya dan menghindari diri dari Seks Pra Nikah, Pernikahan Dini dan Narkoba,”uarnya.

Menurut Ketua Panitia kegiatan, Christoper Sanpriano menyampaikan ucapan terima kasih terhadap support dari BKKBN dan berharap ini bukan merupakan kegiatan terakhir, tetapi berkesinambungan, sehingga bisa memberikan sesuatu kepada masyarakat. Selain kegiatan kuliah umum, juga dilaksanakan pemaparan materi oleh narasumber mengenai HIV/AIDS, antara lain dr. Hendry Luis membawakan materi mengenai Apa itu HIV/AIDS dan upaya pencegahan, Putu Ayu Utami Dewi, SE yang merupakan salah satu ODHA yang aktif memberikan support kepada sesama ODHA serta menghadirkan Jun Bintang sebagai Inspirator.