Pembinaan Sekeha Gong Punia Batan Poh Sanur | Bali Tribune
Diposting : 24 May 2017 18:06
release - Bali Tribune
PKB
Sekeha Gong Punia Banjar Batan Poh, Desa Pakraman Sanur, Kecamatan Denpasar Selatan peragakan salah satu tarian yang akan dipentaskan pada ajang PKB ke-39 tahun 2017 ini.

BALI TRIBUNE - Denpasar Guna mempersiapkan para seniman Denpasar dalam Pesta Kesenian Bali (PKB) ke-39 Tahun 2017 nanti, Pemerintah Kota (Pemkot) Denpasar melalui Dinas Kebudayaan Kota Denpasar terus menggelar pelatihan persiapan sekaligus pembinaan kepada para seniman Denpasar. Kali ini, pembinaan diberikan kepada Sekeha Gong Punia Banjar Batan Poh, Desa Pakraman Sanur, Kecamatan Denpasar Selatan.

Bertempat di Balai Banjar Batan Poh, Sanur Kaja belum lama ini, pembinaan oleh Tim Pembina Pemrov Bali itu dihadiri Plt. Dinas Kebudayaan Kota Denpasar, Ni Nyoman Sujati serta sejumlah Camat

Menurut Ni Nyoman Sujati,pembinaan ini merupakan kegiatan rutin guna mempersiapkan seniman ini nuntuk tampil maksimal pada ajang PKB ke -39 nanti.

Menurut dia, persiapan oleh Pemkot Denpasar dimulai sejak akhir tahun 2016 dengan penunjukan sekeha oleh Dinas Kebudayaan Kota Denpasar.

Dia mengatakan selain Sekeha Gong Punia Banjar Batan Poh, Desa Pakraman Sanur, pembinaan juga diberikan kepada sekeha lainnya seperti sekeha Widyasabha, Denpasar Barat dengan kesenian Taman Penasar.

Untuk Sekeha Gong Punia Banjar Batan Poh Sanur ini ungkap Nyoman Sujati, pada ajang PKB ke-39 nanti akan mementaskan Topeng Prembon dengan lakon Satya Ing Yadnya.

“Lakon ini menceritakan tentang, setelah runtuhnya Kerajaan Tegeh Kori pusat pemerintahan Kerajaan Badung yang berpindah ke Puri Alang Badung dengan Dinasti Jambe dan Raja yang mememerintah saat itu di Puri Alang Badung adalah Ki Ayi Jambe Merik,”terang Sujati.