Perwakilan BKKBN Bali Target 2024 Zero Stunting  | Bali Tribune
Diposting : 5 December 2023 20:25
RAY - Bali Tribune
Bali Tribune / Sosialisasi Panduan Sistem Kerja dan Penataan Jabatan Pelaksana di Nusa Dua, Senin (4/12) malam.

balitribune.co.id | Denpasar - Meski prevalensi stunting di Bali paling rendah dari 34 provinsi di Indonesia, namun Perwakilan BKKBN Provinsi Bali terus bertekad untuk menurunkan angka stunting. Perwakilan BKKBN Bali memasang target 2024 nanti, Bali zero stunting.

Tekad ini dikumandangkan langsung Kepala Perwakilan BKKBN Provinsi Bali Sarles Brabar saat pembukaan Sosialisasi Panduan Sistem Kerja dan Penataan Jabatan Pelaksana di Nusa Dua, Senin (4/12) malam.

Tekad pria asal Papua ini bukan tanpa alasan. Tahun sebelumnya Bali berhasil menurunkan angka stunting sebesar 2,9  persen dari 10,9 persen menjadi 8 persen. Di Bali awal tahun ini, angka stunting delapan persen. Namun pada penghujung tahun sudah turun lagi di bawah enam persen.

"Belum ada bocoran angkanya, tetapi sudah di bawah enam persen. Target kita 2024 nanti di Bali harus zero stunting,” ungkapnya.

Dikatakan Sarles, target 2024 Bali zero stunting karena di setiap Kabupaten dan Kota di Bali juga menurun. Denpasar hanya tiga persen angka stuntingnya. Bahkan menurut sumber Bali Tribune, Kabupaten Buleleng juga turun menjadi yang terendah di Bali. Dan bocoran yang diterima Bali Tribune, stunting di Bali saat ini 4,62 persen.

"Jadi, target tahun dua ribu dua puluh empat akan turun jadi zero stunting di Bali," kata mantan Kepala Perwakilan BKKBN Maluku ini.