Ribuan ASN Pemkot Denpasar Ikut Donor Darah | Bali Tribune
Bali Tribune, Minggu 16 Juni 2024
Diposting : 29 November 2021 06:20
YAN - Bali Tribune
Bali Tribune/ Pegawai Aparatur Sipil Negara (ASN) Pemerintah Kota Denpasar saat mengikuti donor darah yang dilaksanakan Korpri atau Korps Pegawai Republik Indonesia bersama Peradah Kota Denpasar di Kantor Walikota Denpasar, Jumat (26/11).

balitribune.co.id | Denpasar -  Ribuan pegawai aparatur sipil negara (ASN)  Pemerintah Kota Denpasar  mengikuti donor darah yang dilaksanakan   Korpri bersama Peradah Kota Denpasar  di Kantor Wali Kota Denpasar, Jumat (26/11).

Sekretaris Korpri Kota Denpasar IB Alit Adhi Merta mengatakan, kegiatan ini dalam rangka memperingati Hut Korpri ke- 50.
Menurutnya kegiatan ini dikemas dengan  sederhana namun khidmat dan tetap mematuhi protokol kesehatan yang telah ditetapkan pemerintah. “Agar bisa dijadikan momentum untuk tetap meningkatkan kinerja Aparatur Sipil Negara sebagai anggota KORPRI di semua tingkat kepengurusan menuju normal baru,” ungkap IB Alit.

 Selain donor darah, memperingati HUT Korpri juga dilaksanakan kegiatan lainnya seperti kegiatan kebersihan ke masing masing Bapak Angkat dan ikut memperhatikan lingkungan di musim hujan. Untuk kegiatan sosial dilaksanakan kegiatan menjenguk dan memberi bantuan kepada anggota Korpri yang sakit. Sedangkan untuk membugarkan fisik digelar kegiatan olah raga sepak bola.

Menurutnya karena masih dalam suasana  pandemi Covid-19 maka kegiatan HUT Korpri ke- 50 lebih banyak pada aksi sosial, lingkungan dan membangun sinergitas antar anggota korpri. Dengan kegiatan seperti itu di harapkan anggota Korpri Kota Denpasar bisa bersatu dan tangguh sesuai dengan tema tahun ini yakni  ”ASN Bersatu, Korpri Tangguh, Indonesia Tumbuh”.

Sementara Ketua Peradah Kota Denpasar Ida Bagus Subrahmaniam Saitya mengatakan, kegiatan donor darah  ini untuk membantu masyarakat yang membutuhkan,” ungkapnya.yan