Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan.

Bentuk Kepengurusan Baru, DPD KNPI Jembrana Gelar Musda

Bali Tribune / MUSDA - Pengurus DPD KNPI Kabupaten Jembrana bersama Organisasi Kemasyarakatan Pemuda (OKP) di Jembrana menggelar Musda KNPI Kabupaten Jembrana, Minggu (3/7).

balitribune.co.id | NegaraSetelah berakhirnya periode 2019-2022, kepengurusan Komite Nasional Pemuda Indonesia (KNPI) Kabupaten Jembrana menyelenggaran Musyawarah Daerah (Musda) Tahun 2022, Minggu (3/7). Kepengurusan DPD KNPI Kabupaten Jembrana periode 2022-2025 diharapkan mapu mendukung pembangunan di daerah

Musda KNPI Kabupaten Jembrana Tahun 2022 diikuti oleh Utusan Pengurus DPD KNPI Provinsi Bali, Pengurus DPD KNPI Kabupaten Jembrana serta utusan Organisasi Kemasyarakatan Pemuda di Jembrana. Musda kali ini mengangkat tema OKP Kuat, KNPI Solid, Pemuda Tangguh dari Jembrana untuk Indonesia Tumbuh. Musyawarah Daerah dilaksanakan untuk menjalankan ketentuan AD-ART KNPI yang mana masa bakti pengurus periode 2019-2022 sudah berakhir. Sehingga dilakukan pemilihan kepengurusan yang baru.

Bupati Jembrana I Nengah Tamba saat membuka Musda mengajak para pemuda dalam berorganisasi harus mengedepankan kerja sama. "Saya ingin mengajak anak muda untuk berperan aktif dalam pembangunan, karena anak muda sekarang jauh lebih canggih. Yang paling penting untuk kita adalah bisa menerima saran dan pendapat orang lain, itu kuncinya. Kita tidak bisa bekerja sendiri, kita harus menjadi teamwork yang kuat," ujar Bupati Tamba. Terkait menyambut Jembrana Emas Tahun 2026, Ia pun mengajak seluruh pemuda Jembrana untuk siap menyambut banyaknya investasi yang akan masuk ke Jembrana.

"Saya minta kepada seluruh anak-anak muda Jembrana, mulai sekarang mengasah ilmu, mulai berdiskusi tentang bagaimana memajukan Jembrana, mulai belajar kepada orang sukses bagaimana menciptakan peluang usaha, serta kurangi kegiatan-kegiatan yang tidak bermanfaat," ucap Bupati asal Desa Kaliakah ini. Menurutnya di era digitalisasi ini, sangat dibutuhkan keseriusan dan ketekunan menyiapkan diri dalam persaingan global. Ia berharap pemuda Jembrana mampu bersaing ditengah pesatnya perkembangan jaman.

"Digitalisasi ini membutuhkan keseriusan dan ketekunan dari kalian, kalian harus terus belajar. Belajar tidak hanya melalui pendidikan formal, tetapi berorganisasi juga bisa memperoleh pembelajaran dengan berkumpul dan berdiskusi," jelasnya. Pihaknya juga berharap pemuda Jembrana memiliki semangat dalam memaksimalkan potensi-potensi yang dimiliki. "Kita harapkan pemuda kita adalah pemuda yang sehat, berani, cerdas dan punya semangat makepung. Maksimalkan seluruh sumber-sumber dan potensi yang ada," tandasnya.

Sementara itu Ketua Umum DPD KNPI Provinsi Bali Nyoman Gede Antaguna berharap KNPI Jembrana dapat mendukung program-program Pemerintah Daerah. "Eksistensi KNPI di Kabupaten Jembrana bisa melakukan koordinasi dan terus mensupport Pemerintah Daerah untuk melaksanakan program-program kerjanya sehingga menjadi terukur dan terarah. Karena bagaimanapun dalam sejarah itu kebangsaan pemuda selalu jadi garda terdepan," ujarnya. Musda ini diyakininya dapat melahirkan pengurus yang mampu memberikan pengaruh yang positif. "semoga yang terbaik dilahirkan di Kabupaten Jembrana, dan bisa memberikan virus-virus positif untuk daerah lain," tandasnya.

 

wartawan
PAM
Category

Pembunuh Driver Wanita di Dalam Mobil Ditembak Polisi

balitribune.co.id | Denpasar - Pelaku pembunuhan seorang perempuan Remi Yulian Putri (36) yang ditemukan di dalam mobil dengan luka di bagian leher di Jalan Kertha Dalem, Denpasar Selatan, Jumat (2/5) pukul 11.30 Wita berinisial GW ditembak polisi pada kedua kakinya. Sebab, pada saat diringkus anggota Sat Reskrim Polresta Denpasar di Solo, Jawa Tengah, Sabtu (3/5) pukul 11.00 WIB, pria asal Seragen ini melawan petugas. 

Baca Selengkapnya icon click

Bupati Tabanan Apresiasi Semangat Gotong Royong Warga dalam Pelaksanaan Karya di Dua Desa

balitribune.co.id | Tabanan - Bupati Tabanan Dr. I Komang Gede Sanjaya, S.E., M.M., berikan apresiasi terhadap semangat kebersamaan dan gotong royong masyarakat dalam pelaksanaan dua karya besar di Desa Lalanglinggah dan Desa Kelating.

Baca Selengkapnya icon click
Iklan icon ads
Iklan icon ads

Tingkatkan PAD, Pemkab Jembrana Jajagi Kerjasama dengan ASDP

balitribune.co.id | Negara - Kebijakan efisiensi anggaran yang diterapkan pemerintah pusat dan berlaku nasional menjadi tantangan tersendiri bagi Kabupaten Jembrana. Kini untuk menggenjot Pendapatan Asli Daerah (PAD), berbagai upaya dilakukan oleh Pemkab Jembrana. Salah satunya mengoptimalkan potensi yang ada di wilayah.

Baca Selengkapnya icon click

Mengenal Tradisi Mekote, Ada Sejak Abad ke-18, Dipercaya Penolak Bala

balitribune.co.id | Mangupura - Salah satu tradisi unik yang ada di Kabupaten Badung adalah tradisi Mekotek. Tradisi ini biasa dilaksanakan setiap Hari Raya Kuningan oleh masyarakat Desa Adat Munggu, Kecamatan Mengwi, Badung. Konon Mekotek sudah ada sejak abad ke -18 dan terus dilestarikan sampai saat ini. Seperti apa?

Baca Selengkapnya icon click
Iklan icon ads
Iklan icon ads

Disdikpora Badung Pastikan Daya Tampung Cukup Asal Murid Tidak Ngotot Pilih-pilih Sekolah

balitribune.co.id | Mangupura - Pemerintah Kabupaten Badung melalui Dinas Pendidikan Pemuda dan Olahraga (Disdikpora) memastikan bahwa daya tampung sekolah SMP Negeri cukup untuk menampung seluruh tamatan SD yang ada di Gumi Keris asal siswanya tidak terlalu pilih-pilih sekolah 

Hal itu diungkapkan Kepala Disdikpora Badung I Gusti Made Dwipayana saat rapat kerja dengan anggota Komisi IV DPRD Badung pekan lalu.

Baca Selengkapnya icon click

Diskes Akui Dua RS Belum Bisa Operasi, RS Giri Asih Bahkan Masih Kendala Status Lahan

balitribune.co.id | Mangupura - Rumah Sakit (RS) Giri Asih milik Pemerintah Kabupaten Badung yang berlokasi di Desa Blahkiuh, Kecamatan Abiansemal sampai saat ini belum beroperasi. Padahal, rumah sakit eks Puskesmas Abiansemal I itu dibangun di era pemerintahan Bupati Badung Nyoman Giri Prasta.

Baca Selengkapnya icon click
Iklan icon ads
Iklan icon ads
Bagikan Berita
news

Dikeluhkan Pelaku Usaha, Dewan Badung Siap Kaji Ulang Pajak Hiburan

Lorem, ipsum dolor sit amet consectetur adipisicing elit. Aliquid, reprehenderit maiores porro repellat veritatis ipsum.