Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan.

Bertemu Gubernur Koster, PLN Siap Kawal Pasokan Listrik Bali Jelang Nyepi dan Lebaran 2025

gubernur bali dan PLN
Bali Tribune / DUKUNGAN - Gubernur Bali I Wayan Koster (tengah) sedang menyampaikan dukungannya terhadap kesiapan PLN dalam menyambut Hari Suci Nyepi dan libur Lebaran Idul Fitri 2025.

balitribune.co.id | Denpasar - PT PLN (Persero) memastikan kesiapan pasokan listrik di Bali menjelang Hari Raya Nyepi dan Idul Fitri 2025. Dalam pertemuan bersama Gubernur Bali, I Wayan Koster, Sabtu (22/3/2025) PLN memaparkan strategi pengamanan suplai listrik serta percepatan pengembangan energi baru terbarukan (EBT) untuk mendukung transisi energi bersih di Pulau Dewata.

Pertemuan yang digelar di Rumah Dinas Jaya Saba, Denpasar, Kamis (20/3), dihadiri oleh sejumlah pemangku kepentingan, termasuk Kepala Dinas Energi dan Sumber Daya Mineral (ESDM) Bali, Kepala Dinas Kehutanan Bali, serta perwakilan dari Indika Energy, PLN Indonesia Power (IP), dan PLN Unit Induk Distribusi (UID) Bali.

Dalam paparannya, PLN melaporkan bahwa pertumbuhan konsumsi listrik di Bali pada 2024 mencapai rata-rata 14-15%. Untuk mengimbangi peningkatan ini, diperlukan penguatan kapasitas pembangkit, terutama dari sumber energi terbarukan.

Saat ini, daya mampu pembangkit di Bali mencapai 1.388 MW dengan beban puncak 1.189 MW, menyisakan cadangan daya sebesar 199 MW yang diprediksi akan menipis pada Triwulan III 2025.

Gubernur Bali, I Wayan Koster, mendukung penuh upaya PLN dalam menjaga keandalan listrik, khususnya selama libur panjang. Ia juga menegaskan pentingnya percepatan proyek EBT di Bali.

“Kami mendukung pembangunan PLTS Indonesia Power sebesar 50 MW di Pejarakan, Buleleng, serta perluasan PLTS Suana sebesar 4,5 MW di Nusa Penida. Selain itu, pengembangan PLTB berkapasitas 10 MW yang ditargetkan beroperasi pada 2027 juga perlu dipercepat,” ujar Koster.

Lebih lanjut, Koster menginstruksikan Dinas ESDM dan Dinas Kehutanan Bali untuk memetakan kawasan kurang produktif yang berpotensi dikembangkan menjadi PLTS guna mendukung target Bali menuju energi bersih.

General Manager PLN UID Bali, Eric Rossi Priyo Nugroho, menegaskan kesiapan PLN dalam mengawal pasokan listrik selama Nyepi dan Idul Fitri.

“Kami telah menyiapkan tim siaga dan memastikan seluruh infrastruktur listrik beroperasi optimal. Kami juga terus mendorong pemanfaatan EBT untuk menjaga keandalan listrik di Bali,” jelas Eric.

Dengan dukungan dari Pemerintah Provinsi Bali dan sinergi lintas sektor, PLN optimis dapat memenuhi kebutuhan listrik masyarakat dan wisatawan. Langkah ini juga semakin memperkuat posisi Bali sebagai pelopor transisi energi bersih di Indonesia.

wartawan
ARW
Category

Turnamen Mini Soccer Antar OPD Pemkab Badung Tim Gabungan Disdikpora, Disbud, Dispar Raih Juara I

balitribune.co.id | Mangupura - Turnamen Mini Soccer Antar OPD Pemkab Badung memeriahkan HUT Ke-16 Kota Mangupura resmi berakhir setelah melalui rangkaian pertandingan. Turnamen yang diikuti 16 Tim Gabungan OPD berlangsung dari tanggal 3 Nopember hingga partai final 11 Nopember 2025 resmi ditutup oleh Bupati Badung yang diwakili Plt.

Baca Selengkapnya icon click

Suzuki Fronx Teruji di Jalanan Padat Kota

balitribune.co.id | Denpasar - Menguji kemampuan Suzuki Fronx di jalanan padat kota Denpasar, main dealer Suzuki R 4 wilayah Bali, PT United Indobali (UIB) mengelar test drive bertajuk ‘Jalan-jalan Suzuki ‘bersama konsumen, Selasa(11/11). Melibatkan 10 konsumen pemilik Suzuki Fronx, rombongan mengawali start di UIB Teuku Umar Denpasar dan dilepas oleh Kepala Wilayah UIB Bali, Mas Hendrawan. 

Baca Selengkapnya icon click
Iklan icon ads
Iklan icon ads

Cepat dan Mudah Tap Kartu Kredit Transaksi Nirsentuh dengan Teknologi NFC

balitribune.co.id | Denpasar - Salah satu bank swasta nasional meluncurkan Tap Kartu Kredit, yang merupakan inovasi layanan pembayaran nirsentuh (contactless) sehingga memungkinkan nasabah melakukan transaksi hanya dengan mendekatkan ponsel Android berfitur Near Field Communication (NFC) ke mesin EDC/POS yang mendukung teknologi tersebut.

Baca Selengkapnya icon click

DPRD Bali Dalami Pengamanan Aset Daerah, Pansus Trap Soroti Sewa Tanah Milik Pemprov

balitribune.co.id | Denpasar - Panitia Khusus Tata Ruang, Aset, dan Perizinan (Pansus Trap) DPRD Provinsi Bali menyoroti pengelolaan aset tanah milik Pemerintah Provinsi (Pemprov) Bali yang dinilai masih menghadapi berbagai persoalan. Ketua Pansus Trap, Dr. I Made Supartha, SH., MH, menegaskan bahwa DPRD berkomitmen untuk memperdalam upaya inventarisasi, evaluasi, serta pengamanan aset daerah agar tidak disalahgunakan.

Baca Selengkapnya icon click
Iklan icon ads
Iklan icon ads

Walikota Jaya Negara di Hari Pahlawan: Lanjutkan Perjuangan Lewat Kerja Keras dan Pelayanan Tulus

balitribune.co.id | Denpasar - Upacara bendera serangkaian peringatan Hari Pahlawan Tahun 2025 di Kota Denpasar digelar secara khidmat di Lapangan Lumintang, Senin (10/11) pagi. Walikota Denpasar, I Gusti Ngurah Jaya Negara Bertindak sebagai Inspektur Upacara pada kegiatan  tersebut. 

Baca Selengkapnya icon click

Wabup Guru Pandu Pimpin Apel Hari Pahlawan, Serukan Semangat “Asta Cita” Lanjutkan Perjuangan

balitribune.co.id | Amlapura - Udara pagi di Lapangan Tanah Aron, Senin (10/11), terasa khidmat saat Wakil Bupati Karangasem, Guru Pandu Prapanca Lagosa, berdiri tegap di podium utama. Di bawah langit yang teduh, ia memimpin upacara peringatan Hari Pahlawan Nasional 2025 dengan seruan yang menggugah: “Teruskan perjuangan, dengan ilmu, empati dan pengabdian.”

Baca Selengkapnya icon click
Iklan icon ads
Iklan icon ads
Bagikan Berita
news

Dikeluhkan Pelaku Usaha, Dewan Badung Siap Kaji Ulang Pajak Hiburan

Lorem, ipsum dolor sit amet consectetur adipisicing elit. Aliquid, reprehenderit maiores porro repellat veritatis ipsum.