Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan.

FWD Insurance dan PJI Dorong Inovasi Generasi Muda di Bulan Inklusi Keuangan Melalui JA SparktheDream Social Challenge

Challenge
Bali Tribune / CHALLENGE - pemenang nasional JA SparktheDream Social Challenge 2025

balitribune.co.id | Jakarta - PT FWD Insurance Indonesia (“FWD Insurance”) dan Prestasi Junior Indonesia (PJI) menyelenggarakan JA SparktheDream Social Challenge di Kantor Pusat FWD Insurance Jakarta pada Kamis, 1 Oktober 2025 lalu untuk menyemarakkan Bulan Inklusi Keuangan. Kompetisi nasional ini menantang generasi muda menghadirkan ide kreatif literasi keuangan yang berdampak nyata bagi komunitas.

Anugrah Sutejo, Analis Divisi Perencanaan, Pengembangan, Evaluasi Literasi dan Edukasi Keuangan Otoritas Jasa Keuangan (OJK), menyampaikan Bulan Inklusi Keuangan merupakan agenda nasional untuk memperluas akses dan pemahaman masyarakat terhadap layanan keuangan, sekaligus menjadi momentum penting untuk mendorong keterlibatan generasi muda agar lebih melek finansial. "Kami mengapresiasi konsistensi FWD Insurance dan PJI melalui program JA SparktheDream yang selama tiga tahun berturut-turut menghadirkan pembelajaran finansial secara kreatif dan aplikatif, sejalan dengan komitmen OJK dalam memperkuat kecakapan finansial sejak dini," ujarnya.

Kegiatan ini merupakan puncak dari program multi-tahun JA SparktheDream, yang sejak Februari hingga November 2025 telah melibatkan lebih dari 2.200 siswa, 11 guru, dan 11 sekolah di Jakarta, Tangerang Selatan, Depok, Bandung, Cimahi, Surabaya, Sidoarjo, Bogor, Tangerang, Bekasi, dan Denpasar. Didukung oleh 98 volunteers dari karyawan FWD Insurance, program ini mengajarkan siswa keterampilan finansial yang penting, mulai dasar pengelolaan uang hingga konsep lanjutan, melalui sesi kelas, platform pembelajaran daring interaktif, serta aktivitas keluarga.

Rudy F. Manik, Chief Human Resources & Marketing Officer FWD Insurance, mengungkapkan, dalam momentum Bulan Inklusi Keuangan berupaya untuk memperkuat kesadaran finansial generasi muda Indonesia sebagai fondasi esensial menuju masa depan yang berdaya. Melalui JA SparktheDream, FWD Insurance berkomitmen mendukung siswa agar tidak hanya memahami konsep literasi keuangan, tetapi juga mampu mengaplikasikannya dalam bentuk solusi nyata yang berdampak positif bagi komunitas. "Kami percaya bahwa pengalaman seperti ini akan menanamkan keterampilan hidup yang penting, sekaligus mendukung upaya pemerintah dalam meningkatkan literasi dan inklusi keuangan di kalangan pelajar," terangnya.

Berbeda dari pembelajaran di kelas, Social Challenge dirancang sebagai ajang penerapan pengetahuan. Siswa didorong untuk mengidentifikasi isu sosial di komunitas mereka dan merumuskan solusi inovatif berbasis literasi keuangan. Bekerja dalam tim, mereka menyampaikan ide-ide mereka melalui video yang menunjukkan bagaimana pengetahuan finansial dapat menjadi alat untuk menghadirkan perubahan sosial yang positif.

Pribadi Setiyanto, Ketua Dewan Pengurus Prestasi Junior Indonesia, mengungkapkan, Social Challenge menghadirkan literasi keuangan ke tingkat yang lebih aplikatif. Siswa belajar keputusan finansial yang tepat dapat menjadi kunci untuk menghadapi tantangan sosial di sekitar mereka. Lebih dari sekadar keterampilan finansial, program ini mendorong kreativitas, mengasah kemampuan berpikir kritis, dan menumbuhkan rasa tanggung jawab sosial. "Kami percaya program ini akan melahirkan generasi yang siap menghadapi masa depan sekaligus berkomitmen membawa perubahan positif bagi masyarakat," katanya.

Para siswa menghadirkan berbagai inovasi untuk membuat literasi keuangan lebih dekat dengan dunia anak dan remaja, mulai dari boardgame, e-book, dan komik digital, hingga aplikasi pengelolaan keuangan dengan karakter virtual. Ada pula gagasan berbasis komunitas seperti kartu uang elektronik yang terhubung dengan program bank sampah sekolah, buku catatan keuangan interaktif dengan dukungan situs web edukatif, serta aplikasi sahabat finansial yang memotivasi siswa menabung bersama teman. Kreasi ini membuktikan literasi keuangan dapat diajarkan dengan cara yang menyenangkan, relevan, dan bermanfaat.

Para pemenang nasional JA SparktheDream Social Challenge 2025 adalah, Juara 1 diraih Tim AIM dari SMP Nation Star Academy, Surabaya. Juara 2 diraih Tim Anak Libels dari SMPN 15 Bogor. 

Juara 3 diraih Tim PJ Radiate dari SMP Pembangunan Jaya, Tangerang Selatan.

Volunteers’ Choice Award diraih Tim Spensyora dari SMPN 9 Denpasar.

Tim Juara 1 dan Juara 2 akan mewakili Indonesia di ajang JA SparktheDream Social Challenge Asia Pacific 2025 di bulan November untuk bertukar ide dengan peserta dari Hong Kong SAR, Jepang, Malaysia, Filipina, Singapura, Thailand, dan Vietnam. 

wartawan
YUE
Category

Ketua DPRD Badung Hadiri Pembukaan Turnamen Bola Voli PUTRA BUM Cup II Buduk

balitribune.co.id | Mangupura - Ketua DPRD Badung I Gusti Anom Gumanti hadir bersama Bupati Badung I Wayan Adi Arnawa membuka Turnamen Bola Voli PUTRA BUM Cup II Tahun 2026 di Lapangan Pratu I Ketut Ridis, Banjar Umakepuh, Desa Buduk, Kecamatan Mengwi, Minggu (18/1).

Bupati juga menyerahkan bantuan dana sebesar Rp 30 juta untuk menyukseskan turnamen tersebut.

Baca Selengkapnya icon click

Sambut Bulan K3 Nasional 2026, Asuransi Jasindo Perkuat Literasi Asuransi di Bali

balitribune.co.id | Denpasar - Asuransi Jasindo kembali menyelenggarakan kegiatan literasi asuransi di Bali sebagai bagian dari upaya meningkatkan pemahaman pengelolaan risiko di lingkungan kerja. Kegiatan ini dihadiri lebih dari 100 pegawai Dinas Ketenagakerjaan Bali, bertempat di Kantor Dinas Ketenagakerjaan dan ESDM Provinsi Bali.

Baca Selengkapnya icon click
Iklan icon ads
Iklan icon ads

Ketua DPRD Badung Hadiri Karya Ngerehan di Pura Dalem Sakenan Munggu, Bupati Adi Arnawa Serahkan Bantuan Dana Hibah Rp 742 Juta

balitribune.co.id | Mangupura - Ketua DPRD Badung I Gusti Anom Gumanti menghadiri prosesi sakral Karya Ngerehan Ida Bhatara Ratu Bagus Khayangan Jagat di Pura Dalem Sakenan Munggu, Kecamatan Mengwi, Minggu (18/1).

Baca Selengkapnya icon click

Made Suwardana Dukung Kejuaraan Karate Kushin Ryu KKI Badung

balitribune.co.id | Mangupura - Anggota Komisi IV DPRD Badung, Made Suwardana, menghadiri dan memberikan dukungan terhadap Kejuaraan Karate Kushin Ryu M. Karate-Do Indonesia (KKI) Badung yang memperebutkan Piala Ketua Umum KKI Badung di GOR Mengwi, Sabtu (17/1). Kejuaraan ini bertujuan untuk melihat hasil latihan atlet dan menjadi ajang evaluasi untuk meningkatkan kemampuan mereka.

Baca Selengkapnya icon click
Iklan icon ads
Iklan icon ads

Perumda Tirta Mangutama Sudah Mulai Tuntaskan Masalah Air Bersih di Badung Selatan

balitribune.co.id | Mangupura - Masalah penyaluran air bersih di Wilayah Badung Selatan, sudah mulai diselesaikan. Sebelumnya Bupati Badung I Wayan Adi Arnawa memberikan waktu kepada Perumda Tirta Mangutama Kabupaten Badung hingga tanggal 20 Februari 2026, hal tersebut disampaikan saat ditemui di Kantor Bupati, Puspem Badung, pada hari Kamis 8 Januari 2026.

Baca Selengkapnya icon click

Dugaan Penyalahgunaan Kewenangan Made Daging Terkait Penyerobotan Tanah Pura Dalem Balangan

balitribune.co.id | Denpasar - Tim kuasa hukum Pura Dalem Balangan dikoordinatori Harmaini Idris Hasibuan mengatakan, penetapan Kakanwil Badan Pertanahan Nasional (BPN) Provinsi Bali I Made Daging sebagai tersangka atas dugaan penyalahgunaan kewenangan jabatan terkait dengan penyerobotan Pura Dalem Balangan. Perkara Pura Dalem Balangan diwakili pengempon Pura Drs.

Baca Selengkapnya icon click
Iklan icon ads
Iklan icon ads
Bagikan Berita
news

Dikeluhkan Pelaku Usaha, Dewan Badung Siap Kaji Ulang Pajak Hiburan

Lorem, ipsum dolor sit amet consectetur adipisicing elit. Aliquid, reprehenderit maiores porro repellat veritatis ipsum.