Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan.

Kemenag dan Diskes Lakukan Tes PCR kepada Calon Haji

Bali Tribune / TES PCR - Pelaksanaan Tes PCR bagi Jamaah Haji Buleleng Rabu (22/6).

balitribune.co.id | SingarajaMenjelang keberangkatan jamaah haji Buleleng ke Tanah Suci Mekkah, Saudi Arabia, seluruh calon jamaah haji Buleleng menjalani pemeriksaan tes PCR atau polymerase chain reaction. Kantor Kementerian Agama (Kemenag) Buleleng bekerjasama dengan Dinas Kesehatan Buleleng melakukan tes PCR kepada 44 orang calon jamaah haji tersebut, Rabu (22/6).

Kepala Kemenag Buleleng I Made Subawa, SE.MPd. mengatakan, sebagai persiapan terakhir menjelang keberangkatan calon jamaah haji memang dilakukan tes PCR.Hasil tes PCR tersebut akan menjadi rujukan kondisi kesehatan bagi masing-masing calon haji saat memasuki embarkasi dan asrama haji di Surabaya-Jawa Timur, sebelum terbang menuju Mekkah. "Kita dibantu oleh Dinas Kesehatan Buleleng untuk pelaksanaan PCR sehingga calon haji lebih mudah mengikuti proses pemeriksaan kesehatan terakhir sebelum berangkat," kata Made Subawa didampingi Penyelenggara Haji dan Umrah Kemenag H. Imam Syafii S.Ag.

Menurut Subawa, seluruh jamaah haji yang terdaftar dalam list berangkat tahun ini bisa dipastikan berangkat semua mengingat tidak ditemukan kendala sebagai syarat terkait keberangkatan. Semua tahapan termasuk tes kesehatan menurut Subawa tidak ada masalah.Bahkan katanya,seluruh jamaah calon haji telah menjalani vaksin Covid-19 booster dan vaksin Miningitis. "Kendala krusial tidak ada kondisi kesehatan seluruh jamaah haji dalam keadaan baik.Dan jamaah haji yang berangkat kali ini adalah yang terdaftar berangkat ditahun 2020.Namun karena kuota dibatasi maka yang terdaftar juga diseleksi selain lunas ONH yang utama umur tidak boleh lebih dari 65 tahun," imbuhnya.

Rencananya, keberangkatan calon jamaah haji akan dilepas oleh Wakil Bupati Buleleng Nyoman Sutjidra di halaman kantor Kemenag Buleleng, Kamis (23/6) pukul 05.30 pagi. "Insya allah Wabup Buleleng Nyoman Sutjidra yang akan melepas keberangkatan jamaah haji Buleleng," ujarnya.

Sementara itu terkait daftar tunggu haji di Buleleng, cukup panjang. Ada 1.300 orang yang tercatat pada daftar tunggu haji Buleleng. Dengan jumlah sebanyak itu memerlukan waktu hingga 27 tahun bagi jamaah haji untuk bisa berangkat. "Kalau sekarang daftar antrean Bali memakan waktu 27 tahun untuk bisa berangkat. Jamaah haji yang berangkat tahun ini tercatat mendaftar di tahun 2012.Daftar tunggu (waiting list) nya menjadi semakin panjang kerena antusiasme masyakat cukup tinggi untuk bisa berangkat ke tanah suci," ujarnya.

Dalam kondisi normal, kata Subawa, kuota haji Bali sebanyak 700 orang karena Covid maka kuota tersebut dipangkas lebih dari setengah. "Kuota haji Bali ada sebanyak 700 orang, nah yang mendaftar setiap tahun bisa dua kali lipat, kondisi itu yang membuat daftar tunggu haji makin lama," tandas Subawa. 

wartawan
CHA
Category

Tragedi Banjar Kuwum, Jasad Balita Ditemukan di Pantai Batubelig, Sang Ibu di Tukad Ege

balitribune.co.id | Tabanan – Keberadaan ibu dan balita yang hanyut dalam tragedi longsor dan banjir di Banjar Kuwum Ancak, Desa Kuwum, Kecamatan Marga akhirnya ditemukan. Keduanya sudah dalam keadaan meninggal dunia. Bahkan, keberadaan jasad mereka ditemukan dengan jarak yang terpaut jauh.

Baca Selengkapnya icon click

63 Tahun Menanti Janji, Ahli Waris Ancam Segel SDN 3 Banjar Buleleng

balitribune.co.id | Singaraja - Siswa SDN No 3 Banjar, Desa Banjar, Kecamatan Banjar, Buleleng, terancam kehilangan tempat belajar. Ahli waris pemilik lahan mengancam akan menutup operasional sekolah karena Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Buleleng dianggap abai dalam menyelesaikan status kepemilikan lahan seluas 16 are tersebut.

Baca Selengkapnya icon click
Iklan icon ads
Iklan icon ads

Astra Motor Bali Gelar Edukasi Safety Riding di Panti Asuhan

balitribune.co.id | Denpasar  – Komitmen Astra Motor Bali dalam menanamkan budaya keselamatan berkendara terus digencarkan melalui berbagai lini masyarakat. Kali ini, Team Safety Riding Astra Motor Bali memberikan edukasi keselamatan berkendara kepada penghuni panti asuhan, sebagai bagian dari upaya membangun kesadaran #Cari_Aman sejak dini.

Baca Selengkapnya icon click

All New Honda Vario 125, Debut Perdana di Bali Besok!

balitribune.co.id | Denpasar – Astra Motor Bali mengajak seluruh masyarakat Pulau Dewata untuk menyaksikan secara langsung peluncuran generasi terbaru skutik andalannya, All New Honda Vario 125, yang akan digelar besok, 24–25 Januari 2026, dalam rangkaian acara Regional Public Launching (RPL) di MBG.

Baca Selengkapnya icon click
Iklan icon ads
Iklan icon ads

Dorong UMKM Bangli "Naik Kelas", DPMPTSP dan Rumah BUMN Telkom Sinergikan Legalitas dan Digitalisasi

balitribune.co.id | Bangli - Dalam upaya mempercepat transformasi digital dan penguatan legalitas usaha bagi pelaku UMKM, Dinas Penanaman Modal dan Pelayanan Terpadu Satu Pintu (DPMPTSP) Kabupaten Bangli menggelar kegiatan "Pembuatan Nomor Induk Berusaha (NIB) dan Pelatihan Digitalisasi Berbasis Media Sosial".

Baca Selengkapnya icon click

Bupati Adi Arnawa Kebut Progres Pembangunan Jalan Lingkar Selatan

balitribune.co.id | Mangupura - Bupati Badung I Wayan Adi Arnawa menegaskan komitmennya mengatasi kemacetan lalu lintas dengan memprioritaskan pembangunan infrastruktur jalan sebagai penguat utama daya dukung pariwisata. Salah satu proyek strategis yang terus didorong adalah Jalan Lingkar Selatan (JLS) yang dirancang untuk menjawab kebutuhan mobilitas di wilayah Badung Selatan, pusat pertumbuhan pariwisata Kabupaten Badung.

Baca Selengkapnya icon click
Iklan icon ads
Iklan icon ads
Bagikan Berita
news

Dikeluhkan Pelaku Usaha, Dewan Badung Siap Kaji Ulang Pajak Hiburan

Lorem, ipsum dolor sit amet consectetur adipisicing elit. Aliquid, reprehenderit maiores porro repellat veritatis ipsum.