Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan.

Kuatkan Jati Diri Prajurit, Pangdam Ajak Berziarah

ZIARAH – Jelang HJK 2018, Pangdam IX/Udayana Mayjen TNI Benny Susianto, SIP., mengajak seluruh anggota Kodam IX/Udayana dan Persit KCK berziarah ke TMP Pancaka Tirta, Tabanan.

BALI TRIBUNE - Menjelang peringatan Hari Juang Kartika (HJK) Tahun 2018, Pangdam IX/Udayana Mayjen TNI Benny Susianto, SIP., mengajak seluruh anggota Kodam IX/Udayana berziarah ke Taman Makam Pahlawan (TMP) Pancaka Tirta, Tabanan. “Adapun tujuan dilaksanakan ziarah rombongan ini adalah untuk memberikan penghormatan, penghargaan, dan turut mendoakan serta mengenang jasa-jasa para pahlawan yang telah gugur dengan gagah berani, pantang menyerah, dan rela mengorbankan jiwa raganya dalam perjuangan merebut, membela, dan mempertahankan kemerdekaan Negara Kesatuan Republik Indonesia (NKRI),” ujar Pangdam, kemarin. Kapendam IX/Udayana Kolonel Kav Jonny Harianto G, SIP., di sela pelaksanaan ziarah rombongan menjelaskan, kegiatan ziarah kali ini diikuti oleh para pejabat teras Kodam IX/Udayana dan anggota militer, Pegawai Negeri Sipil (PNS) di lingkungan Garnizun Denpasar dan Persit Kartika Chandra Kirana (KCK) Pengurus Daerah, Cabang, maupun Ranting di jajaran PD IX/Udayana. Ziarah rombongan kali ini juga dimaksudkan untuk penguatan jati diri prajurit sebagai generasi penerus agar senantiasa dapat meneladani dan mewarisi semangat juang para pendahulu. Yaitu, dengan mengaplikasikan nilai-nilai kejuangan yang ditanamkan serta memohon restu untuk melanjutkan perjuangan para pahlawan dan mengisi kemerdekaan yang telah diraih dengan berbagai pembangunan yang bermanfaat dan selalu berpihak kepada kepentingan rakyat. Turut hadir dalam ziarah rombongan tersebut, Kasdam IX/Udayana Brigjen TNI Kasuri, Irdam IX/Udayana, Danrem 163/Wira Satya, Danrindam IX/Udayana, para Asisten Kasdam IX/Udayana, Kapok Sahli, para Staf Ahli, Staf Khusus, LO-AL, LO-AU, sejumlah Komandan/Kabalakdam IX/Udayana, Ketua Persit KCK beserta pengurus dan anggotanya.

wartawan
Djoko Moeljono
Category

PAD Bali Tembus Target, Tapi Seberapa Tahan Struktur Fiskalnya?

balitribune.co.id | Pemerintah Provinsi Bali menutup tahun anggaran 2025 dengan catatan manis. Di tengah penerapan kebijakan opsen pajak yang mengalihkan sebagian besar penerimaan langsung ke kabupaten/kota, Pendapatan Asli Daerah (PAD) Bali justru melampaui target. Realisasi PAD tercatat mencapai Rp 2,84 triliun atau 108,88 persen dari target yang ditetapkan.

Baca Selengkapnya icon click

Darmasaba Raih Peringkat Terbaik I Lomba Administrasi Tata Kelola Pemerintahan Desa Tingkat Nasional

balitribune.co.id | Mangupura - Pemerintah Desa Darmasaba, Kecamatan Abiansemal kembali meraih prestasi yang membanggakan. Dalam lomba administrasi tata kelola pemerintahan desa, Darmasaba meraih peringkat satu pada regional II di tingkat nasional. Penghargaan Pemerintahan Desa dan Kelurahan Award Tingkat Nasional dilaksanakan bertepatan dengan Hari Desa Nasional pada 15 Januari 2026.

Baca Selengkapnya icon click
Iklan icon ads
Iklan icon ads

Telkomsel Dukung Kelancaran Usaba Dalem Puri di Pura Besakih Lewat Bantuan Tas Ramah Lingkungan

balitribune.co.id | Amlapura - Dalam rangka mendukung kelancaran pelaksanaan rangkaian upacara adat Usaba Dalem Puri yang berlangsung pada 18–26 Januari 2026 di Pura Besakih, Telkomsel wilayah Bali menyalurkan bantuan kepada Badan Pengelola Fasilitas Kawasan Suci Pura Agung (FKSPA) Besakih. Bantuan tersebut berupa lebih dari 4.900 tas ramah lingkungan yang ditujukan untuk mendukung pengelolaan kawasan suci selama berlangsungnya upacara.

Baca Selengkapnya icon click

Peduli Lingkungan Warga Gutiswa V Peguyangan Kangin Gelar Bersih Lingkungan

balitribune.co.id | Denpasar - Kelompok warga Jalan Gutiswa V, Banjar Ambengan, Peguyangan  Kangin Denpasar mengawali tahun 2026 dengan menggelar kegiatan bersih-bersih lingkungan, khususnya di sepanjang jalan utama Gutiswa V, Minggu (19/1). Kegiatan ini bertujuan untuk menjaga fasilitas umum dan juga bentuk kepedulian menjaga lingkungan.

Baca Selengkapnya icon click
Iklan icon ads
Iklan icon ads

Perkuat Layanan Masyarakat, Pemkot Denpasar Terima Hibah Aset Bangunan dari Kemenkeu

balitribune.co.id | Denpasar - Pemkot Denpasar menerima hibah berupa tanah bangunan kantor pemerintah dari Kementerian Keuangan Republik Indonesia. Penyerahan hibah yang dilakukan untuk optimalisasi aset ini, dituangkan dalam penandatanganan berita acara oleh Wali Kota Denpasar, I Gusti Ngurah Jaya Negara, Senin (19/1).

Baca Selengkapnya icon click

Dewan Bangli Rela Pangkas Anggaran Perdin demi Perbaiki 21 Titik Jalan Rusak Akibat Bencana

balitribune.co.id | Bangli - Menindaklanjuti hasil monitoring ruas jalan yang terdampak bencana dan belum mendapat penanganan dari pemerintah daerah, Komisi III DPRD Bangli menggelar rapat kerja dengan mengundang Dinas PUPR Perkim dan Badan Keuangan Pendapatan dan Aset Daerah (BKPAD) Bangli pada Senin (19/1).

Baca Selengkapnya icon click
Iklan icon ads
Iklan icon ads
Bagikan Berita
news

Dikeluhkan Pelaku Usaha, Dewan Badung Siap Kaji Ulang Pajak Hiburan

Lorem, ipsum dolor sit amet consectetur adipisicing elit. Aliquid, reprehenderit maiores porro repellat veritatis ipsum.