Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan.

Tampilkan Inovasi dan Kreatifitas Anak Muda, Wabup Ipat Apresiasi SMK Fest 2025

I Gede Ngurah Patriana Krisna
Bali Tribune / SMK FEST - Wakil Bupati Jembrana, I Gede Ngurah Patriana Krisna mengapresiasi SMK Fest 2025 Jembrana yang menjadi ruang inovasi dan kreasi bagi anak muda Jembrana.

balitribune.co.id | Negara - Berbagai upaya dilakukan untuk mengembangkan inovasi dan kreatifitas generasi muda. Salah satunya melalui unjuk karya. Seperti yang dilakukan Sekolah Menengah Kejuruan (SMK) di Kabupaten Jembrana pada SMK Fest 2025.

SMK Festival kembali di gelar di Kabupaten Jembrana. Tahun ini pelaksanaannya berpusat di SMK Negeri 4 Negara. Festival yang mengambil tema Jagat Kerthi Lokahita Pranamya ini diikuti oleh 7 SMK, perguruan tinggi dan Lembaga Pelatihan Kerja (LPK) yang ada di Kabupaten Jembrana. Acara tersebut dibuka langsung oleh Wakil Bupati Jembrana, I Gede Ngurah Patriana Krisna (Ipat) Kamis (6/3)

Selain sebagai bentuk apresiasi terhadap prestasi generasi muda, Wabup Ipat mengatakan kegiatan unjuk karya yang dikemas dalam bentuk festival ini  juga merupakan ajang menunjukan kreatifitas dalam rangka menampilkan hasil karya, kreasi dan inovasi para siswa sebagai hasil pembelajaran dan pendidikan yang telah di jalani. Ajang ini menurutnya menjadi ruang berekpresi bagi anak muda.

Event tahunan ini diharapkan bisa memberi inspirasi bagi anak muda Jembrana untuk jauh lebih berkembang kedepannya, "ini sejalan dengan sistem pendidikan nasional. Pada kurikulum merdeka pasiswa diberikan ruang dan kesempatan untuk mengekspresikan potensi diri, bakat, minat dan inovasi termasuk mengembangkan daya kreasi memanfaatkan perkembangan teknologi digital," ujarnya.

Pihaknya mengapresiasi festival ini dan berharap dapat dilaksanakan secara berkelanjutan dan terus ditingkatkan kualitasnya. "Saya menyambut baik dilaksanakannya kegiatan ini, dengan harapan dapat dilaksanakan berkelanjutan. Saya juga memberikan apresiasi kepada semua sekolah dan para siswa yang sudah bisa berpartisipasi sehingga acara ini dapat terselenggara dengan baik," imbuhnya.

Para generasi muda khususnya siswa SMK di Kabupaten Jembrana juga diingatkan agar berpartisipasi dan berkontribusi dalam pembangunan daerah. “Generasi muda sebagai generasi penerus sudah seyogyanya berperan aktif dalam pelaksanaan program-program pembangunan sesuai kapasitas dan potensi yang dimiliki. Ini demi terwujudnya Jembrana mju, harmoni dan bermartabat, " tandasnya.

Sementara itu Kabid Pembinaan SMK, I Gusti Ngurah Crisna Adijaya juga sangat mengapresiasi festival SMK dengan perubahan yang fundamental. "Mewah dalam segala kesederhanannya, dan sederhana dalam kemewahannya" ucap Ngurah Crisna. Ngurah Crisna mendorong seluruh siswa untuk meningkatkan penerapan bahasa asing agar siap menghadapi dunia kerja khususnya pariwisata

Ditengah kemajuan zaman yang bergerak ceoat, pihaknya berharap generasi muda di Jembrana juga harus mempu bersaing secara global. Guru juga diharapkan ikut aktif membimbing siswanya. "Mari praktek menggunakan bahasa asing dalam kehidupan sehari-hari, baik itu siswa maupun guru. Jika dimulai dari kelas X, saya yakin saat tamat sekolah sudah mahir berbahasa asing," tandasnya.

wartawan
PAM
Category

Pelajar Tabanan Torehkan Prestasi Nasional di FLS2N 2025, Bupati Sanjaya Sampaikan Apresiasi dan Kebanggaan

balitribunhe.co.id | Tabanan - Penuh rasa bangga, Bupati Tabanan, Dr. I Komang Gede Sanjaya, S.E., M.M., menyampaikan apresiasi setinggi-tingginya atas prestasi luar biasa yang kembali diraih oleh generasi emas Tabanan.

Baca Selengkapnya icon click

Nusa Penida Festival ke-8 Resmi Dibuka, Kibarkan "The Soul for Tommorrow" di Tengah Pengakuan Nasional

balitribune.co.id | Nusa Penida - Nusa Penida Festival (NPF) ke-8 Tahun 2025 secara resmi dibuka oleh Asisten Deputi Event Internasional Pariwisata RI, Hafiz Agung Rifai, pada Jumat (7/11) di Pesisir Pantai Tanjung Kerambitan, Desa Batununggul, Kecamatan Nusa Penida, Kabupaten Klungkung.

Baca Selengkapnya icon click
Iklan icon ads
Iklan icon ads

Terobosan Dunia Balap Indonesia: Dua Jebolan Astra Honda Racing School Cetak Sejarah di MotoGP 2026

balitribune.co.id | Jakarta – Konsistensi PT Astra Honda Motor (AHM) membina pebalap muda melahirkan prestasi baru bagi Bangsa. Sejarah baru dipersembahkan untuk dunia balap Indonesia menyusul terpilihnya dua pebalap lulusan Astra Honda Racing School (AHRS) untuk berlaga di gelaran MotoGP 2026.

Baca Selengkapnya icon click

HAI Badung GASS Menuju Jamnas Honda ADV Indonesia IV dan Honda Bikers Day 2025

Balitribune.co.id | Denpasar – Sebagai bentuk nyata semangat brotherhood dan solidaritas antar anggota komunitas, Honda ADV Indonesia (HAI) Badung Chapter melepas 15 member-nya untuk melakukan touring menuju Jambore Nasional (Jamnas) ke-IV Honda ADV Indonesia yang digelar di Kuningan, Jawa Barat pada 8 November 2025.

Baca Selengkapnya icon click
Iklan icon ads
Iklan icon ads

Komitmen Kuat Jaga Stabilitas Harga Menjelang Hari Raya, Bupati Bangli Pimpin Rapat High Level Meeting TPID dan TP2DD B

balitribune.co.id | Bangli - Bupati Bangli SN Sedana Arta, memimpin Rapat High Level Meeting (HLM) Tim Pengendalian Inflasi Daerah (TPID) dan Tim Percepatan dan Perluasan Digitalisasi Daerah (TP2DD) Kabupaten Bangli Tahun 2025. Pertemuan penting ini dilaksanakan dalam rangka mengantisipasi dan menjaga stabilitas harga, khususnya menjelang perayaan Hari Raya Galungan dan Kuningan yang jatuh pada bulan November 2025.

Baca Selengkapnya icon click

Pohon Tumbang di Pura Penataran Ped, Seorang Pemedek Tewas, Lima Luka-luka

balitribune.co.id | Semarapura - Pohon gepah yang tumbuh di Pura Segara Penataran Ped, Desa Ped, Kecamatan Nusa Penida mendadak tumbang, Rabu (5/11) malam. Pohon berukuran besar itu, menimpa beberapa pemedek yang kebetulan berada di pura tersebut untuk melakukan persembahyangan purnama. Seorang warga dilaporkan meninggal dunia dari musibah tersebut.

Baca Selengkapnya icon click
Iklan icon ads
Iklan icon ads
Bagikan Berita
news

Dikeluhkan Pelaku Usaha, Dewan Badung Siap Kaji Ulang Pajak Hiburan

Lorem, ipsum dolor sit amet consectetur adipisicing elit. Aliquid, reprehenderit maiores porro repellat veritatis ipsum.