Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan.

Tingkatkan Kulitas SDM, Komisi IX DPR RI dan Badan Gizi Nasional Gencarkan Sosialisasi Program Makan Bergizi Gratis di Kota Denpasar

tutik kusumawardani
Bali Tribune / Sosialisasi Program Makan Bergizi Gratis (MBG) di Denpasar, Sabtu (1/3).

balitribune.co.id | Denpasar - Komisi IX DPR RI bersama Badan Gizi Nasional (BGN) menggelar sosialisasi Program Makan Bergizi Gratis (MBG) di Denpasar, Sabtu (1/3). Program ini bertujuan meningkatkan kualitas sumber daya manusia melalui pemenuhan gizi anak sekolah, memberdayakan UMKM, serta mendorong pertumbuhan ekonomi lokal.

Anggota Komisi IX DPR RI, Tutik Kusuma Wardhani, mengungkapkan bahwa program serupa telah diterapkan di berbagai negara dan terbukti efektif meningkatkan kehadiran serta partisipasi siswa di sekolah. “Berdasarkan studi World Bank tahun 2024, pemberian makanan bergizi terbukti mengurangi malnutrisi dan stunting di kalangan anak-anak,” ujarnya.

Program MBG resmi diluncurkan pada 6 Januari 2025 dan akan diimplementasikan secara bertahap di seluruh jenjang pendidikan, mulai dari PAUD hingga SMA/sederajat di berbagai daerah. Pemerintah menekankan penggunaan bahan pangan lokal guna memastikan keberlanjutan program ini.

Melalui Peraturan Presiden (Perpres) Nomor 83 Tahun 2024, pemerintah menunjuk Badan Gizi Nasional sebagai pelaksana utama program pemenuhan gizi nasional. Program ini menyasar empat kelompok utama, yaitu: Peserta didik di berbagai jenjang pendidikan, termasuk pesantren dan pendidikan khusus. Balita, yang berada dalam periode emas pertumbuhan dan membutuhkan gizi optimal. Ibu hamil, guna mencegah komplikasi kehamilan serta risiko stunting pada bayi. Ibu menyusui, agar dapat memproduksi ASI berkualitas bagi bayi mereka.

Hingga akhir 2025, program MBG menargetkan 17.980.263 penerima manfaat. Saat ini, implementasi program dilakukan di kabupaten/kota yang telah memiliki infrastruktur Satuan Pelayanan Pemenuhan Gizi (SPPG).

Selain itu, pemerintah membutuhkan 30.000 mitra dalam pelaksanaan program ini dan mengajak masyarakat untuk bergabung sebagai mitra Badan Gizi Nasional. “Kami mengajak seluruh masyarakat, khususnya di Bali, untuk mendukung program ini demi generasi emas 2045 yang lebih sehat dan cerdas,” ujar Tutik.

Tutik mengungkapkan, respons masyarakat terhadap program MBG sangat positif. Banyak sekolah di Bali yang menanyakan kapan program ini mulai berjalan di daerah mereka. “Saat ini masih terbatas untuk daerah yang memiliki dapur SPPG, tetapi kami terus mengupayakan perluasan cakupan,” jelasnya.

Sebagai langkah awal, Komisi IX DPR RI bersama BGN akan terus menyosialisasikan program ini serta menangkal informasi hoaks yang beredar. Tutik juga berharap program ini dapat memberikan dampak positif bagi petani dan peternak sebagai pemasok bahan pangan.

“Seperti halnya BPJS di awal peluncurannya, program ini dapat berjalan dengan baik selama dikelola secara efisien. Mari kita sukseskan program makan bergizi gratis untuk masa depan generasi bangsa yang lebih sehat dan cerdas,” pungkasnya.

wartawan
ARW
Category

Pekan Dedikasi dan Karya Pemuda 2025, Sekda Alit Wiradana Puji Inovasi Pemuda Denpasar

balitribune.co.id | Denpasar - Sekda Kota Denpasar, Ida Bagus Alit Wiradana membuka secara resmi Pekan Dedikasi dan Karya Pemuda (Pendekar) Kota Denpasar Tahun 2025, yang berlangsung pada Minggu (2/11) ditandai dengan pemukulan Gong.

Baca Selengkapnya icon click

Ombudsman Awasi Karangasem, Sekda Desak OPD Terapkan Kode Etik dan Tangani Benturan Kepentingan

balitribune.co.id | ​Amlapura - Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Karangasem menggelar sosialisasi intensif untuk meningkatkan kualitas layanan publik, etika ASN, dan penanganan benturan kepentingan. Kegiatan yang berlangsung di Aula SKB Karangasem, Jumat (31/10), dibuka langsung oleh Sekretaris Daerah (Sekda) Karangasem I Ketut Sedana Merta, dengan menghadirkan Kepala Ombudsman RI Perwakilan Bali, Ni Nyoman Sri Widanti, S.H.

Baca Selengkapnya icon click
Iklan icon ads
Iklan icon ads

Pembukaan HUT ke-532 Kota Singasana Diawali Event Singasana Fun Run

balitribune.co.id | Tabanan - Bupati Tabanan, Dr. I Komang Gede Sanjaya, S.E., M.M., bersama Ny. Rai Wahyuni Sanjaya selaku Ketua Tim Penggerak PKK sekaligus Ketua Dekranasda Kabupaten Tabanan, membuka secara resmi kegiatan Singasana Fun Run, yang juga sebagai awalan dari pembukaan peringatan Hari Ulang Tahun (HUT) ke-532 Kota Singasana Tahun 2025 dengan tema “Mula Jayaning Singasana”.

Baca Selengkapnya icon click

Wujudkan Ekonomi Sirkular, Astra Motor Bali Gandeng Mitra untuk Program Bank Sampah

balitribune.co.id | Denpasar – Astra Motor Bali resmi menjalin kerja sama dengan PT Bali Recycle Centre dalam pengelolaan sampah melalui metode bank sampah. Kerja sama ini ditandai dengan penandatanganan perjanjian yang berlangsung di kantor Astra Motor Bali dan diikuti oleh karyawan serta Agent Perubahan Lingkungan Hidup Bersih, Sabtu (1/11).

Baca Selengkapnya icon click
Iklan icon ads
Iklan icon ads

Tirtanovasi Saatnya Sekolah Jadi Agen Pelestarian Air

balitribune.co.id | Semarapura - Sekolah Dasar Negeri (SDN) Besan, Kabupaten Klungkung, menjadi salah satu contoh nyata bagaimana ide sederhana bisa memberi dampak besar bagi lingkungan. Melalui program Tirtanovasi, bagian dari inisiatif Bali Water Protection (BWP) yang dijalankan oleh IDEP Selaras Alam sekolah ini melahirkan inovasi ramah lingkungan bertajuk "Taman Hujan Sekolah".

Baca Selengkapnya icon click
Iklan icon ads
Iklan icon ads
Bagikan Berita
news

Dikeluhkan Pelaku Usaha, Dewan Badung Siap Kaji Ulang Pajak Hiburan

Lorem, ipsum dolor sit amet consectetur adipisicing elit. Aliquid, reprehenderit maiores porro repellat veritatis ipsum.