Pameran Lukisan Diharapkan Jadi Daya Tarik Kedatangan Wisatawan
Balitribune.co.id | Denpasar - Pameran seni rupa hasil karya seniman di tanah air diharapkan mampu menarik kedatangan dan menambah lama tinggal wisatawan asing di Pulau Bali. Tidak sedikit pameran seni rupa yang meramaikan industri pariwisata Bali. Event yang menyajikan sejumlah lukisan bertema budaya banyak dipamerkan di hotel-hotel yang ada di Badung, Denpasar dan Ubud, Gianyar.